26 Januari 2024

9 Penyakit Kulit pada Anak yang Umum Terjadi, Wajib Tahu!

Beragam penyakit kulit pada anak yang biasanya menyerang
9 Penyakit Kulit pada Anak yang Umum Terjadi, Wajib Tahu!

Penyakit kulit pada anak adalah hal yang umum terjadi. Penyakit kulit pada anak ini sangat bervariasi dalam gejala dan tingkat keparahannya.

Beberapa penyakit kulit pada anak terkadang bersifat sementara dan bisa hilang seiring berjalannya waktu. Namun, ada pula yang permanen dan mungkin tidak menimbulkan rasa sakit atau nyeri.

Beberapa penyakit kulit pada anak memiliki penyebab situasional, sementara yang lain mungkin bersifat genetik atau turunan.

Memang, terkadang masalah kulit ini tidak perlu dikhawatirkan. Namun, ada juga masalah yang bisa mengancam jiwa lho Moms.

Meskipun sebagian besar masalah kulit pada anak berada pada tingkat yang ringan, gangguan lainnya dapat menunjukkan masalah yang lebih serius.

Apa saja penyakit kulit pada anak yang umumnya terjadi? Apa penyebab dan bagaimana cara mengatasi penyakit kulit pada anak?

Yuk, kita pahami lebih lanjut penjelasan mengenai penyakit kulit pada anak di bawah ini, Moms!

Baca Juga: 7 Penyakit yang Ditandai Kulit Gatal, Salah Satunya Sakit Ginjal!

Jenis Penyakit Kulit pada Anak

Ada beberapa penyakit kulit pada anak yang umumnya sering kita temukan. Apa saja? Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. Varisela dan Herpes Zoster (HZ)

Penyakit Kulit pada Anak: Varisela (Orami Photo Stock)
Foto: Penyakit Kulit pada Anak: Varisela (Orami Photo Stock)

Penyakit kulit pada anak yang pertama adalah varisela dan herpes zoster (HZ).

Virus varisela zoster (VVZ) termasuk dalam keluarga virus herpes (herpesviridae) yang secara primer menyebabkan varisela (cacar air).

Sedangkan reaktivasi VVZ menyebabkan herpes zoster (cacar ular atau cacar api) pada Si Kecil.

“Varisela sangat menular dan terutama mengenai anak-anak," dr. Vinia Ardiani Permata, Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin RS Pondok Indah, Jakarta Selatan.

"Kurang lebih 90 persen kasus terjadi pada anak berusia kurang dari 10 tahun dan kurang dari 5 persen terjadi pada usia lebih dari 15 tahun,” tambahnya.

Penularan varisela dapat melalui kontak langsung dengan kulit penderita lain, tetapi terutama melalui udara (droplet infection).

Gejala cacar air meliputi bercak kemerahan pada kulit yang berubah menjadi bintil berisi cairan dan akhirnya mengering menjadi keropeng.

Kelainan kulit ini bisa timbul di seluruh tubuh.

Jika anak terinfeksi penyakit ini, ia akan merasakan nyeri kepala, dan nyeri otot, tidak nafsu makan.

Kondisi ini sering disertai demam. Penyakit kulit pada anak satu ini umumnya menyerang anak dengan daya tahan tubuh rendah.

Virus ini selanjutnya dapat aktif kembali dan menimbulkan herpes zoster.

Kondisi ini tidak terjadi pada semua orang yang sebelumnya pernah mengalami varisela/VVZ.

Penyakit kulit pada anak ini umumnya terjadi pada orang tua, tetapi dapat pula terjadi pada anak-anak.

Kejadian HZ pada anak dengan imunitas baik sangat rendah, tetapi pada anak dengan imunitas yang terganggu lebih sering terjadi.

Gejala utama herpes zoster (HZ) adalah munculnya bintil berisi cairan di satu sisi tubuh, terfokus pada area tertentu, dengan kulit di sekitarnya yang bengkak dan kemerahan.

Bintil tersebut terasa nyeri seperti terbakar, kaku, dan kesemutan. Kondisi ini semakin parah bila tersentuh.

Pengobatan Varisela dan Herpes Zoster:

Pada anak yang menderita varisela dan HZ dengan daya tahan tubuh yang baik, gejala yang didapat biasanya ringan dan dapat sembuh dengan sendirinya (swasirna).

Untuk mengurangi gatal dapat diberikan losion kalamin dan obat antihistamin minum.

Bila penyakit kulit pada anak ini masih berbentuk vesikel (gelembung berisi cairan) dapat diberikan bedak yang mengandung anti gatal (misalnya mentol).

Bila vesikel sudah pecah dan berbentuk krusta (cairan yang mengering) dapat diberikan salap antibiotik untuk mencegah infeksi sekunder karena bakterial.

Jika anak demam dapat diberikan obat penurun panas. Obat antivirus diberikan pada varisela dan herpes zoster dengan berbagai kriteria berikut:

  • Gejala yang berat
  • Anak dengan daya tahan tubuh yang kurang
  • Pada kasus yang berulang
  • Pada anak usia di atas 13 tahun (pubertas) yang ada kebutuhan untuk mempercepat penyembuhan (anak menghadapi ujian)

Baca Juga: Herpes pada Bayi: Penyebab, Cara Mengatasi, dan Pencegahannya

2. Dermatitis Atopik

Dermatitis Atopik pada Anak (Orami Photo Stock)
Foto: Dermatitis Atopik pada Anak (Orami Photo Stock)

Penyakit kulit pada anak yang selanjutnya adalah dermatitis atopik (DA) atau memiliki nama lain eksim.

Dermatitis atopik (DA) adalah keadaan peradangan kulit kronis dan residif (terlihat), dipengaruhi oleh faktor lingkungan, disertai gatal yang umumnya terjadi selama masa bayi dan anak-anak.

Faktor risiko yang berkaitan dengan dermatitis atopik di antaranya:

  • Genetik: Penyakit ini cenderung diturunkan dalam keluarga.
  • Sosioekonomi: Kondisi ini lebih banyak dijumpai pada status sosial yang lebih tinggi dibandingkan dengan status sosial yang lebih rendah.
  • Laktasi: Semakin lama mendapat air susu ibu, semakin kecil kemungkinan untuk mendapat DA.
  • Pengenalan makanan padat terlalu dini (sebelum usia 4 bulan): Ini akan meningkatkan angka eksim sebesar 1,6 kali.
  • Polusi lingkungan, antara lain daerah industri dengan peningkatan polusi udara.

Gejala utama penyakit kulit pada anak ini adalah gatal, dapat hilang timbul sepanjang hari, tetapi umumnya lebih hebat pada malam hari.

Anak yang terganggu tidurnya akan terus menggaruk, menyebabkan berbagai kelainan kulit seperti bintil-bintil, lenting berisi cairan, dan kulit meradang.

Akibat garukan, muncul luka lecet, luka basah, keropeng/koreng, penebalan kulit, dan kulit bersisik.

“DA yang timbul pada bayi usia 2 bulan sampai 2 tahun, kelainan kulit bermula di muka (pipi dan dahi).

Kemudian meluas ke tempat lain yaitu kulit kepala, leher, pergelangan tangan, lengan, dan tungkai,” tutur dr. Vinia.

Perawatan dan Pengobatan Dermatitis Atopik

  • Memberikan pelembap karena kulit cenderung sangat kering
  • Mandi dua kali sehari dengan pembersih/sabun yang mengandung pelembab, dan mempunyai pH netral, hindari pembersih antiseptik/antibakterial
  • Gunakan pelembap secara rutin segera setelah mandi minimal dua kali sehari

Baca Juga: 4 Cara Mengatasi Kulit Gatal Bayi Akibat Digigit Nyamuk

3. Pioderma

Penyakit Kulit pada Anak: Pioderma (Orami Photo Stock)
Foto: Penyakit Kulit pada Anak: Pioderma (Orami Photo Stock)

Penyakit kulit pada anak selanjutnya adalah pioderma.

Pioderma merupakan suatu infeksi bakteri kulit yang sering dialami anak-anak yang disebabkan oleh Staphylococcus dan Streptococcus atau oleh kedua-duanya.

Faktor yang cenderung membuat terjadinya pioderma pada anak di antaranya:

  • Higienitas yang kurang
  • Menurunnya daya tahan tubuh (misalnya, kekurangan gizi, anemia, penyakit kronik, kencing manis, kanker)
  • Telah ada penyakit lain di kulit (karena terjadi kerusakan di epidermis/ bagian kulit terluar, maka fungsi kulit sebagai pelindung akan terganggu sehingga memudahkan terjadinya infeksi
  • Obesitas

Jenis pioderma pada anak ada beberapa, yaitu:

  • Impetigo krustosa, kemerahan dan lenting berisi cairan yang cepat memecah, menimbulkan keropeng/koreng tebal berwarna kuning seperti madu. Lokasi di muka yakni di sekitar lubang hidung dan mulut.
  • Impetigo bulosa, kemerahan, lenting berisi cairan yang lebih besar dari 0,5 cm, dan berisi nanah. Lokasi di ketiak, dada, dan punggung.
  • Ektima, koreng/keropeng tebal berwarna kuning, biasanya berlokasi di tungkai bawah, yaitu tempat yang relatif banyak mendapat trauma.
  • Folikulitis (radang folikel rambut), beberapa bintil berwarna kemerahan atau putih kekuningan berisi nanah (bisul kecil), di tengahnya terdapat rambut. Berlokasi di tungkai bawah di area berambut.
  • Furunkel/karbunkel (radang folikel rambut dan sekitarnya), jika lebih dari satu disebut furunkulosis. Karbunkel merupakan kumpulan dari furunkel yang bergabung menjadi satu bentol kemerahan berbentuk kerucut, di tengahnya terdapat nanah (bisul lebih besar).
  • Abses kelenjar keringat (infeksi pada kelenjar keringat), bentol kemerahan, berbentuk kubah, multipel, tidak nyeri dan lama memecah. Lokasinya di kulit yang banyak keringat.

“Untuk mencegah terjadinya pioderma, sangat penting untuk menjaga higenitas anak (rutin mandi dan mengganti baju);

dan memberikan gizi yang baik sehingga anak memiliki daya tahan tubuh yang baik,” ujar dr. Vinia.

Agar tidak terserang penyakit kulit pada anak, kesehatan kulit anak juga harus dijaga, sehingga, kulit sebagai pelindung tubuh dapat berfungsi dengan baik.

Baca Juga: Yuk, Kenali Biang Keringat pada Bayi

Penyakit kulit pada anak selanjutnya adalah skabies atau kudis. Skabies adalah kelainan kulit yang...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb