29 Agustus 2023

17 Makanan untuk ASI Booster, Menyusui Jadi Lebih Lancar!

Mulai dari daun kelor hingga kacang almond
17 Makanan untuk ASI Booster, Menyusui Jadi Lebih Lancar!

Untuk Moms yang sedang menyusui, mungkin perlu tahu apa saja makanan untuk ASI booster terbaik.

Pola makan bergizi seimbang memang perlu diperhatikan oleh ibu menyusui agar produksi ASI mencukupi kebutuhan Si Kecil.

Dengan begitu, Si Kecil bisa tumbuh dan berkembang secara optimal sesuai usianya.

Lalu, apa saja makanan yang sebaiknya dikonsumsi ibu menyusui agar ASI-nya melimpah? Yuk, simak daftarnya di bawah ini.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Botol Susu Bayi Berkualitas, Sudah Pakai?

Makanan untuk ASI Booster Terbaik

Proses Menyusui Bayi
Foto: Proses Menyusui Bayi (Freepik.com/freepik)

Berikut ini beberapa makanan untuk ASI booster alami yang bisa dikonsumsi.

1. Daun Kelor

Meningkatkan produksi ASI adalah salah satu manfaat daun kelor untuk ibu menyusui yang utama.

Selain itu, daun kelor juga mengandung berbagai vitamin dan mineral.

Studi dari PLOS ONE menemukan bahwa, tanaman dengan nama lain daun moringa ini mampu meningkatkan kadar prolaktin dalam darah.

Diketahui, prolaktin adalah hormon yang berguna untuk memproduksi ASI.

Efeknya, Si Kecil pun tidak mudah lapar dan berat badan bayi bertambah secara sehat karena asupan gizinya terpenuhi.

2. Ikan Gabus

Kandungan dalam ikan gabus bisa meningkatkan hormon prolaktin dan oksitosin, sehingga produksi ASI bisa meningkat.

Itulah mengapa ikan gabus termasuk dalam salah satu makanan untuk ASI booster alami yang dapat Moms coba agar proses menyusui Si Kecil berjalan optimal.

Konsumsi makanan kaya protein seperti ikan gabus juga dapat mempercepat proses penyembuhan setelah persalinan.

Sebab, protein merupakan salah satu nutrisi esensial yang diperlukan oleh tubuh untuk membangun dan memperbaiki jaringan.

3. Barley

Barley
Foto: Barley (Freepik.com/jcomp)

Barley adalah sumber beta-glukan dan polisakarida yang bisa meningkatkan kadar prolaktin atau dikenal sebagai hormon menyusui.

Barley sebagai makanan untuk ASI booster, bisa dikonsumsi dengan menambahkannya ke sup, semur, salad, bahkan risotto.

Barley juga bisa diolah menjadi minuman yang disebut sebagai barley water.

Caranya dengan merebus barley dengan air dan kemudian menyaringnya.

Minuman ini bisa Moms beri rasa agar lebih nikmat untuk dikonsumsi dengan cara menambahkaan lemon atau gula sesuai selera.

4. Oatmeal atau Susu Oat

Biji-bijian dari gandum utuh merupakan sumber zat besi di mana setengah cangkir oat kering mengandung hampir 2 mg zat besi atau sekitar 20 persen dari kebutuhan ibu menyusui per hari.

Moms pun bisa menggunakannya sebagai makanan untuk ASI booster karena oatmeal kaya akan nutrisi baik untuk tubuh.

Jika ingin mencobanya sebagai pelancar ASI, Moms dapat memasukan oat ke dalam menu makanan harian.

Misalnya dengan dimasak dan diberi topping buah.

Tidak hanya itu, Moms juga bisa menggunakan granola atau meatloaf sebagai sumber inspirasi menu dari oat lainnya yang lebih variatif.

5. Fenugreek atau Kelabat

Fenugreek (Orami Photo Stocks)
Foto: Fenugreek (Orami Photo Stocks)

Biji kelabat atau fenugreek sering disebut-sebut sebagai galactagogue atau ASI booster yang ampuh.

Hal ini karena kelabat mengandung senyawa seperti estrogen yang dianggap meningkatkan aliran ASI.

Dikutip dari Canadian Breastfeeding Foundation, rempah seperti fenugreek bisa memberikan efek sebagai ASI booster jika dikonsumsi paling sedikit selama tujuh hari.

Penelitian tersebut menemukan bahwa wanita yang minum teh fenugreek atau kelabat tiga kali sehari menghasilkan lebih banyak ASI secara signifikan dibandingkan dengan mereka yang tidak.

Baca Juga: 13+ Pantangan Makanan untuk Ibu Menyusui, Catat Moms!

6. Sereal atau Gandum Utuh

Sereal atau gandum utuh memiliki khasiat untuk mendukung hormon yang bertanggungjawab dalam memproduksi ASI.

Ini merupakan makanan dengan kandungan karbohidrat kompleks, yang berarti bisa membuat Moms merasa kenyang lebih lama sekaligus lebih berenergi,

Gandum utuh juga mengandung vitamin B, mineral, dan serat yang dapat menjaga kadar gula darah tetap stabil sekaligus menjaga kesehatan pencernaan.

Selain itu, gandum utuh diperkaya dengan zat besi melimpah yang dapat mempengaruhi produksi ASI berkualitas.

7. Pepaya

Buah pepaya juga bisa dipilih sebagai makanan untuk ASI booster terbaik.

Tidak ada salahnya juga bagi Moms untuk menambahkan buah pepaya dalam menu makan harian agar produksi ASI lebih lancar.

Moms hanya perlu memakannya langsung, menambahkannya sebagai topping yogurt, sereal atau salad bersama buah lainnya.

Selain itu, Moms juga bisa memasukannya ke dalam sup atau masakan sayur di rumah.


8. Biji Adas

Biji Adas
Foto: Biji Adas (Seevine.com)

Biasanya biji adas ditemukan dalam kue dan teh laktasi.

Seperti kelabat, biji adas mengandung senyawa mirip estrogen yang diduga dapat menjadi ASI booster.

Hal ini karena biji adas dapat meningkatkan kadar prolaktin, hormon utama yang bertanggungjawab untuk merangsang produksi ASI, dan mungkin bisa meningkatkan volume ASI serta menambah berat badan bayi.

Biji adas juga dapat menjaga kesehatan saluran cerna pada ibu menyusui, yang berarti dapat membantu meredakan kembung, gas, dan ketidaknyamanan pencernaan.

Baca Juga: 10+ Cara Meredakan Payudara Sakit saat Menyusui, Moms dan Bayi Jadi Nyaman!

9. Daging Tanpa Lemak

Daging sapi, domba dan unggas lain tanpa lemak merupakan sumber utama zat besi.

Kecukupan zat besi dalam tubuh ibu menyusui dapat memiliki dampak positif terhadap kesehatan dan kesejahteraan secara keseluruhan, yang pada gilirannya dapat mempengaruhi produksi ASI.

Daging tanpa lemak juga diperkaya dengan protein, yang merupakan nutrisi penting untuk pertumbuhan, perbaikan, dan pemeliharaan jaringan tubuh, termasuk produksi ASI.

10. Bawang Putih

Makanan lainnya yang juga dapat dijadikan sebagai ASI booster alami adalah bawang putih.

Sebab, bawang putih dipercaya mengandung galaktagog, dan telah digunakan selama bertahun-tahun sebagai pengobatan herbal untuk merangsang produksi ASI dan meningkatkan suplai ASI.

Namun, pastikan Moms hanya mengonsumsinya dalam jumlah yang cukup karena makan bawang putih berlebih bisa saja menyebabkan perubahan signifikan pada rasa atau aroma ASI.

11. Daun Bayam dan Bit

Daun bayam dan bit bisa jadi pilihan makanan untuk ASI booster alami untuk Moms coba karena mengandung zat besi, kalsium, dan asam folat.

Kandungan-kandungan tersebut penting untuk memulihkan ibu yang anemia dan akan membantu membuat Si Kecil menjadi lebih kuat.

Daun bayam dan bit juga mengandung antioksidan yang dapat membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan oksidatif dan meredakan peradangan.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Sterilizer Botol Bayi Terbaik, Yuk Dipilih!

12. Wortel

Segelas jus wortel untuk sarapan atau makan siang bisa Moms tambahkan dalam menu harian selama menyusui.

Seperti bayam, wortel juga memiliki kualitas yang dapat meningkatkan laktasi sehingga patut dimasukan dalam pilihan makanan untuk ASI booster alami.

Selain mengolahnya sebagai jus, Moms dapat mengolah wortel mentah dengan cara dikukus atau bahkan dihaluskan menjadi bagian dari bubur atau sup hangat yang nikmat.

13. Air & Jus

Minum Air Putih
Foto: Minum Air Putih (Freepik.com/pressfoto)

Minum air putih dan jus bisa meningkatkan kualitas ASI bahkan meningkatkan total volume ASI.

Moms juga pasti tahu bahwa air putih dan jus dapat mencegah Moms dari dehidrasi dan menggantikan cairan yang hilang selama menyusui, bukan?

Jadi, perbanyaklah untuk mengonsumsi air dan jus selama menyusui Si Kecil agar kebutuhan ASI-nya selalu tercukupi.

14. Salmon

Salmon adalah sumber EFA (asam lemak esensial) dan omega-3 yang bagus.

Kedua nutrisi ini sangat bergizi dan penting untuk ibu menyusui.

Memasukkan ikan salmon dalam menu harian Moms akan meningkatkan hormon untuk memproduksi ASI dan membuat ASI yang diproduksi menjadi lebih bergizi bagi Si Kecil.

Baca Juga: 10+ Jenis Vitamin untuk Ibu Menyusui dan Rekomendasi Produknya!

15. Drumstick atau Paha Ayam

Paha ayam memiliki kandungan zat besi dan kalsium yang tinggi dan dinilai bagus untuk menyusui.

Paha ayam juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan meningkatkan sistem saraf Moms.

Bahkan, kandungan protein dalam paha ayam penting bagi perbaikan dan pemeliharaan jaringan tubuh agar Moms bisa cepat pulih usai persalinan.

Namun, hindari makan paha ayam berlebihan karena mengandung lebih banyak lemak dibandingkan dengan bagian daging lainnya seperti dada ayam.

16. Ubi Jalar

Ubi jalar merupakan sumber utama kalium dan memiliki karbohidrat sebagai penghasil energi yang dibutuhkan untuk melawan kelelahan saat masa menyusui.

Ubi jalar juga mengandung vitamin C dan B-complex, serta mineral lain yang baik untuk kesehatan sekaligus meningkatkan produksi ASI.

Kukus, rebus, goreng, dan panggang dapat menjadi solusi dalam mengolah makanan yang mengenyangkan ini.

17. Kacang Almond

Almond
Foto: Almond (Freepik.com/jcomp)

Makanan untuk ASI booster alami lainnya yang dapat Moms konsumsi untuk melancarkan ASI adalah kacang almond.

Almond mengandung lemak sehat dan protein yang dapat memberikan sumber energi yang berkelanjutan untuk ibu menyusui yang membutuhkan asupan kalori yang lebih tinggi.

Dengan kandungan seratnya, almond juga dapat membantu menjaga pencernaan ibu menyusui sehingga bebas dari sembelit.

Selain itu, almond mengandung vitamin dan mineral penting seperti vitamin E, magnesium, hingga kalsium, yang penting untuk kesehatan tulang, otot, dan sistem kekebalan tubuh.

  • https://news.sanfordhealth.org/womens/top-10-breastfeeding-superfoods/
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC8023461/
  • https://www.verywellfamily.com/fennel-breastfeeding-and-increasing-breast-milk-supply-431838
  • https://www.verywellfamily.com/garlic-breastfeeding-and-increasing-breast-milk-supply-431840#:~:text=If%20you're%20breastfeeding%2C%20and,from%20it%20for%20a%20while.
  • https://www.canadianbreastfeedingfoundation.org/induced/herbs.shtml

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb