15 Februari 2022

Profil Zaskia Sungkar, dari Penyanyi Kini Menjadi Ibu Satu Anak yang Punya Bisnis Fashion

Pernah menjadi penyanyi dalam grup The Sister, kini Zaskia fokus menjalankan bisnis fashion
Profil Zaskia Sungkar, dari Penyanyi Kini Menjadi Ibu Satu Anak yang Punya Bisnis Fashion

Zaskia Rahma Sungkar, atau yang lebih kita kenal dengan nama Zaskia Sungkar, merupakan artis dan penyanyi kelahiran Jakarta, yang telah membintangi sejumlah sinetron, hingga film layar lebar.

Perempuan kelahiran tahun 1990 ini telah dikaruniai oleh seorang anak laki-laki bersama dengan pasangan sesama selebritasnya, Irwansyah.

Meskipun begitu, mereka telah melalui berbagai rintangan saat mencoba untuk mendapatkan keturunan.

Ingin tahu lebih jelas? Yuk simak perjalanan Zaskia Sungkar, dari saat masih menjadi bintang sinetron, hingga menjadi ibu satu anak.

Baca Juga: Perjalanan Kehamilan Anak Pertama Zaskia Sungkar dan Irwansyah, Penuh Haru!

Biodata Zaskia Sungkar

ootd hijab liburan - zaskia sungkar.jpg
Foto: ootd hijab liburan - zaskia sungkar.jpg (Instagram.com/zaskiasungkar15)

Foto: Orami Photo Stock

  • Nama Lengkap: Zaskia Rahma Sungkar
  • Nama Panggilan: Zaskia Sungkar
  • Tempat, Tanggal, Lahir: 22 Desember 1990, Jakarta, Indonesia
  • Pasangan: Irwansyah (2011)
  • Orang Tua: Mark Sungkar, dan Fanny Bauty (ibu)
  • Saudara: Shireen Sungkar
  • Instagram: zaskiasungkar15

Baca Juga: 5 Foto Kehamilan Zaskia Sungkar, Tetap Cantik dan Menawan!

Potret Zaskia Sungkar

Yuk simak potret Zaskia Sungkar saat masih belia, hingga menjadi ibu satu anak.

1. Membentuk Grup The Sister

the sisters
Foto: the sisters

Foto: musik.kapanlagi.com

The Sister merupakan grup musik duo yang dibentuk oleh Zaskia Sungkar, bersama adiknya, Shireen Sungkar. Grup vokal ini, berdomisili di kota Jakarta, dan pertama kali dibentuk pada tahun 2008, dan dibubarkan pada tahun 2012.

Selama masih aktif, The Sister telah merilis sejumlah lagu, seperti "The Journey of Love", dan "Keajaiban Cinta"

2. Terjun ke Dunia Seni Peran

Seruni
Foto: Seruni

Foto: wikipedia.org

Selain menjadi penyanyi, Zaskia juga memasuki dunia akting. Sejumlah peran di sinetron, FTV, serta film sudah pernah Ia lakukan.

Berikut ini beberapa judul sinetron dan film yang pernah Ia bintangi:

Film:

  • Wanita Tetap Sama, sebagai Shana (2013)
  • Tak Kemal Maka Tak Sayang, sebagai Zaskia (2014)
  • Harim di Tanah Haram, sebagai Sofie (2015)
  • Roh Fasik, sebagai Zahra (2019)
  • Persepsi, sebagai Dokter (2021)

Sinetron:

  • Ghost Episode 06 (2007)
  • Bawang Putih Bawang Merah (2007 )
  • Terlanjur Cinta (2009)
  • Seruni (2010)
  • Koboi Cabe Rawit (2010)
  • Si Alif (2012-2013)

3. Menikah dengan Irwansyah

irwansyah dan zaskia
Foto: irwansyah dan zaskia

Foto: kapanlagi.com

Pasangan artis Zaskia Sungkar dan Irwansyah telah memulai bahtera rumah tangga sejak 15 Januari 2011 lalu. Meskipun sudah 11 tahun berlalu, namun rumah tangga mereka tetap harmonis.

Meskipun begitu, pada awal pernikahan, mereka sempat mengalami ketidakcocokan, hingga ingin bercerai. Zaskia menjelaskan bahwa Ia membutuhkan banyak waktu untuk menyesuaikan diri dengan status barunya kala itu.

Ditambah, saat itu usia Zaskia masih tergolong muda, sehingga masih bersifat labil.

Namun, setelah menjalaninya dengan sabar, bahkan setelah diberi momongan, hubungan rumah tangga mereka pun juga berangsur membaik daripada sebelumnya.

Baca Juga: Rayakan 8 Tahun Pernikahan, Ini Kemesraan Zaskia Sungkar dan Irwansyah

4. Memutuskan untuk Berhijab

Zaskia Sungkar Kerja Saat Hamil.png
Foto: Zaskia Sungkar Kerja Saat Hamil.png

Foto: Orami Photo Stock

Pada tahun 2013, Zaskia Sungkar memutuskan untuk mengenakan hijab. Setelah pulang dari umroh, ia pun menetapkan untuk tetap memakai hijab dengan tujuan untuk membatasi dirinya dari hal-hal yang buruk.

Sejak saat itu, gaya berpakaiannya pun diikuti oleh beberapa masyarakat yang juga menggunakan hijab.

5. Mengidap Penyakit Endometriosis

zaskia sungkar 2.jpg
Foto: zaskia sungkar 2.jpg

Foto: Orami Photo Stock

Awalnya Zaskia mengetahui menderita endometriosis, ketika Ia bersama Irwansyah berjalan-jalan ke Malaysia.

Niat awal mereka ke Malaysia hanya sekadar berjalan-jalan, dan hanya berkunjung ke dokter sebab sering merasakan nyeri saat menstruasi. Pada pemeriksaan yang tidak direncanakan tersebut diketahui bahwa Ia mengidap endometriosis dan fibroid.

Endometriosis merupakan jaringan yang biasanya melapisi bagian dalam rahim wanita, tumbuh di luar rahim. Hal tersebutlah yang menjadi penyebab nyeri saat menstruasi.

Pada akhirnya, ia pun mengikuti rangkaian operasi guna mengangkat endometriosis dan fibroid di rahimnya. Meskipun terkesan mendadak, namun operasi tersebut pada akhirnya berjalan dengan lancar.

6. Dikaruniai Seorang Putra

Irwansyah dan Zaskia Sungkar
Foto: Irwansyah dan Zaskia Sungkar

Foto: Orami Photo Stock

Kelahiran anak pertama dari Irwansyah dan Zaskia Sungkar, merupakan hari yang paling ditunggu-tunggu kedua pasangan tersebut.

Bagaimana tidak, setelah penantian selama beberapa tahun, akhirnya mereka dikaruniai seorang anak laki-laki yang bernama Ukkasya Muhammad Syahki.

Bayi laki-laki kelahiran 30 Maret 2021 ini, tidak hanya membawa kebahagiaan dan rasa haru bagi orangtuanya, namun juga keluarga besarnya, serta banyak orang dari seluruh Indonesia.

Saat ini, kelucuan Ukkasya sering diabadikan dalam akun instagram. Bayi yang belum genap setahun ini sering sadar kamera saat sedang difoto. Menggemaskan ya, Moms!

Baca Juga: Fashion Kompak Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar

7. Menggeluti Bisnis Fashion

zaskia sungkar
Foto: zaskia sungkar

Foto: Orami Photo Stock

Setelah jarang tampil di layar kaca, Zaskia memulai bisnisnya dalam dunia fashion sejak pada tahun 2013. Selama itu, ia telah memiliki tiga brand fashion muslimah, yaitu Zaskia Sungkar Jakarta, KIA by Zaskia Sungkar, dan Zashi.

Masing-masing ketiga brand tersebut memiliki karakteristik yang berbeda. Pada brand Zaskia Sungkar Jakarta, karakteristiknya berupa bold dan modern, dengan koleksi yang limited edition.

Lain halnya dengan KIA by Zaskia Sungkar, brand ini lebih digambarkan dengan gaya yang kasual dan sederhana yang cocok untuk digunakan setiap hari.

Meskipun terkesan simpel, namun tetap terlihat stylish.

Yang terakhir ada Zashi, yang merupakan kolaborasi antara Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar. Fashion muslimah pada brand ini digambarkan dengan gaya yang feminin, namun tetap terlihat elegan.

8. Sering Berjalan-Jalan Keluar Negeri

zaskia sungkar
Foto: zaskia sungkar

Foto: instagram.com/zaskiasungkar15

Zaskia dan Irwansyah memang selalu kompak dalam segala hal. Mereka sering menghabiskan waktu untuk berlibur bersama ke tempat-tempat yang menakjubkan.

Tahun lalu bersama anaknya, mereka melakukan liburan ke Eropa. Beberapa keseruannya pun dapat kita lihat melalui laman instagram milik Zaskia.

Baca Juga: Tak Hanya Zaskia Sungkar, 7 Artis Ini Juga Melakukan Program Bayi Tabung

Itu dia profil dan potret dari Zaskia Sungkar. Benar-benar menginspirasi ya, Moms!

  • https://id.wikipedia.org/wiki/Zaskia_Sungkar
  • https://www.instagram.com/zaskiasungkar15/?hl=en
  • https://kumparan.com/kumparanhits/cerita-zaskia-sungkar-usai-jalani-operasi-endometriosis-dan-fibroid
  • https://www.webmd.com/women/endometriosis/endometriosis-causes-symptoms-treatment
  • https://www.zaskiasungkarjakarta.com/tentangkami/gerai

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb