21 Januari 2024

Penyebab dan Cara Membuat Wajah Simetris, Mudah!

Wajah simetris merupakan komponen penting untuk penampilan
Penyebab dan Cara Membuat Wajah Simetris, Mudah!

8. Bell’s Palsy

Bell’s Palsy (Orami Photo Stock)
Foto: Bell’s Palsy (Orami Photo Stock)

Asimetri wajah yang tiba-tiba adalah tanda dari kondisi yang lebih serius.

Bell's palsy adalah kelumpuhan saraf wajah, menyebabkan kelemahan tiba-tiba pada otot di satu sisi wajah.

Kondisi ini dapat terjadi setelah kehamilan atau infeksi virus, dan paling sering bersifat sementara.

Wajah asimetris karena Bell's palsy disebabkan oleh otot-otot di satu sisi wajah yang melemah atau tidak bisa bergerak.

9. Stroke

Wajah terkulai adalah tanda stroke. Jika senyum tiba-tiba tidak rata atau mengalami mati rasa di satu sisi wajah, Moms harus segera mencari perawatan medis.

Gejala lainnya dari serangan stroke adalah mati rasa atau kelemahan lengan dan kesulitan berbicara.

Baca juga: Moms, Kenali Kepribadian Berdasarkan Bentuk Wajah, Yuk!

10. Tortikolis

Tortikolis (Orami Photo Stock)
Foto: Tortikolis (Orami Photo Stock)

Tortikolis atau "leher bengkok" mengacu pada posisi abnormal otot leher.

Terkadang tortikolis terjadi saat Moms berada di dalam rahim, yang mengakibatkan beberapa wajah asimetris saat lahir.

Ini membuat mata melemah dan menyebabkan lotot leher tak berada di tempatnya dengan benar.

Kebanyakan kasus tortikolis bersifat sementara dan jarang menjadi permanen.

Cara agar Wajah Simetris dengan Alami

Latihan Agar Wajah Simetris (Orami Photo Stock)
Foto: Latihan Agar Wajah Simetris (Orami Photo Stock)

Wajah yang tidak seimbang atau asimetris membuat penampilan tampak tidak natural.

Berikut beberapa cara alami untuk memperbaiki wajah agar simetris, di antaranya:

1. Latihan Gerakan Wajah

Ada beberapa cara yang dianjurkan, mulai dari yang natural, salah satunya adalah latihan wajah.

Cara natural ini terdiri dari membuat gerakan berulang dan ekspresi berlebihan untuk mengaktifkan dan membangun otot-otot.

Anggap saja latihan ketahanan untuk wajah, ya. Dengan memperkuat otot yang menahan semuanya, kendur di sekitar rahang dan mata mungkin berkurang seiring waktu.

2. Pijat Wajah

Ilustrasi Pijat Wajah (Orami Photo Stock)
Foto: Ilustrasi Pijat Wajah (Orami Photo Stock) (Pixabay/Kai Miano)

Penuaan wajah disebabkan oleh hilangnya elastisitas, serta perpindahan bertahap bantalan lemak antara otot dan kulit.

Akibat dari proses ini, kulit cenderung meluncur ke bawah dari waktu ke waktu.

Oleh karena itu, melakukan pijatan wajah secara rutin dapat memberikan manfaat utama, antara lain

  • Membangun otot
  • Bantalan lemak lebih terjaga untuk tetap di tempatnya
  • Membuat wajah simetris dan terlihat lebih muda

Beberapa gerakan pijat wajah yang bisa Moms lakukan ini perlu dilakukan dengan rutin.

3. Mengedipkan Salah Satu Mata

Latihan ini dapat menyelaraskan jaringan mata bagian bawah dan pipi bagian atas.

Moms hanya perlu melakukan kedipan sebagian mata selama 50 kali. Tahan setiap kedipan selama satu detik.

Kemudian, dorong jari ke dalam kulit pelipis. Tarik sedikit kulit ke belakang dan tutup mata rapat-rapat saat jari-jari masih pada posisinya.

Lakukan minimal 20 kali setiap hari untuk hasil yang maksimal.

Baca Juga: 22 Inspirasi Model Rambut Pendek Wanita Sesuai Bentuk Wajah

4. Peregangan Wajah

Perawatan Kulit Wajah
Foto: Perawatan Kulit Wajah (Freepik.com/arthurhidden)

Peregangan wajah merupakan salah satu cara alami yang bisa membuat wajah simetris.

Caranya juga cukup mudah, Moms hanya perlu menarik wajah sambil melihat ke atas. Kemudian, tarik kulit di bawah bibir atas untuk menutupi bibir bawah.

Tersenyumlah lebar dengan wajah masih dalam posisi memanjang.

Selain menyelaraskan otot-otot wajah agar wajah simetris, latihan ini juga bisa membantu kulit menjadi lebih sehat.

5. Mengencangkan Pipi

Wajah asimetris dapat membuat satu sisi pipi lebih kecil dari yang lain. Ketidakseimbangan seperti itu mudah terlihat.

Untuk mengembalikan derajat simetris wajah, Moms dapat melakukan latihan mengencangkan pipi.

Cara cukup mudah, tekan pipi atas dengan tiga jari dari masing-masing tangan.

Gunakan jari untuk mendorong otot ke arah rahang sambil tersenyum.

Cobalah untuk menahan tekanan dari jari dengan menggunakan senyuman untuk memanipulasi jaringan pipi.

Jangan menggerakkan kepala selama latihan. Memperbaiki perataan pipi dapat membuat senyum menjadi simetris.

Baca Juga: 18 Cara Mengecilkan Paha, Bisa Dilakukan di Rumah!

Gerakan yoga wajah tidak hanya membantu meningkatkan sirkulasi darah, tetapi juga melatih otot-otot...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb