30 Maret 2024

17 Topik Pembicaraan yang Seru dan Tidak Bikin Bosan

Bisa digunakan untuk memulai percakapan dengan orang yang baru dikenal
17 Topik Pembicaraan yang Seru dan Tidak Bikin Bosan

14. Bicara Soal Tempat Nongkrong

Topik Pembicaraan
Foto: Topik Pembicaraan (Freepik.com/lifestylememory)

Salah satu topik pembicaraan menarik adalah soal tempat kumpul atau tempat nongkrong.

Saat ini, banyak sekali hidden gem cafe atau restoran yang menarik untuk dikunjungi.

Jangan ragu untuk membahas hal ini dengan seseorang yang baru ditemui.

Hal ini akan semakin menarik, jika Moms dan lawan bicara memang ingin mengunjungi tempat tersebut.

Jangan ragu untuk sama-sama mencari tahu tempat baru tersebut, jika ingin berkunjung.

Jika ada waktu, Moms mungkin dapat pergi bersama ke tempat tersebut.

15. Resep Makanan

Selain membahas tentang menu atau tempat makan, Moms juga dapat mengangkat resep sebagai topik pembicaraan lho.

Namun, sebelum membahas soal ini sebaiknya Moms tanya dulu apakah lawan bicara suka memasak.

Jika mereka suka memasak, barulah angkat topik tentang resep favorit Moms.

Jangan ragu untuk meminta saran terkait tempat belanja atau produk andalannya.

Hal ini bisa jadi inspirasi saat Moms mencari inspirasi menu masakan setiap hari.

Baca Juga: Ini Pahala Orang yang Terkena Sihir, Wajib Tahu!

16. Soal Keuangan

Topik pembicaraan tentang keuangan mungkin akan terdengar sensitif, tetapi ini juga bisa jadi menarik lho.

Moms dapat mengangkat topik tentang investasi atau cara menabung yang efektif jika ingin mengangkat topik soal keuangan.

Jangan ragu untuk berbagi tips soal cara mengatur keuangan setiap bulan atau minggu.

Kendati demikian, Moms tetap harus menghindari topik pembicaraan keuangan yang sifatnya sensitif.

Misalnya, soal pendapatan atau keluhan terkait pendapat bulanan.

Hal ini mungkin akan membuat lawan bicara merasa tersinggung dan tridak tertarik berbicara dengan Moms.

17. Tempat Liburan

Topik Pembicaraan
Foto: Topik Pembicaraan (Freepik.com/freepik)

Moms juga dapat mengangkat topik pembicaraan tentang tempat liburan lho.

Hal ini akan sangat seru untuk dibahas, jika Moms bertemu dengan teman lama.

Mungkin saja, topik soal liburan ini dapat menjadi inspirasi pertemuan Moms dan teman berikutnya.

Ingat! Jangan mendominasi pembicaraan meskipun Moms sudah lebih sering untuk liburan.

Buatlah suasana se-netral mungkin ketika berbicara soal topik ini.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Wisata Boyolali yang Punya Pesona Alam Indah

Demikian beberapa inspirasi topik pembicaraan yang bisa Moms coba dalam kehidupan sehari-hari.

Semoga bermanfaat dalam meningkatkan hubungan dengan orang di sekitar!

  • https://www.scienceofpeople.com/conversation-starters-topics/
  • https://www.nytimes.com/2018/09/16/smarter-living/tips-better-conversations.html
  • https://www.scienceofpeople.com/conversation-starters-topics/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb