15 Januari 2024

Zikir Bulan Rajab 10 Hari Pertama hingga Terakhir, Amalkan!

Yuk, perbanyak doa di bulan Rajab untuk raih keberkahannya
Zikir Bulan Rajab 10 Hari Pertama hingga Terakhir, Amalkan!

Foto: Freepik

Zikir bulan Rajab 10 hari pertama merupakan amalan yang dianjurkan karena mendatangkan banyak pahala dari Allah SWT.

Selama bulan ketujuh dalam kalender Hijriah ini, umat Islam memang sebaiknya melakukan amalan baik agar mendapatkan keutamaan bulan Rajab.

Rasulullah SAW bersabda:

رَجَبٌ شَهْرُ اللهِ وَشَعَبَانُ شَهْرِيْ وَرَمَضَانُ شَهْرُ أُمَّتِيْ

Artinya: “Rajab adalah bulannya Allah, Sya'ban adalah bulanku, dan Ramadhan adalah bulannya umatku.” (Jâmi'ul Ahadits, hadits nomor: 12682)

Jadi, ini adalah waktu yang dianggap sangat istimewa untuk memohon ampunan, memohon keberkahan, serta memperkuat ikatan dengan Sang Pencipta.

Baca Juga: 10 Doa untuk Anak yang Sakit agar Cepat Sembuh, Yuk Lafalkan

Zikir Bulan Rajab 10 Hari Pertama

Membaca Doa
Foto: Membaca Doa (Orami Photo Stock)

Berikut bacaan zikir bulan Rajab 10 hari pertama yang bisa umat Islam amalkan:

سُبْحَانَ اْلحَيِّ الْقَيُّوْمِ

Subhanal hayyil qayyum (100 kali, lebih banyak lebih baik)

Artinya: “Maha Suci (Allah) Yang Maha Hidup lagi Maha Menguasai segala sesuatu.”

Lafal zikir bulan Rajab 10 hari pertama ini dapat dibaca pada bulan Rajab di tanggal 1 hingga 10 Rajab tepatnya tanggal 13-22 Januari 2024. Sebanyak 100 kali.

Zikir Bulan Rajab 10 Hari Kedua

Setelah mengamalkan bacaan zikir bulan Rajab 10 hari pertama, ada juga bacaan zikir pada 10 hari berikutnya, yakni:

سُبْحَانَ اللهِ اَحَدِ الصَّمَدْ

Subhaanallaahil ahadush shamad.

Artinya: “Maha Suci Allah yang Maha Esa, dan semua tergantung kepada-Nya.”

Bacaan zikir ini dibaca sebanyak 100 kali, pada 10 hari kedua tepatnya pada 23 Januari-1 Februari 2024.

Zikir Bulan Rajab 10 Hari Terakhir

Ada juga bacaan zikir bulan Rajab 10 hari terakhir yang bisa diamalkan umat Islam, yaitu:

سُبْحَانَ اللهُ الرَّؤُوْفُ

Subhaanallaahir-ro’ufir-rahiimm.

Artinya: “Maha Suci Allah, yang Maha Penyayang, Maha Pengasih.”

Zikir ini dianjurkan untuk dibaca sebanyak 100 kali pada 10 hari terakhir bulan Rajab, tepatnya pada tanggal 2-10 Februari 2024.

Setelah zikir, umat Islam juga dapat melanjutkannya dengan membaca Surat Al-Ikhlas sebanyak 11 kali.

Baca Juga: 23 Doa Sehari-hari Islami untuk Diajarkan pada Si Kecil

Selain membaca zikir bulan Rajab 10 hari pertama hingga terakhir, umat muslim juga dapat...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb