08 Mei 2024

Mengenal Tradisi Mitoni, Tradisi 7 Bulanan Adat Jawa!

Cari informasinya di sini, yuk Moms!
Mengenal Tradisi Mitoni, Tradisi 7 Bulanan Adat Jawa!

Foto: Instagram.com/tiarapangestika

Salah satu tradisi yang kini masih diwarisi adalah Mitoni, sebuah ritual sakral dalam budaya Jawa yang memegang peranan penting dalam kehidupan masyarakatnya.

Di balik setiap langkahnya yang terstruktur dan simbolisme yang kaya, terdapat kearifan lokal dan nilai-nilai tradisional yang terus dijunjung tinggi.

Mitoni merupakan salah satu tradisi budaya Jawa yang dilakukan oleh pasangan suami istri yang sedang menanti kelahiran anak mereka, sebagai bentuk rasa syukur dan doa untuk keselamatan dan kesehatan ibu dan bayi.

Upacara mitoni biasanya diadakan sekitar 7 bulan usia kandungan, meskipun waktu pelaksanaannya dapat bervariasi tergantung adat istiadat di masing-masing daerah.

Inti dari tradisi ini adalah memandikan janin secara simbolis dengan air kembang tujuh warna yang masing-masing memiliki makna dan simbol khusus.

Ingin tahu pembahasan upacara adat Mitoni lebih lanjut? Simak penjelasannya di bawah ini, ya!

Baca Juga: Ketahui Pernikahan Adat Jawa yang Penuh Doa dan Makna

Apa itu Upacara Mitoni?

Mitoni
Foto: Mitoni (Kratonjogja.id)

Mitoni, sebuah upacara adat Jawa yang berakar dari tradisi kuno, memberikan penghormatan pada momen ketika seorang calon ibu mencapai usia kehamilan tujuh bulan.

Pada saat ini, dianggap bahwa janin dalam kandungan telah mencapai tahap perkembangan yang krusial, dengan tubuh yang sudah lengkap dan siap untuk memasuki dunia luar.

Tujuan utama dari Mitoni adalah untuk menjaga keselamatan baik bagi calon bayi maupun ibunya, sekaligus untuk menolak segala macam bencana yang mungkin mengancam.

Upacara ini juga dikenal dengan nama tingkeban di beberapa daerah di Jawa, mencerminkan kedalaman dan variasi tradisi budaya Jawa yang kaya.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Coklat Bubuk untuk Minuman yang Lezat!

Rangkaian Acara Mitoni

Mitoni
Foto: Mitoni (Warta.jogjakota.go.id)

Ritual Mitoni diwarnai dengan serangkaian tindakan simbolis yang menggambarkan harapan dan doa untuk kelahiran yang aman dan berkat.

Dalam tradisi mitoni yang mengikuti adat istana Jawa, langkah awalnya adalah sungkeman.

Sungkeman adalah momen di mana calon ibu memberikan penghormatan kepada calon ayah, diikuti dengan sungkeman antara calon ibu dan ayah kepada orang tua mereka.

Acara tersebut meliputi rangkaian seperti siraman, memasukkan telur ayam ke dalam kain yang akan dikenakan oleh calon ibu oleh calon ayah.

Kemudian terdapat berbagai upacara simbolis lainnya seperti brojolan (memasukkan kelapa gading muda) ke dalam perut.

Kemudian prosesi selanjutnya adalah pecah kelapa yang melibatkan calon ayah.

Dengan mata tertutup, calon ayah akan memilih salah satu kelapa yang telah disiapkan. Kelapa yang dipilih kemudian ditempatkan di area siraman sebelum akhirnya dipecahkan.

Setelah tahapan sebelumnya, upacara Mitoni akan melanjutkan dengan prosesi pergantian pakaian yang dilakukan sebanyak tujuh kali.

Dalam tahap ini, calon ibu akan mengenakan kemben atau kain jarik dengan tujuh motif yang berbeda, yang dipasangkan oleh para sesepuh atau orang tua yang dihormati.

Tujuh jenis kain tersebut adalah

  1. Sidomukti (kebahagiaan)
  2. Sidoluhur (kemuliaan)
  3. Semen Rama (kelanggengan)
  4. Udan iris (Keberkahan)
  5. Cakar ayam (Kemandirian)
  6. Kain lurik bermotif lasem (kesederhanaan)

Setelah semua tahapan prosesi selesai dilaksanakan, acara Mitoni akan diakhiri dengan penyajian rujak dan bersantap bersama, menciptakan momen kebersamaan yang hangat dan penuh makna bagi seluruh peserta.

Di beberapa daerah, Mitoni juga dilengkapi dengan acara siraman yang khusus diselenggarakan untuk anak pertama, menandakan pentingnya momen ini dalam siklus kehidupan keluarga.

Baca Juga: 50 Gombalan Bahasa Jawa dan Artinya, Bikin Makin Sayang!

Upacara mitoni, tradisi Jawa yang sarat makna, bukan sekadar ritual menyambut sang buah hati.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb