21 Januari 2024

8 Ragam Pakaian Adat Sulawesi Utara, Unik dan Mewah!

Setiap etnis memiliki busana adat yang khas
8 Ragam Pakaian Adat Sulawesi Utara, Unik dan Mewah!

Foto: adatindonesia.org

Meski demikian, Kohongian juga tidak bisa dipakai semabarangan orang, Moms.

Tapi, seiring berjalannya waktu, Kohongian mulai digunakan oleh beragam kaum dan tidak harus kaum bangsawan.

Sebab, beberapa pakaian adat mulai dilestarikan dan mulai diperkenalkan lagi sebagai bentuk warisan budaya daerah Sulawesi Utara.

7. Biliu

Pakaian Adat Biliu
Foto: Pakaian Adat Biliu (Instagram.com/kaesangp)

Biliu merupakan pakaian adat khas Sulawesi Utara, tepatnya Gorontalo.

Pakaian adat ini hadir dalam berbagai warna mulai dari hijau, ungu, kuning, dan merah.

Hijau menandakan kedamaian, kesuburan, dan kerukunan.

Kuning berarti kemuliaan, kesetiaan, kejujuran, dan kebesaran hati.

Ungu menandakan keanggunan dan kewibawaan.

Serta, merah melambangkan tanggung jawab serta keberanian.

Pakaian adat Biliu perah digunakan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono saat melakukan pemotretan pre-wedding, lho Moms.

8. Minahasa Bajang

Minahasa Bajang
Foto: Minahasa Bajang (Perpustakaan.id)

Pakaian tradisional Minahasa Bajang terdiri dari sarung sebagai bawahan untuk pria.

Pakaian ini dipadukan dengan dasi dan destar yang merupakan penutup kepala berbentuk kain segitiga.

Sementara itu, perempuan mengenakan kebaya dan kain Yapon sebagai bawahan.

Pakaian adat Minahasa Bajang umumnya dipakai pada acara upacara adat atau acara formal.

Baca Juga: 11+ Hadis dan Ayat Alquran tentang Pernikahan, Masya Allah!

Keunikan Pakaian Adat Sulawesi Utara

Pakaian Adat Sulawesi Utara
Foto: Pakaian Adat Sulawesi Utara (Commons.wikimedia.org)

Setiap pakaian adat tentu memiliki keunikannya masing-masing.

Bahkan ada juga yang memiliki sejarah di baliknya.

Lantas, apa keunikan dari pakaian adat Sulawesi Utara?

1. Pakaian Adat Gorontalo Terbuat dari Kapas

Pakaian adat Gorontalo terbuat dari kapas yang ditenun, lho Moms.

Desainnya juga hampir mirip dengan kebaya tapi tidak bermotif seperti kebaya pada umumnya.

Pada bagian rok-nya biasa menggunakan sarung yang berbentuk rok.

2. Keunikan Pakaian Adat Mongondow

Pakaian adat Mongondow menggunakan kulit kayu, Moms dan ini dikenal sangat menarik.

Sebab, kayu dipintal hingga menjadi sebuah benang untuk ditenun.

3. Pengaruh Budaya Melayu

Beberapa pakaian adat dari Sulawesi Utara dipengaruhi oleh budaya melayu.

Nah, hal ini bisa dilihat dari model pakaian adatnya seperti di pakaian adat Bolaang Mongondow.

Baca Juga: Ini Cara Mengetahui Selaput Dara Sudah Robek atau Belum!

Demikian ragam pakaian adat Sulawesi Utara dan keunikannya.

Pakaian-pakaian adat tersebut masih terus dikenakan dan dilestarikan hingga sekarang lho, Moms!

  • https://sipadu.isi-ska.ac.id/mhsw/laporan/laporan_4259151113114451.pdf
  • https://www.academia.edu/8377353/Makalah_Mengenal_Kebudayaan_Minahasa_Sulawesi_Utara_
  • http://repositori.kemdikbud.go.id/5907/1/BUDAYA%20MASYARAKAT%20SUKU%20BANGSA%20BOLAANG%20MONGONDOW%20DI%20PROPINSI%20SULAWESI%20UTARA.pdf

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb