placeholder
placeholder

Resep Pancake Pisang Tanpa Telur

Informasi Resep

45 menit
11 porsi

Kini, Moms juga bisa coba membuat pancake pisang meski tanpa tambahan telur, lho.

Berikut ini resep pancake pisang tanpa telur yang dapat Moms sontek.

Dijamin tetap lembut dan terasa nikmat!

Bahan Pancake Pisang Tanpa Telur

  • 3 buah pisang ambon ukuran sedang
  • 100 gram tepung terigu
  • 1,5 sdm gula pasir
  • Sejumput garam
  • 1/2 sdt kayu manis bubuk
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/4 sdt soda kue
  • 200 ml susu cair
  • Topping sesuai selera

Cara membuat Pancake Pisang Tanpa Telur

  1. Campurkan tepung terigu, gula pasir, garam, kayu manis bubuk, baking powder, dan soda kue dalam satu wadah. Aduk hingga rata.
  2. Di wadah lain, lumatkan pisang dengan garpu.
  3. Tambahkan susu ke dalam wadah pisang yang telah dilumatkan, aduk rata.
  4. Tuang campuran pisang dan susu ke dalam adonan kering, aduk hingga rata. Diamkan selama kurang lebih 10 menit.
  5. Panaskan teflon dan olesi dengan sedikit margarin.
  6. Tuang satu sendok sayur adonan pancake ke teflon. Masak dengan api kecil hingga bagian atas pancake berlubang-lubang dan tidak basah.
  7. Balik pancake dan masak hingga matang. Ulangi hingga adonan habis.
  8. Susun pancake di piring saji dan tambahkan topping sesuai selera.