19 September 2019

4 Cara Alami Mengatasi Sakit Batuk Saat Hamil

Tidak boleh mengonsumsi sembarang obat, berikut cara mengatasi sakit batuk saat hamil.
4 Cara Alami Mengatasi Sakit Batuk Saat Hamil

Saat hamil, berbagai macam perubahan dialami ibu hamil. Mulai dari bentuk badan hingga sistem kekebalan tubuh juga cenderung berubah. Hal itu membuat ibu hamil sangat rentan dengan berbagai macam penyakit. Salah satu penyakit umum yang sering dialami adalah batuk.

Baca Juga: Kenali Penyebab, Gejala dan Penanganan Flu pada Ibu Hamil

Ya, batuk dan flu juga bisa dialami ibu hamil tetapi menurut American Pregnancy Association, kabar baiknya penyakit ini tidak terlalu berbahaya untuk janin yang dikandung, meskipun Moms pasti akan merasa lelah dan lemas.

Namun, sangat penting bagi Moms untuk bisa mengatasi penyakit ini dengan cepat dan tepat. Tentu saja, supaya Moms bisa melanjutkan aktivitas sehari-hari dengan lancar dan nyaman.

Mengatasi Sakit Batuk saat Hamil

Berikut cara mengatasi sakit batuk saat hamil:

1. Bawang Putih dan Madu

heap-garlic-bulbs_23-2147916305.jpg
Foto: heap-garlic-bulbs_23-2147916305.jpg

Foto: freepik.com

Cara mengatasi sakit batuk saat hamil adalah dengan mengonsumsi campuran bawang putih dan madu. Dilansir dari parenting.firstcry.com, bawang putih mengandung antioksidan dan memiliki sifat antibakteri, antivirus, dan antibiotik.

Allicin merupakan antibakeri kuat yang bisa dihasilkan bawang putih ketika dihancurkan. Apabila memungkinkan, Moms bisa mengonsumsi bawang putih secara mentah. Namun jika tidak suka, bawang putih yang sudah dipotong bisa dicampurkan dengan madu dan dikonsumsi setidaknya dua hingga tiga kali sehari.

2. Air Putih

glass-water-macro-shot_53876-65290.jpg
Foto: glass-water-macro-shot_53876-65290.jpg

Foto: rawpixel.com

Selama Moms mengalami batuk dan flu, secara tidak langsung tubuh kehilangan banyak cairan. Sangat penting untuk menjaga agar tubuh bisa terhidrasi dengan baik.

Oleh karena itu, minum banyak air putih hangat bisa membantu mencegah dehidrasi. Moms bisa mencampur irisan buah lemon ke dalam air hangat tersebut ketika batu saat hamil.

Baca Juga: Sering Disepelekan, Ini Manfaat Luar Biasa Air Putih Untuk Ibu Hamil

3. Mengonsumsi Makanan Bervitamin C

strawberries_1194-2304.jpg
Foto: strawberries_1194-2304.jpg

Foto: freepik.com

Tahukah Moms, mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin C bisa menjadi salah satu cara mengatasi sakit batuk saat hamil. Buah jeruk, stroberi, melon, kiwi, mangga, brokoli, dan bayam merupakan ragam makanan yang kaya akan vitamin C

Dikutip dari whattoexpect.com, ketika sedang sakit batuk, sebaiknya fokus mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C karena makanan tersebut bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara alami. .

Baca Juga: Yuk Coba Resep Selai Stroberi Buatan Rumah Ini!

4. Cuka Sari Apel

fresh-apple-juice-close-up-shot_53876-65292.jpg
Foto: fresh-apple-juice-close-up-shot_53876-65292.jpg

Foto: rawpixel.com

Mengonsumsi cuka sari apel dipercaya bisa memicu tubuh untuk berada pada kondisi yang lebih basa. Tubuh yang lebih basa lebih efektif memerangi virus yang menyebabkan batuk saat hamil.

Mengonsumsi cuka sari apel secara alami bisa menyembuhkan batuk selama kehamilan. Campurkan 1 hingga 2 sendok makan cuka sari apel dengan air atau teh hitam, minum dua hingga tiga kali sehari.

Cepat sembuh, Moms!

MA/KM

FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.