04 Juli 2022

Cara Melepas Kuku Palsu yang Mudah dan Cepat, Tanpa Ribet!

Mulai dengan menggunakan aseton hingga air hangat
Cara Melepas Kuku Palsu yang Mudah dan Cepat, Tanpa Ribet!

Cara melepas kuku palsu sebenarnya terbilang mudah asalkan mengetahui trik-triknya.

Jika melepaskannya begitu saja, maka kuku akan menjadi rusak.

Kuku palsu digunakan sebagai salah satu ikon fashion yang dikenakan untuk mempercantik tampilan tangan.

Moms bisa memasang kuku palsu sendiri atau mendatangi salon untuk dipasangkan oleh orang yang ahli.

Kuku palsu sebaiknya tidak dipasang terlalu lama karena bisa merusak lapisan kuku asli.

Dalam jangka waktu kurang dari seminggu, Moms harus melepaskannya.

Baca Juga: 7 Cara Memasang Kuku Palsu, Kuku Cantik Tanpa Perlu ke Salon!

Cara Melepas Kuku Palsu

Cara Melepas Kuku Palsu
Foto: Cara Melepas Kuku Palsu (www.lorealparisusa.com)

Foto Cara Melepas Kuku Palsu (lorealparisusa.com)

Sayangnya, melepaskan kuku palsu terkadang tidak mudah.

Jika lem atau perekat yang digunakan terlalu kuat, maka kuku palsu bisa susah untuk dilepas.

Oleh karena itu, terapkan cara melepas kuku palsu dengan trik khusus seperti yang ada di bawah ini!

1. Cara yang pertama

Tips Melepaskan Kuku Palsu
Foto: Tips Melepaskan Kuku Palsu (www.fancynailart.com)

Foto Tips Melepaskan Kuku Palsu (fancynailart.com)

  • Siapkan mangkuk kecil, aseton, gunting kuku, alat kikir kuku, cuticle pusher, dan handuk bersih.
  • Gunting kuku palsu hingga panjangnya menyamai kuku asli. Tujuannya agar aseton bisa dengan mudah mengendurkan dan melepaskan kuku palsu.
  • Kikir kuku palsu sehingga bagian ujung-ujungnya menjadi lebih mudah dilepaskan.
  • Rendam kuku di dalam aseton hingga kuku melunak. Lakukan hal ini sekitar 10-15 menit
  • Gunakan metal cuticle pusher untuk mengelupas kuku palsu.
  • Jika kuku palsu masih terasa susah untuk dilepas, rendam kembali ke dalam cairan aseton.
  • Setelah kuku palsu selesai dilepas, bersihkan kuku asli dengan menggunakan handuk bersih.

Baca Juga: Kuku Mudah Patah, Apa Penyebabnya?

2. Cara yang kedua

Cara Melepas Kuku Palsu dengan Aseton
Foto: Cara Melepas Kuku Palsu dengan Aseton (www.wikihow.com)

Foto Cara Melepas Kuku Palsu dengan Aseton (wikihow.com)

  • Siapkan aseton, kapas, alumunium foil atau plastic wrap, cuticle pusher, gunting kuku, handuk bersih, dan alat kikir.
  • Potong kuku palsu hingga seukuran kuku asli.
  • Gunakan kikir kuku untuk menipiskan lapisan kuku palsu sehingga bisa lebih mudah dilepaskan.
  • Basahi kapas dengan aseton dan letakkan di atas kuku palsu.
  • Bungkus jari dengan menggunakan alumunium foil atau plastic wrap sehingga kapas benar-benar menempel dan tidak mudah lepas.
  • Tunggu selama 20 menit.
  • Lepaskan alumunium foil atau plastic wrap beserta kapasnya.
  • Lepaskan kuku dengan menggunakan cuticle pusher.
  • Jika lapisan kuku palsu sulit dilepaskan, pasang kembali kapas dan alumunium foil atau plastic wrap.

Baca Juga: Sebaiknya Seberapa Sering Memotong Kuku Anak?

Cara Melepas Kuku Palsu Tanpa Aseton

Cara Melepas Kuku Palsu Tanpa Aseton
Foto: Cara Melepas Kuku Palsu Tanpa Aseton (thebeautyholic.com)

Cara Melepas Kuku Palsu Tanpa Aseton (thebeautyholic.com)

Tidak memiliki aseton atau cairan pembersih kuku di rumah?

Moms bisa menggunakan bahan alternatif lainnya yang bisa digunakan untuk cara melepas kuku palsu.

Bahan tersebut adalah air sabun.

Untuk jenis sabun yang digunakan adalah sabun mandi.

Moms bisa menggunakan sabun mandi cair yang biasa digunakan untuk mandi atau menggunakan sabun mandi bayi.

  • Siapkan baskom, air hangat, sabun mandi cair, gunting kuku, penyangga kuku atau alat kikir kuku, metal cuticle pusher, dan handuk bersih.
  • Isi baskom dengan air hangat hingga setengahnya lalu beri sabun mandi cair satu sendok makan saja. Aduk hingga sabun cair tercampur rata dengan air.
  • Rendam kuku di daalam air hangat selama kurang lebih 15-20 menit hingga kuku melunak.
  • Angkat kuku dan mulai lepaskan dengan perlahan dengan cara menarik pelan ke arah luar.
  • Jika kuku palsu masih terasa keras, rendam kembali sampai kuku melunak.
  • Bilas kuku yang sudah dilepaskan kuku palsunya dan keringkan menggunakan handuk bersih.

Baca Juga: Jamur Kuku: Penyebab, Jenis, Gejala, hingga Penanganannya

Cara Menghilangkan Lem Kuku Palsu di Tangan

Cara Melepaskan Lem Kuku
Foto: Cara Melepaskan Lem Kuku (allure.com)

Foto Cara Melepaskan Lem Kuku (allure.com)

Setelah cara melepas kuku palsu berhasil dilakukan, ada satu masalah lagi yang kerap kali dialami, yaitu adanya sisa-sisa lem yang masih menempel pada bagian kuku.

Moms harus membersihkan sisa lem kuku palsu ini secara menyeluruh hingga bersih setelah melakukan cara melepas kuku palsu.

Jika tidak dibersihkan secara menyeluruh, maka bagian permukaan kuku akan tertutup dan oksigen akan susah masuk.

Akibatnya warna kuku akan menjadi lebih kusam dan agak kekuningan.

Kuku juga bisa menjadi mudah patah dan susah tumbuh.

Untuk cara menghilangkan sisa lem kuku palsu setelah menerapkan cara melepas kuku palsu, ikuti langkah-langkah mudanya di bawah ini:

  • Siapkan kapas, aseton, spons pengosok kuku.
  • Basahi kapas dengan aseton.
  • Gosokkan kapas di atas kuku secara perlahan
  • Gosokkan spons penggosok kuku hingga bagian lem kuku mengelupas.
  • Cuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun hingga bersih.

Baca Juga: 7 Cara Menghilangkan Kutek di Kuku dengan Mudah Tanpa Aseton

Jika tidak memiliki aseton, maka bisa melakukan hal-hal berikut ini:

  • Siapkan baskom yang sudah diisi air hangat dan beri sedikit sabun mandi cair.
  • Rendam kuku tangan di dalam baskom selama 15-20 menit.
  • Gosok menggunakan spons penggosok kuku secara perlahan.
  • Bilas kembali dengan menggunakan air bersih.

Setelah menggunakan kuku palsu, lapisan kuku asli pasti akan kering dan warnanya kusam atau kekuningan, terutama untuk kuku yang dibersihkan dengan menggunakan cairan aseton.

Cara mengatasi kuku asli yang rusak dengan melapisi kuku dengan menggosokkan minyak zaitun atau minyak almond ke permukaan kuku.

Tujuannya agar kuku menjadi lembab kembali dan tidak kering.

Selain melapisi kuku dengan minyak, kita juga bisa memberikan vitamin kuku yang dijual dalam bentuk cairan.

Dengan begitu, warna kuku akan menjadi cerah kembali.

Itulah beberapa cara melepas kuku palsu yang bisa diterapkan dengan segera dengan peralatan seadanya di rumah.

Semoga informasi di atas bisa berguna bagi yang sering menggunakan kuku palsu, ya!

  • https://id.wikihow.com/Menghilangkan-Lem-Kuku-dari-Kuku
  • https://www.cosmopolitan.co.id/article/read/01/2020/17841/ini-cara-melepas-acrylic-nails-sendiri-tanpa-merusak-kuku
  • https://www.byrdie.com/how-to-remove-fake-nails-4686896
  • https://www.goodhousekeeping.com/beauty/nails/a47362/how-to-remove-acrylic-nails/
  • https://clutchnails.com/blogs/news/how-to-take-off-acrylic-nails-without-acetone
  • https://www.lorealparisusa.com/beauty-magazine/beauty-tips/beauty-looks/how-to-remove-acrylic-nails-at-home

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb