29 April 2024

9+ Doa dan Cara Mengusir Jin dari Rumah Menurut Islam

Ternyata jin menyukai tempat-tempat yang kotor dan banyak sampah
9+ Doa dan Cara Mengusir Jin dari Rumah Menurut Islam

Cara Mengusir Jin dari Rumah

Cara Mengusir Jin dari Rumah
Foto: Cara Mengusir Jin dari Rumah (Freepik)

Setelah doa, ini dapat tindakan pencegahan yang dapat dilakukan.

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan sebagai cara mengusir jin dari rumah, seperti:

6. Jauhkan Rumah dari Gambar Makhluk Bernyawa

Dari Aisyah RA, Rasulullah SAW bersabda:

أَنَّ المَلاَئِكَةَ لاَ تَدْخُلُ بَيْتًا فِيهِ صُورَةٌ

Artinya: “Sesungguhnya malaikat tidak akan memasuki rumah yang di dalamnya ada gambar.” (HR Bukhari, Nasai, dan yang lainnya)

Ketika malaikat penebar rahmat tidak memasuki rumah, itu akan menjadi jalan adanya makhluk lain yang masuk ke rumah seperti jin yang mengganggu.

Gambar makhluk yang bernyawa ini bisa saja berbentuk foto atau gambar yang sebelumnya diniatkan sebagai hiasan rumah.

7. Bersikap Tidak Peduli

Jin memiliki sifat suka menganggu dan mencari perhatian.

Jika sudah mengaji dengan rajin dan masih merasa gangguan, maka mulailah untuk tidak bersikap peduli.

Ini bisa jadi cara mengusir jin dari rumah karena akan membuat jin bosan dan pergi sendiri.

Jangan melawan dengan hal-hal yang tidak disarankan dan menyerempet pada hal-hal yang bersifat kemusyrikan.

Baca Juga: Doa Masuk dan Keluar Rumah Lengkap dengan Lafaz Arab, Latin, dan Artinya

8. Menjaga Kebersihan Rumah

Jin menyukai tempat-tempat yang kotor dan banyak sampah, dan merasa nyaman berada di dalamnya.

Selain bisa menjadi cara mengusir jin dari rumah, menjaga kebersihan juga dapat menjaga kesehatan semua penghuni rumah.

9. Buang Sampah pada Tempatnya

Cara mengusir jin dar rumah juga bisa dimulai dengan membiasakan diri dan keluarga untuk selalu membuang sampah pada tempatnya.

Hindari kebiasaan menumpuk sampah di beberapa bagian rumah yang tidak terlihat.

Jangan sampai menumpuk meja di bawah meja dan tempat tersembunyi lain.

Jadi hilangkan kebiasaan ini agar rumah bersih dan aman dari gangguan jin.

10. Hindari Meletakkan Kotoran di Pojok Rumah

Kebiasaan menyapu dan menumpuk kotoran di bagian pojok rumah juga sebaiknya dihilangkan. Kebiasaan ini ternyata bisa mengundang kedatangan jin.

Ketika menyapu, segera buang sampah pada tempatnya. Selain menyapu, rajin mengepel juga akan membuat rumah tampak lebih bersih dan jin tidak menyukainya.

Itulah cara mengusir jin dari rumah agar tempat tinggal keluarga ini menjadi lebih tenang dan nyaman untuk beribadah.

  • http://repositori.uin-alauddin.ac.id/657/
  • https://konsultasisyariah.com/13857-cara-mengusir-jin-dari-rumah.html
  • https://rumahlia.com/keamanan/cara-agar-rumah-aman-dari-gangguan-jin

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb