24 Januari 2022

Review Glow Necessities Replenishing Hydrator oleh Moms Orami, Aman untuk Kulit Sensitif!

Ada kandungan vitamin C untuk mencerahkan, lho!
Review Glow Necessities Replenishing Hydrator oleh Moms Orami, Aman untuk Kulit Sensitif!

Sedang mencari toner wajah yang cocok? Yuk cek review toner Glow Necessities Replenishing Hydrator di bawah ini.

Teksturnya encer, berbahan lembut, dan tidak iritatif, sehingga cukup aman digunakan untuk membersihkan wajah.

Fungsi toner wajah, yaitu membersihkan kulit dengan cara mengangkat minyak, kotoran, dan sisa make up.

Berdasarkan kandungan dan fungsi, jenis toner dibagi dua yaitu hydrating toner (toner pelembap) dan exfoliating toner (toner eksfoliasi).

Keduanya sama-sama bisa menjadi toner yang bagus asalkan sesuai dengan kebutuhan wajah Moms.

Nah untuk Glow Necessities Replenishing Hydrator merupakan hydratng toner untuk melembabkan dan menjaga skin barrier.

Ini dia Moms review lengkapnya dari Moms Hesti, yang juga Moms dari Malikha Naura (17 bulan).

Baca Juga: Review Love Nature Soothing Micellar Water oleh Moms Orami, Pembersih Sekaligus Toner!

Review Toner Glow Necessities Replenishing Hydrator

Review_Glow_Testimoni.jpg
Foto: Review_Glow_Testimoni.jpg

Glow Necessities Replenishing Hydrator diformulasikan secara khusus untuk membantu melembutkan dan mencegah dehidrasi kulit.

Perlu Moms tahu, ini merupakan brand skincare lokal, lho.

Diperkaya kandungan chamomile, teh hijau, allantoin, dan 2% niacinamide, toner dari merek Glow Necessities Replenishing Hydrator ini diklaim mampu melembutkan tekstur kulit.

Adapula kandungan vitamin C yang membantu memutihkan dan mencerahkan kulit.

Selain itu melalui deretan kandungan yang dimilikinya Moms juga bisa mendapatkan manfaat kulit yang terhindari dari tanda penuaan dini, kulit kemerahan, serta masalah warna kulit tidak merata.

Produk ini juga memiliki kadar pH stabil di kisaran 6.00-6.5, sehingga juga snagat cocok untuk kulit sensitif.

Kemasannya berupa botol putih dan tutup flip flop yang aman untuk dibawa bepergian tanpa takut tumpah.

Penasaran? Ini dia Kelebihan dan kekurangannya, Moms.

Baca Juga: Manfaat dan 5 Rekomendasi Exfoliating Toner Agar Kulit Makin Glowing

Glow Necessities Replenishing Hydrator.jpeg
Foto: Glow Necessities Replenishing Hydrator.jpeg

Kelebihan Glow Necessities Replenishing Hydrator

  • Bebas pewangi dan alkohol, jadi aman untuk kulit sensitif.
  • Teksturnya cair seperti air sehingga mudah menyerap di kulit wajah.
  • Memberikan kelembapan pada kulit.
  • Menyeimbangkan pH kulit jadi kulit wajah lebih siap untuk penggunaan serum dan hasilnya pun lebih maksimal.

Kekurangan Glow Necessities Replenishing Hydrator

  • Dibandingkan hydrating toner lainnya, merk ini cukup mahal.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Toner Korea, Bisa Atasi Jerawat hingga Mengecilkan Pori

Nah, itulah review toner Glow Necessities Replenishing Hydrator. Semoga bisa dijadikan referensi ya, Moms.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb