23 September 2022

Ini 8 Rekomendasi Dokter THT Makassar, Catat Ya Moms!

Ada yang buka praktik Sabtu dan Minggu!
Ini 8 Rekomendasi Dokter THT Makassar, Catat Ya Moms!

Moms yang berdomisili di Kota Makassar punya masalah telinga, hidung, dan tenggorokan? Tidak perlu bingung, Orami punya daftar rekomendasi Dokter THT Makassar.

Namun, kapan sih waktu yang tepat bagi Moms menemui dokter spesialis THT (telinga, hidung, tenggorokan)?

Menurut Harley Street ENT, ada sejumlah gejala tertentu yang menandakan Moms harus mengunjungi dokter THT.

Jika Moms mengalami sakit tenggorokan, sakit telinga, kesulitan menelan, atau sakit sinus yang berlangsung lama, perlu mengunjungi dokter THT.

Selain THT, jika ada gangguan di kepala dan leher, perlu diperiksa oleh dokter THT pula. Misalnya vertigo, kelainan bentuk kepala dan leher, hingga kanker.

Moms atau Dads suka mendengkur ketika tidur? Masalah ini juga bisa dikonsultasikan ke dokter THT.

Baca juga: 5 Rekomendasi Dokter Kandungan Makassar untuk Konsultasi Kehamilan

Rekomendasi Dokter THT Makassar

Ketika ada anggota keluarga sedang sakit, Moms tentu ingin mencari dokter terbaik dengan biaya terjangkau. Apalagi dokter yang praktiknya buka Sabtu-Minggu.

Nah, berikut ini Orami sudah mengumpulkan informasi terkait sejumlah dokter THT Makassar. Ini dia daftarnya!

1. dr. Indira Maharis, Sp.THT-KL

Rekomendasi dokter THT Makassar yang pertama, ada dr. Indira Maharis, Sp.THT-KL, spesialis telinga, hidung, tenggorokan, bedah kepala leher (THT-KL) atau otolaringologi.

Dokter Indira praktik di RS Hermina Makassar, Jalan Toddopuli Raya Timur Nomor 7, Borong, Kecamatan Manggala. Nomor telepon yang bisa dihubungi, yaitu (0411) 4091817.

Praktik Dokter Indira buka Sabtu-Minggu untuk pelayanan eksekutif. Pada hari Sabtu ia praktik dari pukul 09.00-12.00 WITA, sedangkan hari Minggu pada 10.00-12.00.

Adapun jadwalnya pada hari biasa, yakni Senin dan Rabu pada pukul 09.00-16.00 WITA. Hari Selasa ia praktik pada 12.00-16.00 WITA, Kamis 13.00-16.00 WITA, dan Jumat 10.00-16.00 WITA.

2. Prof. Dr. dr. Eka Savitri,Sp.THT-KL (K)

Dokter THT Makassar lainnya, ada Prof. Dr. dr. Eka Savitri,Sp.THT-KL (K). Beliau praktik di RS Hermina Makassar juga.

Jadwal di RS Hermina Makassar, yaitu Selasa pukul 12.10-14.10 WITA dan Kamis 08.00-10.00 WITA.

Biaya konsultasi dengan Dokter Eka di RS Hermina Makassar sekitar Rp239.000. Selain di RS tersebut, ia juga praktik di RS Universitas Hasanuddin (Unhas).

3. dr. Jane Mary Carolina, Sp.THT-KL

Rekomendasi selanjutnya, ada dr. Jane Mary Carolina, Sp.THT-KL. Dokter THT Makassar ini juga praktik di RS Hermina.

Dokter Jane praktik pada hari Rabu-Sabtu dan Senin. Adapun jadwal praktik berbeda setiap harinya.

Pada Senin, Dokter Jane praktik pukul 11.00-13.00, Rabu 11.00-13.00, Kamis 10.00-13.00, Jumat 07.50-09.50, dan Sabtu 11.00-14.00.

Baca juga: 7 Rekomendasi Dokter Mata di Makassar untuk Periksakan Masalah Penglihatan

4. dr. Andi Darwin Marimba, Sp.THT-KL

dokter THT Makassar
Foto: dokter THT Makassar (Siloamhospitals.com)

Dokter THT Makassar selanjutnya, ada dr. Andi Darwin Marimba, SpTHT-KL. Ahli otolaringologi ini praktik di RS Siloam Makassar.

Rumah sakit ini berlokasi di Jalan Metro Tj. Bunga Nomor Kav. 9, Tj. Merdeka. Adapun nomor telepon yang dapat dihubungi, yaitu (0411) 3662900.

Dokter Darwin praktik pada Senin sampai Jumat pukul 18.00-19.00 WITA. Adapun hari Kamis ia mulai praktik lebih awal, yakni pukul 16.00 WITA.

Tindakan yang dapat dilakukan Dokter Andi, yakni BERA (Brainstem Evoked Response Audiometry), bedah THT, endoskopi telinga, irigasi telinga, korpus alienum THT, miringoplasti, hingga tes pendengaran.

Dokter Darwin menyelesaikan pendidikan spesialis THT-KL pada 1996. Adapun biaya konsultasi dengan Dokter Darwin di RS Siloam Makassar dimulai dari Rp200.000.

5. dr. Widyana Mulyamin, Sp.THT-KL

dokter THT Makassar
Foto: dokter THT Makassar (Siloamhospitals.com)

Rekomendasi dokter THT Makassar selanjutnya, ada dr. Widyana Mulyamin, SpTHT-KL. Dokter Widyana juga praktik di RS Siloam Makassar.

Praktik Dokter Widyana di rumah sakit ini buka Sabtu-Minggu juga lho, Moms! Pada hari Sabtu, ia praktik pada 14.00-16.00 WITA, sedangkan Minggu pada 09.00-12.00 WITA.

Pada hari biasa, dokter lulusan Unhas ini praktik pada Senin sampai Jumat. Jadwalnya, yakni Senin 09.00-14.00, Selasa 11.00-16.00, Rabu 14.00-16.00, Kamis 09.00-15.00, dan Jumat 14.00-16.00.

Dokter Widyana dapat melakukan tindakan endoskopi telinga, irigasi telinga, bedah THT, BERA, korpus alienum THT, miringoplasti, dan tes pendengaran.

Ia juga praktik di RS Primaya Makassar, Jalan Urip Sumoharjo Nomor 43, Karuwisi Utara, Kecamatan Panakkukang.

6. dr. Djuanri Thioritz, Sp.THT-KL

dokter THT Makassar
Foto: dokter THT Makassar (Siloamhospitals.com)

Dokter THT Makassar selanjutnya, yaitu dr. Djuanri Thioritz, SpTHT-KL. Ia praktik di RS Siloam Makassar pada Senin sampai Sabtu.

Adapun perincian jadwalnya, yaitu Senin 17.00-18.00 WITA, Selasa 09.00-11.00 WITA, Rabu 12.00-14.00 WITA, Kamis 18.00-19.00 WITA, Jumat 12.00-14.00 WITA, dan Sabtu 11.00-14.00 WITA.

Dokter Djuanri menyelesaikan studi spesialis THT-KL pada tahun 2004 di Universitas Hasanuddin, Makassar.

Baca juga: 6 Rekomendasi Dokter Gigi Makassar untuk Atasi Masalah Gigi dan Mulut

7. dr. Indah Hamriani, M.Kes., Sp.THT-KL

dokter THT Makassar
Foto: dokter THT Makassar (RSstellamaris.com)

Rekomendasi selanjutnya, ada dr. Indah Hamriani, M.Kes., Sp.THT-KL. Dokter THT Makassar ini praktik di RS Stella Maris.

Adapun rumah sakit ini beralamat di Jalan Somba Opu Nomor 273. Nomor telepon yang dapat dihubungi, yakni (0411) 871391 dan WhatsApp di nomor 0813-98-888-200.

Jadwal Dokter Indah di RS Stella Maris, yakni pada Selasa, Kamis, dan Sabtu, pukul 13.00-15.00 WITA.

Dokter Indah juga praktik di RS Bhayangkara Makassar, Jalan Letjen Andi Mappaoddang, Jongaya. Ia praktik pada Rabu 08.00-10.00 WITA dan Jumat 08.00-11.00 WITA.

8. dr. Arief Limardjo, M.Kes., Sp.THT-KL

dokter THT Makassar
Foto: dokter THT Makassar (RSstellamaris.com)

Rekomendasi selanjutnya, ada dr. Arief Limardjo, M.Kes., Sp.THT-KL. Ia Praktik di RS Stella Maris pada Jumat 10.00-12.00 WITA.

Dokter Arief juga praktik di RS Grestelina, di Jalan Letjen Hertasning Nomor 51, Pandang, Kecamatan Panakkukang. Nomor telepon yang dapat dihubungi, yaitu (0411) 448855.

Dokter yang menyelesaikan studi di Unhas ini, praktik pada Senin sampai Sabtu pukul 09.00-11.00 di RS Grestelina.

Berdasarkan laman resmi PERHATI-KL, Dokter Arief tercatat sebagai pengurus Perhimpunan Dokter Spesialis Telinga Hidung dan Tenggorok Bedah Kepala Leher (PERHATI-KL) Cabang Sulawesi Selatan.

Baca juga: 5 Rekomendasi Dokter Kulit Makassar Ini Bisa mengatasi Masalah Kulit, Rambut, dan Kuku!

Itu dia sejumlah rekomendasi dokter THT Makassar yang bisa Moms datangi. Semoga Moms sekeluarga sehat selalu!

  • https://www.harleystreetent.com/blog/when-should-you-see-an-ent-specialist
  • https://primayahospital.com/en/doctor/dr-widyana-mulyamin-sp-tht-kl/
  • https://www.herminahospitals.com/
  • https://www.siloamhospitals.com/
  • https://rsstellamaris.com/
  • https://perhati-kl.or.id/pengurus-perhati-kl-cabang-sulawesi-selatan-tenggara/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb