16 Oktober 2023

Kumpulan Rumus Satuan Tekanan Zat Padat, Cair, dan Gas

Yuk, kenalkan pada Si Kecil!
Kumpulan Rumus Satuan Tekanan Zat Padat, Cair, dan Gas

2. Rumus Tekanan Zat Cair

Rumus satuan tekanan zat cair dipengaruhi dari sebuah kedalaman benda.

Tekanan dipengaruhi dari daya pancar yang keluar dari sebuah tabung berlubang yang diisi zat cair.

Semakin dalam, tekanan zat cair akan semakin besar. Tekanan pada zat cair yang diam disebut tekanan hidrostatis.

Rumus dari tekanan zat cair yakni Ph = p . g . h atau Ph = S . h

Keterangan:

ph = tekanan hidrostatis (N/m² atau Pa)

ρ = massa jenis zat cair (kg/m³)

g= percepatan gravitasi (m/s²)

h= kedalaman zat cair (m)

S = berat jenis zat cair (N/m³)

Contoh soal:

Seorang penyelam menyelam dengan kedalaman 3 m, massa jenis air 1.000 kg/m³, konstanta gravitasi pada tempat tersebut adalah 10 N/kg.

Besar tekanan hidrostatisnya adalah?

Jawaban:

h = 3 m

ρ = 1.000 kg/m³

­­g = 10 N/kg

Rumus: ph = ρ . g . h

ph = 1.000 kg/m³ . 10 N/kg . 3 m = 30.000 N/m²

Jadi, besar tekanan hidrostatiknya adalah 30.000 N/m².

Baca Juga: Menghitung Simetri Putar Belah Ketupat dan Proses Mengetahuinya

3. Rumus Tekanan Zat Gas

Selain rumus tekanan padat dan cair, ada pula satuan tekanan gas.

Rumus tekanan gas seperti udara dipengaruhi oleh ketinggian suatu tempat.

Artinya, tekanan udara di setiap tempat akan berbeda-beda tergantung dari ketinggian tempat tersebut.

Satuan tekanan pada gas dinyatakan dengan atmosfer (atm). Umumnya, 1 atm = 105 Pa atau 1 atm = 76 cmHg.

Keterangan:

  • P1 = tekanan awal (atm)
  • V1 = volume awal (m³)
  • P2 = tekanan akhir (atm)
  • V2 = volume akhir (m³)

Adapun rumus tekanan zat gas yakni:

  • Tekanan Udara = 76 cmHg - (Ketinggian/100 meter)
  • Tekanan Udara = 760 mmHg - (Ketinggian/10 meter)

Baca Juga: Wisata Balong Endah Bogor, Nikmati Sensasi Liburan Alam yang Indah

Sementara itu, gas yang berada pada ruang tertutup akan berlaku Hukum Boyle.

Hukum Boyle yang dimaksud yakni sebagai berikut:

  • Gas konstan: p . V atau p1. V1 = p2 . V2
  • Gas campuran: Pcampuran = (p1. V1) - (p2 . V2)/(V1 + V2)

Contoh Soal

Berapakah tekanan hidrostatik air pada kedalaman 5 meter (ρ = 1.000 kg/m³) dan percepatan gravitasi sebesar 10 m/s²?

Jawaban:

h = 5 meter

ρ = 1.000 kg/m³

g = 10 m/s²

Rumus: Ph = ρ . g . h

Ph = 1.000 . 10 . 5

Ph = 50.000 N/m² atau atau = 50 kPa (kPa = kilopascal)

Baca Juga: Rumus Volume Kubus dan Luas Permukaan, Plus 12 Contoh Soal

Demikian penjelasan tentang satuan tekanan dan berbagai contoh soal serta jenis-jenisnya. Semoga bermanfaat, ya!

  • https://byjus.com/pressure-formula/
  • https://www.toppr.com/guides/physics-formulas/pressure-formula/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb