08 Mei 2024

7 Masjid di Jakarta Selatan, Ada yang Punya Miniatur Ka'bah!

Ada Masjid Nurul Iman Blok M dan Masjid Agung Al Azhar
7 Masjid di Jakarta Selatan, Ada yang Punya Miniatur Ka'bah!

Foto: Google.com/maps/arie dwi utomo

Ada banyak masjid di Jakarta Selatan yang bisa jadi pilihan tempat ibadah nyaman untuk umat Islam.

Dari desain eksterior hingga interiornya, setiap masjid di Jakarta Selatan memiliki cerita dan keunikan tersendiri.

Tak heran apabila banyak masjid di Jakarta Selatan yang juga dijadikan sebagai destinasi wisata religi yang menarik untuk dikunjungi.

Baca Juga: Niat Sholat Witir 1 dan 3 Rakaat Lengkap dengan Tata Caranya

Daftar Masjid di Jakarta Selatan

Berikut ini daftar masjid di Jakarta Selatan yang bisa Moms dan keluarga datangi untuk wisata religi.

1. Masjid Nurul Iman Blok M

Masjid Nurul Iman Blok M
Foto: Masjid Nurul Iman Blok M (Google.com/Maps/Susanto)

Lokasi: Blok M Square, Mall Jl. Melawai 5 No.3, RT.3/RW.1, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan

Salah satu masjid di Jakarta Selatan yang populer karena keindahannya yakni Masjid Nurul Iman Blok M.

Ini adalah masjid terbesar di atas mal di Indonesia sehingga cocok bagi pengunjung yang ingin beribadah sekaligus berbelanja.

Masjid ini mengusung konsep arsitektur Timur Tengah dengan ornamen-ornamen bintang dan kubah yang menyerupai masjid di Madinah, Mekah, dan Turki.

Saat masuk, pengunjung disambut dengan miniatur Ka'bah untuk kegiatan manasik haji atau umroh, serta taman-taman kecil di depan pintu masuk yang indah dengan air mancur.

Masjid Nurul Iman Blok M dapat menampung lebih dari 6.000 jamaah dengan luas sekitar 4.000 meter persegi. Jadi, tempat ini sering digunakan untuk kajian dan acara keagamaan.

Baca Juga: 6 Masjid di Tangerang yang Indah untuk Tempat Ibadah

2. Masjid Hidayatullah

Masjid Hidayatullah
Foto: Masjid Hidayatullah (Google.com/Maps/Dian Putra)

Lokasi: Jl. Masjid Hidayatullah No.3, RT.3/RW.4, Kuningan, Karet Semanggi, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan

Masjid Hidayatullah termasuk salah satu masjid di Jakarta Selatan yang tertua.

Didirikan sejak tahun 1747, masjid ini berdiri megah di atas tanah wakaf seluas 3.000 meter persegi yang awalnya dimiliki oleh Muhammad Yusuf, seorang pekerja pada Menir Belanda, Safir Hands.

Arsitektur Masjid Hidayatullah mencerminkan kekayaan budaya dengan perpaduan gaya Tiongkok, Hindu, dan Betawi.

Bangunannya terdiri dari dua bagian utama, yaitu bangunan asli dan bangunan tambahan yang diresmikan sekitar tahun 1999.

Di dalamnya, pengunjung akan disuguhkan dengan ornamen-ornamen yang menarik.

Seperti atap bergaya Tiongkok, pintu dan jendela ala Betawi, serta tiang-tiang kayu jati yang menghadirkan suasana masjid tradisional Jawa.

Selain keindahan arsitektur, Masjid Hidayatullah juga memiliki nilai spiritual yang tinggi.

Di pekarangannya tumbuh pohon-pohon yang sudah berusia ratusan tahun, seperti pohon kurma, malaka, dan nangka.

Tak hanya itu, masjid ini juga menjadi tempat peristirahatan abadi bagi enam makam para pendiri masjid dan pejuang yang terawat dengan baik hingga saat ini.

3. Masjid Jami Attaqwa Sriwijaya

Masjid At Taqwa Sriwijaya
Foto: Masjid At Taqwa Sriwijaya (Google.com/Maps/Arid Ilham Prawira)

Lokasi: Jl. Sriwijaya Raya No.10 1, RT.5/RW.1, Selong, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan

Masjid Jami Attaqwa Sriwijaya adalah masjid di Jakarta Selatan yang menjadi pusat kegiatan keagamaan bagi masyarakat sekitar.

Jadi, masjid ini sering dijadikan tempat pengajian, ceramah, dan kegiatan-kegiatan lainnya yang memperkuat tali persaudaraan umat Islam di sekitar wilayah Jakarta Selatan.

Masjid Jami Attaqwa Sriwijaya memiliki desain arsitektur yang mencerminkan keindahan dan keagungan.

Dengan suasana yang tenang dan khidmat, masjid ini menyediakan tempat yang nyaman bagi jamaah untuk melaksanakan ibadah.

Baca Juga: 5 Masjid di Jakarta Timur, Salah Satunya Masjid At Tin

4. Masjid Jami Al I'tishom

Masjid Jami Al I'tishom
Foto: Masjid Jami Al I'tishom (Google.com/Maps/arie dwi utomo)

Lokasi: Jl. Pangeran Antasari No, RT.6/RW.6, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan

Masjid Jami Al I'tishom merupakan masjid di Jakarta Selatan yang memiliki desain arsitektur yang menarik dan megah.

Sebagai tempat ibadah, masjid ini menyediakan lingkungan yang nyaman dan damai bagi jamaah untuk melaksanakan sholat dan kegiatan keagamaan lainnya.

Masjid Al-I'tishom, yang berdiri gagah di tengah-tengah gedung-gedung pencakar langit, awalnya berlokasi di daerah Sudirman pada tahun 1940-1970.

Tempat ibadah ini dulunya hanya sebuah musala yang dimiliki oleh orang tua H Ali Akbar, Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), di atas tanah seluas sekitar 500 meter persegi.

Seiring berjalannya waktu, musala tersebut kemudian diubah menjadi sebuah masjid.

Namun, masjid itu harus dipindahkan karena sebuah perusahaan ingin membangun gedung di lokasi masjid.

Pada tahun 1991, masjid yang kokoh dan megah ini berdiri di Jalan Karet H Abdul Jalil, Karet Tengsin, Jakarta Pusat.

Berbeda dengan masjid di Jakarta Selatan lainnya, Masjid Al-I'tisham tidak dilengkapi dengan kamera pengawas atau CCTV.

Menariknya lagi, masjid ini selalu dibuka 24 jam setiap harinya.

Padahal biasanya, masjid di perkotaan tutup setelah Isya, tetapi Masjid Al-I'tisham tetap buka tanpa henti.

Tak heran, banyak wisatawan mancanegara dan pejabat yang sering mengunjungi masjid ini karena lokasinya yang dekat dengan hotel bintang lima, Shangri-La.

Lokasi: Jl. Sisingamangaraja No.1, RT.2/RW.1, Selong, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb