21 Agustus 2023

Tinggi Protein, Ini Makanan yang Bikin Kenyang saat Puasa

Asupan protein seperti apa yang cocok sebagai menu sahur?
Tinggi Protein, Ini Makanan yang Bikin Kenyang saat Puasa

3 . Salmon

Salmon (Orami Photo Stock)
Foto: Salmon (Orami Photo Stock)

Ikan pada dasarnya bisa menjadi makanan yang bikin kenyang saat puasa.

Ini karena ikan sarat dengan protein berkualitas tinggi.

Ikan seperti salmon juga kaya akan asam lemak omega-3, yang merupakan lemak esensial yang harus diperoleh dari makanan.

Lemak omega-3 ini pun bisa membantu mencerdaskan otak anak.

Menurut sebuah penelitian tahun 2008, asam lemak omega-3 dapat meningkatkan rasa kenyang pada orang yang kelebihan berat badan atau obesitas .

Selain itu, beberapa penelitian menunjukkan bahwa protein dalam ikan mungkin memiliki efek yang lebih kuat pada rasa kenyang daripada sumber protein lainnya.

Pada indeks kenyang, skor ikan lebih tinggi daripada semua makanan kaya protein lainnya, termasuk telur dan daging sapi.

Ikan memiliki skor tertinggi kedua dari semua makanan yang diuji.

Studi lain yang lebih tua membandingkan protein ikan, ayam, dan daging sapi.

Para peneliti menemukan bahwa protein ikan memiliki efek paling kuat pada rasa kenyang.

Baca Juga: 15+ Manfaat Ikan Salmon dan Cara Pengolahan yang Lezat

4 . Kentang Rebus

Kentang Rebus
Foto: Kentang Rebus (Freepik.com/azerbaijan-stockers)

Kentang telah dianggap menjadi makanan tinggi karbohidrat saha jahat di masa lalu, tetapi sebenarnya makanan ini sangat sehat dan bergizi.

Ia pun bisa digolongkan sebagai makanan yang bikin kenyang saat puasa.

Kentang yang dimasak dan tidak dikupas merupakan sumber yang baik untuk beberapa vitamin dan mineral, termasuk vitamin C dan potasium.

Kentang juga mengandung banyak air dan karbohidrat serta mengandung serat dan protein dalam jumlah sedang.

Mereka juga hampir tidak mengandung lemak.

Dibandingkan dengan makanan tinggi karbohidrat lainnya, kentang sangat mengenyangkan.

Faktanya, kentang rebus mendapat skor 323 pada indeks kenyang, yang merupakan angka tertinggi dari semua 38 makanan yang diuji.

Satu studi pada 14 orang menemukan bahwa mereka yang mengonsumsi makanan dengan daging, sayuran, dan kentang merasa kurang lapar dan lebih kenyang dibandingkan mereka yang makan makanan yang sama dengan nasi atau pasta.

Beberapa bukti menunjukkan bahwa salah satu alasan mengapa kentang begitu mengenyangkan adalah karena mengandung protein yang disebut proteinase inhibitor 2 (PI2), yang dapat menekan nafsu makan.

5 . Oatmeal

Oatmeal
Foto: Oatmeal (Healthline.com)

Oat yang dimakan sebagai oatmeal (bubur), merupakan pilihan sarapan yang cukup populer di berbagai penjuru dunia.

Oatmeal cukup rendah kalori dan sumber serat yang bagus, terutama serat larut yang disebut beta glukan.

Makanan ini juga mendapat skor tinggi pada indeks kenyang, peringkat ketiga secara keseluruhan sehingga bisa menjadi makanan yang bikin kenyang saat puasa.

Satu studi baru-baru ini menemukan bahwa peserta merasa lebih kenyang dan tidak terlalu lapar setelah makan oatmeal dibandingkan dengan sereal sarapan siap saji.

Mereka juga makan lebih sedikit kalori saat makan siang.

Kekuatan mengenyangkan oatmeal berasal dari kandungan seratnya yang tinggi dan kemampuannya menyerap air.

Serat larut, seperti beta glukan dalam gandum, dapat membantu Moms merasa kenyang.

Ini juga dapat membantu melepaskan hormon kenyang dan menunda pengosongan perut.

Cairan seperti sup sering dianggap kurang mengenyangkan dibandingkan makanan padat, meski buktinya...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb