Alat Elektronik Rumah Tangga

Alat elektronik rumah sangat penting untuk mendukung aktivitas sehari-hari. Beberapa alat elektronik rumah yang umum ditemukan, misalnya penanak nasi dan mesin cuci.

Ada kalanya, peralatan elektronik rumah yang telah dibeli tidak berumur panjang. Tentu saja, hal ini membuat jengkel, karena Moms mesti mengeluarkan biaya tambahan, entah untuk servis atau membeli yang baru.

Moms tentu tidak ingin kisah tersebut terjadi berulang kali, bukan? Jika memang demikian, ketahui tips membeli alat elektronik rumah lewat ulasan di bawah ini, yuk!

Tips Membeli Alat Elektronik Rumah Tangga

Moms dan Dads tidak ingin alat elektronik rumah cepat rusak, bukan? Jika ya, salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah ketika membeli produk-produk tersebut.

Ingin tahu tips membeli dan memilih alat elektronik rumah tangga agar umurnya lebih panjang? Cek di bawah ini, ya, Moms!

1. Lakukan Riset Produk Terlebih Dahulu

Sebelum memutuskan untuk membeli alat rumah tangga jenis apa pun, Moms dan Dads sebaiknya melakukan riset terlebih dahulu.

Riset ini bertujuan untuk memastikan kualitas produk yang hendak dibeli. Saat melakukan riset produk, Moms dan Dads juga bisa sekaligus membandingkan harga pada toko fisik maupun online.

Siapa tahu, dengan melakukan riset tersebut, Moms dan Dads bisa menemukan diskon dengan syarat-syarat tertentu.

2. Perhatikan Reputasi Produsen Alat Elektronik

Tidak ada salahnya untuk memperhatikan reputasi dari produsen alat elektronik yang hendak Moms beli.

Akan lebih baik lagi jika Moms hanya membeli produk-produk tersebut dari produsen ternama yang memang telah menekuni bidang elektronik sejak dahulu.

Brand-brand yang sudah punya nama besar biasanya memproduksi alat elektronik rumah yang berkualitas yang bisa bertahan hingga bertahun-tahun lamanya.

Satu hal yang perlu Moms dan Dads ketahui, alat elektronik rumah yang berasal dari brand-brand besar biasanya memiliki harga yang sedikit lebih mahal. Namun, hal ini sebanding dengan kualitas dan mutu yang dimiliki oleh barang tersebut.

3. Perhatikan Garansi Produk

Tidak ada alat elektronik rumah yang sempurna. Karenanya, Moms dan Dads sebaiknya membeli peralatan elektronik yang memiliki garansi panjang.

Perhatikan pula garansi tersebut. Apakah hanya sekadar garansi distributor, atau garansi resmi.

Garansi distributor berarti alat elektronik tersebut tidak memiliki jaminan langsung dari brand terkait. Alat elektronik ini mungkin dibeli dari pedagang lain, lalu dijual kembali kepada konsumen.

Sementara itu, garansi resmi biasanya diberikan kepada alat elektronik yang dijual dan didistribusikan oleh pedagang yang sudah menjalin kerja sama dengan perusahaan atau brand dari produk tersebut.

4. Baca Review dari Pembeli Lainnya

Apabila Moms dan Dads membeli alat elektronik rumah secara online, pastikan untuk terlebih dahulu membaca review di laman penjualan produk tersebut.

Pembeli sebelum Moms dan Dads biasanya akan memberikan ulasan alias review jujur terkait kualitas maupun kondisi alat elektronik yang telah dibeli sebelumnya. Hal ini bisa membantu Moms dan Dads menemukan barang elektronik terbaik untuk membantu aktivitas rumah sehari-hari.

5. Konsultasikan kepada Orang yang Ahli

Selain membaca review atau ulasan, Moms dan Dads juga bisa mengetahui ‘gambaran’ alat elektronik yang hendak dibeli dengan berkonsultasi kepada ahlinya.

Tidak ada salahnya juga apabila Moms dan Dads ingin bertanya langsung kepada tetangga atau orang lain yang sebelumnya telah membeli alat elektronik tersebut. Moms dan Dads bahkan bisa melihat langsung penampakan dan fungsi barang sebelum benar-benar membelinya dari toko.

Hal ini bisa lebih memudahkan Moms dan Dads untuk memutuskan apakah alat elektronik tersebut benar-benar perlu dibeli atau tidak.

6. Hanya Beli di Toko Terpercaya

Tidak sedikit toko elektronik yang menawarkan harga lebih murah dibandingkan toko lain sejenisnya. Apabila dilihat sekilas, hal ini memang bisa membantu menghemat pengeluaran.

Namun, Moms dan Dads sebaiknya tidak percaya begitu saja. Bisa saja, alat elektronik rumah tersebut berharga lebih murah karena bersifat rekondisi atau palsu, dengan kualitas lebih rendah daripada yang seharusnya.

Lebih baik beli di toko resmi atau terpercaya, ya, Moms dan Dads! Jika memutuskan untuk belanja alat elektronik rumah secara online, upayakan untuk hanya membeli dari official store atau toko lain sejenis dengan rating yang tinggi.

Alat Elektronik Rumah Tangga yang Sebaiknya Dimiliki

Kini Moms dan Dads sudah tahu tips membeli alat elektronik yang berkualitas, bukan? Selanjutnya, hal yang perlu diketahui adalah alat elektronik rumah tangga yang sebaiknya Moms dan Dads miliki.

Ada pun beberapa alat elektronik rumah tangga yang dimaksud, antara lain:

1. Rice Cooker

Sebagai orang Indonesia, tidak lengkap rasanya apabila tidak menyertakan nasi dalam menu makanan sehari-hari.

Nah, untuk memudahkan Moms memasak nasi, rice cooker adalah alat elektronik terbaik yang mesti dimiliki. Tidak hanya untuk menanak nasi, benda ini pun bisa digunakan untuk mengukus, memasak bubur, dan lain sebagainya.

2. Vacuum Cleaner

Alat elektronik ini bisa membantu Moms dan Dads membersihkan rumah dengan lebih optimal.

Vacuum cleaner juga bisa menjangkau sudut-sudut rumah, sehingga kotoran atau debu bisa sepenuhnya hilang.

3. Air Fryer

Bagi Moms dan Dads yang sedang mengurangi konsumsi minyak dalam makanan, tidak ada salahnya untuk segera membeli alat elektronik yang bernama air fryer.

Ini adalah perangkat elektronik yang dirancang khusus untuk menggoreng makanan menggunakan uap panas. Jadi, tanpa menggunakan minyak, Moms!

4. Mesin Cuci

Mencuci manual sangat menguras tenaga dan waktu. Karenanya, sebagai solusi dari masalah tersebut, Moms dan Dads sebaiknya membeli mesin cuci.

Apabila Moms dan Dads memiliki budget lebih, tidak ada salahnya untuk memilih model mesin cuci laundry yang hanya memiliki satu tabung. Mesin cuci jenis ini bisa digunakan untuk merencam, mencuci, dan mengeringkan dalam sekali jalan. Praktis, bukan?

Itu dia tips membeli serta beberapa alat elektronik rumah yang perlu Moms dan Dads miliki. Apabila membutuhkan rekomendasi atau review terkait alat elektronik rumah tangga, jangan ragu untuk mengunjungi laman Orami, ya!

FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb