06 Februari 2024

6 Pilihan Tempat Wisata Malam Solo, Ide Nongkrong Seru!

Ada tempat kulineran juga, lho!
6 Pilihan Tempat Wisata Malam Solo, Ide Nongkrong Seru!

Selain wisata budaya, ada banyak tempat wisata malam Solo yang juga menarik untuk dikunjungi.

Sebagai kota yang ramai dan tak pernah sepi wisatawan, Solo menyediakan destinasi yang seru, terutama bagi yang suka keluyuran malam hari.

Mulai dari tempat nongkrong instagrammable untuk anak muda, tempat wisata kuliner, dan masih banyak lagi.

Yuk, simak bersama rekomendasinya!

Baca Juga: 10 Resep Serabi dari Berbagai Daerah di Nusantara, Legit!

Rekomendasi Tempat Wisata Malam Solo

Solo bisa dibilang merupakan salah satu kota yang “tak pernah tidur”.

Artinya, kota ini selalu ramai meskipun pada malam hari, baik kuliner malamnya maupun tempat wisatanya.

Jika Moms sedang berlibur ke sini, berikut ini beberapa rekomendasi tempat wisata malam yang bisa dikunjungi:

1. Alun-Alun Kidul Surakarta

Alun-Alun Kidul Surakarta
Foto: Alun-Alun Kidul Surakarta (surakarta.go.id)

Rekomendasi tempat wisata malam Solo yang pertama adalah Alun-Alun Kidul Surakarta.

Tempat ini sebenarnya merupakan pelataran atau halaman belakang dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat.

Selain itu, ini menjadi tempat yang menyenangkan untuk warga sekitar dan wisatawan berkumpul.

Meski bisa dikunjungi kapan saja, waktu terbaik untuk ke sini adalah di malam hari.

Sebab, kalau siang hari, udaranya mungkin cukup panas.

Selain menikmati lampu-lampu dan suasana alun-alun, kita bisa menyicip aneka kuliner dan jajanan khas Solo di sini.

Kalau ingin berkeliling, Moms bisa naik becak modifikasi dengan tarif Rp10.000 – Rp15.000 per orang untuk satu kali putaran.

Alamat alun-alun ini adalah di Jl. Gading, Gajahan, Pasar Kliwon, Kota Surakarta.

Tiket masuknya gratis dan buka 24 jam, lho!

2. Taman Hiburan Rakyat Sriwedari

Taman Hiburan Rakyat Sriwedari
Foto: Taman Hiburan Rakyat Sriwedari (nativeindonesia.com)

Awalnya, Taman Sriwedari adalah tempat rekreasi dan peristirahatan bagi keluarga kerajaan.

Namun, kini menjelma menjadi pusat perkembangan kesenian dan kebudayaan di Kota Solo.

Di tempat wisata malam Solo ini, ada beberapa tempat yang biasa digunakan sebagai tempat pertunjukan seni dan tempat berkumpul.

Jika ingin melihat pertunjukan seni, Moms bisa datang setiap hari Selasa – Minggu mulai jam 7 malam.

Alamatnya ada di Jl. Brigjend Slamet Riyadi, Sriwedari, Laweyan, Kota Surakarta.

Tiket masuknya gratis, tapi kalau ingin menonton pertunjukan seni, maka harus membayar cukup Rp3.000 saja per orang.

Baca Juga: Intip 5 Rekomendasi Pantai Snorkeling Jogja yang Memesona

3. Pasar Malam Ngarsopuro

Pasar Malam Ngarsopuro
Foto: Pasar Malam Ngarsopuro (visitjawatengah.jatengprov.go.id)

Seperti kota besar lainnya, di Solo juga sering ada car free day dan car free night.

Namun, ada yang unik dari car free night yang diadakan di Kota Solo.

Di sini menjual aneka ragam pakaian, makanan, dan oleh-oleh khas Solo dengan harga terjangkau.

Car free night ini biasanya bertempat di daerah Ngarsopuro, sehingga akhirnya diberikan julukan Pasar Malam Ngarsopuro.

Jika sedang berlibur di Solo, wajib mampir ke tempat wisata malam Solo yang satu ini.

Selain bisa belanja, kita bisa menyaksikan pentas seni yang diadakan pada waktu tertentu.

Pasar malam ini dibuka mulai dari Jalan Diponegoro sampai gerbang Pura Mangkunegaran.

Jika membawa kendaraan pribadi, Moms bisa memarkirkan kendaraan beberapa meter sebelum lokasi pasar malam.

Pasar malam ini buka setiap hari, mulai pukul 18.00 – 23.00 WIB.

Harga tiket masuknya gratis, ya!

Baca Juga: 11 Ragam Motif Batik Solo dan Pasar Grosir Batik Terpopuler!


4. Benteng Vastenburg

Benteng Vastenburg
Foto: Benteng Vastenburg (surakarta.go.id)

Rekomendasi tempat wisata malam Solo selanjutnya adalah Benteng Vastenburg.

Ini adalah bangunan peninggalan kolonial Belanda yang dibangun pada tahun diresmikan tahun 1779 atas perintah Gubernur Jenderal Baron Van Imhoff.

Area bangunan ini memiliki luas sekitar 40.000 meter persegi.

Di zaman dahulu, bangunan ini merupakan tempat pertahanan para pasukan Belanda.

Namun, kini bangunan ini dialihfungsikan menjadi gedung bersejarah dan tempat pertunjukan seni yang biasa diadakan malam hari.

Pada momen libur Lebaran, Benteng Vastenburg menjadi tempat ditampilkannya pertunjukan seni wayang orang ataupun sendratari

Benteng ini berlokasi di Jl. Jenderal Soedirman, Kedung Lumbu, Pasar Kliwon, Kota Surakarta.

Buka setiap hari, selama 24 jam, dengan harga tiket masuk Rp2.000 per untuk orang dewasa, dan Rp1.000 untuk anak-anak.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Banjarbaru, Wajib Dikunjungi!

5. Wedangan Pendopo

Wedangan Pendopo
Foto: Wedangan Pendopo (larismanis.com)

Wedangan atau biasa disebut juga dengan angkringan, adalah tempat nongkrong malam yang menyediakan aneka makanan tradisional yang murah.

Jika suka makan di wedangan, ada beberapa tempat yang bisa dikunjungi, salah satunya adalah Wedangan Pendopo.

Di sini, ada banyak menu yang jadi favorit para pengunjung.

Mulai dari nasi dengan sayur ndeso, sosis solo, dan minuman wedang uwuh.

Selain makanan yang enak, di sini juga menyediakan tempat dengan nuansa Jawa klasik yang kental.

Moms akan menemui kursi dan meja jadul, wayang sebagai pajangan, alat musik tradisional hingga hiasan khas Jawa.

Lokasi tempat wisata malam Solo ini ada di Jl. Srigading I No. 7, Mangkubumen, Banjarsari, Kota Surakarta.

Buka setiap hari, mulai pukul 18.00 – 24.00. Harga menunya bervariasi, mulai dari Rp3.000 – Rp30.000.

Baca Juga: Keunikan Iklim Benua Australia dan Faktor yang Mempengaruhi

6. Playground Solo

Playground Solo
Foto: Playground Solo (tripadvisor.co.id)

Tempat wisata malam Solo ini bukan tempat main anak-anak, ya, Moms.

Melainkan wedangan dengan konsep modern dan kekinian, yang menyasar anak muda.

Nikmati menu nasi kucing, nasi teri, dan aneka kudapan seperti sate usus, sate telur puyuh, dan sate ayam.

Wedangan dengan konsep cafe ini cocok bagi yang ingin nongkrong malam-malam dan ngemil aneka kudapan khas Solo.

Selain menu tradisional, terdapat juga ada menu-menu kekinian khas cafe.

Lokasinya ada di Jl. Kenanga No. 163, Badran, Purwosari, Laweyan, Kota Surakarta.

Buka setiap hari mulai pukul 12.00 – 24.00 WIB. Harga menunya bervariasi, mulai dari Rp2.000 – Rp25.000.

Baca Juga: Profil Gibran Rakabuming, Wali Kota Solo dan Putra Jokowi

Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata malam Solo yang bisa dikunjungi.

Catat lokasinya, ya!

  • https://www.pinhome.id/info-area/18-rekomendasi-wisata-malam-solo-terfavorit/
  • https://keluyuran.com/wisata-malam-solo/
  • https://siajun.com/wisata-malam-di-solo/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb