12 April 2024

12+ Rekomendasi Obat Sembelit Anak di Apotek dan Alami

Bisa dibeli tanpa resep dokter
12+ Rekomendasi Obat Sembelit Anak di Apotek dan Alami

9. Madu dan Biji Rami

Madu dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan juga membantu sistem pencernaan.

Tambahkan 1-2 sendok madu ke dalam segelas susu dan berikan kepada anak saat perut kosong.

Biji rami juga dapat membantu mengobati sembelit.

Rebus beberapa biji rami dalam air selama beberapa waktu, lalu saring dan berikan kepada anak.

Namun, jangan berikan madu jika Si Kecil masih bayi atau usianya kurang dari 1 tahun, ya.

10. Perbanyak Aktivitas Fisik Anak

Tidak adanya aktivitas fisik menyebabkan masalah pencernaan dan penurunan metabolisme, yang memperburuk gejala sembelit.

Jadi, cobalah ajak anak bermain yang membuat fisiknya lelah, setidaknya selama 1 jam setiap harinya.

11. Mandi Air Hangat

Mandi air hangat juga bisa jadi obat sembelit anak yang alami.

Tambahkan beberapa sendok baking soda ke dalam air mandinya dan biarkan anak bersantai di dalamnya selama 10-15 menit.

Baca Juga: 13 Obat Sakit Gigi Anak di Apotek dan Beragam Herbal Alami

12. Perbanyak Asupan Serat

Mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran yang memiliki sejumlah besar serat di dalamnya membantu pergerakan usus.

Sayuran seperti kacang-kacangan, bayam, ubi jalar, dan brokoli, dan buah-buahan seperti jeruk dan aprikot adalah pilihan terbaik.

Selain itu, buah beri seperti blackberry juga bagus untuk stimulasi gerakan peristaltik di usus.

13. Garam Inggris (Epsom)

Jenis garam tertentu, seperti garam Inggris atau epsom, sering digunakan sebagai obat pencahar alami.

Fenomena ini dapat dijelaskan melalui penelitian yang dilaporkan dalam jurnal Therapeutic Advances in Gastroenterology, yang menyatakan bahwa kandungan magnesium sulfat pada garam Inggris memiliki efek pencahar yang kuat.

Obat sembelit anak ini membantu merangsang pelepasan hormon pencernaan dan menarik lebih banyak cairan ke dalam usus.

Cairan tersebut berfungsi untuk meregangkan usus dan melunakkan feses, sehingga dapat mengatasi masalah kesulitan buang air besar.

Namun, penting untuk memastikan bahwa garam yang digunakan aman untuk diminum, yaitu garam Inggris khusus yang diproduksi untuk tujuan ini.

Bukan garam Inggris yang biasa digunakan untuk berendam atau sebagai pupuk tanaman.

Oleh karena itu, Moms perlu memeriksa kemasan dengan cermat sebelum mengonsumsinya.

Baca Juga: 9 Model Rambut Wanita Tomboy yang Berkelas, Bisa Dicoba!

Nah, itulah beberapa pilihan obat sembelit anak yang bisa dibeli di apotek, dan tips perawatan rumahan yang bisa dicoba. Semoga bermanfaat!

  • https://www.mims.com/indonesia/drug/info/lactulax
  • https://www.dulcolax.co.id/produk/dulcolactol
  • https://www.mims.com/indonesia/drug/info/laxadine?type=brief&lang=id
  • https://www.mims.com/indonesia/drug/info/microlax
  • https://parenting.firstcry.com/articles/top-12-remedies-home-remedies-for-constipation-in-toddler/
  • https://www.webmd.com/children/guide/constipation-treatment
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3036964/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb