26 Maret 2024

30 Ayat Alkitab tentang Paskah yang Penuh Sukacita

Renungan bersama untuk kebangkitan Yesus
30 Ayat Alkitab tentang Paskah yang Penuh Sukacita

Foto: freepik.com/pvproductions

Ayat Alkitab tentang Paskah menjadi hal yang penting dipahami umat Kristen, untuk memeringati hari kelahiran Tuhan Yesus Kristus.

Hari Paskah adalah salah satu hari raya umat Kristiani selain Natal.

Paskah adalah perayaan kebangkitan Yesus Kristus pada hari ketiga setelah disalib, peristiwa sakral dalam kehidupannya.

Umat Kristen merayakan hari kebangkitan ini setiap tahun pada Minggu pertama setelah bulan purnama sesudah titik balik musim semi.

Perihal Paskah, hal ini juga sudah tercantum di ayat Alkitab tentang Paskah. Yuk, simak di bawah ini!

Baca Juga: Mengenal Arti Daun Palma bagi Umat Katolik yang Ada di Peringatan Palm Sunday Sebelum Paskah

Ayat Alkitab tentang Paskah

Ayat Alkitab tentang Paskah
Foto: Ayat Alkitab tentang Paskah (Pexels.com)

Setiap orang dapat memaknai Paskah dengan cara berbeda.

Makna tentang kebangkitan dari keterpurukan hidup, mendapat pertolongan Tuhan, pengampunan, dan lain-lain.

Berikut ini ayat Alkitab tentang Paskah yang dapat memberi kekuatan.

1. Yohanes 3: 16

Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal;

supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.

2. 1 Petrus 1:3-4

Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, yang karena rahmat-Nya yang besar telah melahirkan kita kembali oleh kebangkitan Yesus Kristus dari antara orang mati, kepada suatu hidup yang penuh pengharapan.

3. Filipi 3:10

Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya.

4. Roma 10:9

Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu;

bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan.

5. Roma 6:9-10

Karena kita tahu, bahwa Kristus, sesudah Ia bangkit dari antara orang mati, tidak mati lagi: maut tidak berkuasa lagi atas Dia.

Sebab kematian-Nya adalah kematian terhadap dosa, satu kali dan untuk selama-lamanya, dan kehidupan-Nya adalah kehidupan bagi Allah.

Baca Juga: 35+ Ucapan Selamat Paskah dalam Bahasa Indonesia dan Inggris

Ayat Alkitab tentang Paskah
Foto: Ayat Alkitab tentang Paskah (Freepik)

6. Yohanes 11:25-26

Jawab Yesus: "Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati;

dan setiap orang yang hidup dan yang percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?"

7. Wahyu 1: 17b-18a

"Jangan takut! Aku adalah Yang Awal dan Yang Akhir, dan Yang Hidup. Aku telah mati, namun lihatlah;

Aku hidup, sampai selama-lamanya dan Aku memegang segala kunci maut dan kerajaan maut."

8. 1 Tesalonika 4:14

Karena jikalau kita percaya, bahwa Yesus telah mati dan telah bangkit, maka kita percaya juga bahwa mereka yang telah meninggal dalam Yesus akan dikumpulkan Allah bersama-sama dengan Dia.

9. Kolose 1:13-14

Ia telah melepaskan kita dari kuasa kegelapan dan memindahkan kita ke dalam Kerajaan Anak-Nya yang kekasih; di dalam Dia kita memiliki penebusan kita, yaitu pengampunan dosa.

10. 1 Korintus 1:18

Sebab pemberitaan tentang salib memang adalah kebodohan bagi mereka yang akan binasa, tetapi bagi kita yang diselamatkan pemberitaan itu adalah kekuatan Allah.

11. 2 Korintus 5:17

Ayat Alkitab tentang Paskah
Foto: Ayat Alkitab tentang Paskah (Pexels.com/Eduardo Braga)

Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.

12. 1 Petrus 2: 24

Ia sendiri telah memikul dosa kita di dalam tubuh-Nya di kayu salib, supaya kita, yang telah mati terhadap dosa, hidup untuk kebenaran. Oleh bilur-bilur-Nya kamu telah sembuh.

13. Efesus 1:20

Yang dikerjakan-Nya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati dan mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya di surga;

jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan dan tiap-tiap nama yang dapat disebut bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang.

14. Roma 8:11

Dan jika Roh Dia, yang telah membangkitkan Yesus dari antara orang mati, diam di dalam kamu, maka Ia, yang telah membangkitkan Kristus Yesus dari antara orang mati;

akan menghidupkan juga tubuhmu yang fana itu oleh Roh-Nya, yang diam di dalam kamu.

15. 1 Korintus 15:20

Tetapi yang benar ialah, bahwa Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati, sebagai yang sulung dari orang-orang yang telah meninggal.

Baca Juga: 22 Ayat Alkitab Jumat Agung yang Bisa Direnungkan!

16. Roma 6:8-10

Ayat Alkitab tentang Paskah
Foto: Ayat Alkitab tentang Paskah (www.unrang.com)

Jadi jika kita telah mati dengan Kristus, kita percaya, bahwa kita akan hidup juga dengan Dia.

Karena kita tahu, bahwa Kristus, sesudah Ia bangkit dari antara orang mati, tidak mati lagi: maut tidak berkuasa lagi atas Dia.

Sebab kematian-Nya adalah kematian terhadap dosa, satu kali dan untuk selama-lamanya, dan kehidupan-Nya adalah kehidupan bagi Allah.


17. Matius 20:17-19

Ketika Yesus akan pergi ke Yerusalem, Ia memanggil kedua belas murid-Nya tersendiri dan berkata kepada mereka di tengah jalan:

'Sekarang kita pergi ke Yerusalem dan Anak Manusia akan diserahkan kepada imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat, dan mereka akan menjatuhi Dia hukuman mati.

Dan mereka akan menyerahkan Dia kepada bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, supaya Ia diolok-olokan, disesah dan disalibkan, dan pada hari ketiga Ia akan dibangkitkan.

18. Yehezkiel 45:21

Pada bulan pertama, pada tanggal empat belas bulan itu haruslah kamu merayakan hari raya Paskah, dan selama tujuh hari kamu harus makan roti yang tidak beragi.

19. Lukas 22:40

Setelah tiba di tempat itu Ia berkata kepada mereka: "Berdoalah supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan.

20. Efesus 4:32

Tetapi hendaklah kamu ramah seorang terhadap yang lain, penuh kasih mesra dan saling mengampuni, sebagaimana Allah di dalam Kristus telah mengampuni kamu.

Baca Juga: 85 Ucapan Jumat Agung dalam Bahasa Indonesia dan Inggris!

21. 1 Korintus 15:3

Sebab yang sangat penting telah kusampaikan kepadamu, yaitu apa yang telah kuterima sendiri, ialah bahwa Kristus telah mati karena dosa dosa kita, sesuai dengan Kitab Suci.

22. 2 Korintus 5:17

Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.

23. 2 Tawarikh 14:1

Kemudian Abia mendapat perhentian bersama-sama dengan nenek moyangnya, dan ia dikuburkan di kota Daud.

Maka Asa, anaknya, menjadi raja menggantikan dia. Pada zaman pemerintahannya negeri itu aman selama sepuluh tahun.

24. 2 Tawarikh 14:14

Mereka mengalahkan semua kota di sekeliling Gerar, karena ketakutan yang dari TUHAN menimpa penduduknya.

Mereka menjarahi semua kota itu, karena jarahan yang besar terdapat di situ.

25. Yohanes 20:9

Jumat Agung
Foto: Jumat Agung (Radarntt.co)

Sebab selama itu mereka belum mengerti isi Kitab Suci yang mengatakan, bahwa Ia harus bangkit dari antara orang mati.

26. Yohanes 20:17

Kata Yesus kepadanya: "Janganlah engkau memegang Aku, sebab Aku belum pergi kepada Bapa, tetapi pergilah kepada saudara-saudaraKu dan katakanlah kepada mereka;

bahwa sekarang Aku akan pergi kepada BapaKu dan Bapamu, kepada AllahKu dan Allahmu."

27. Bilangan 4:13 TB

Dan mereka harus membersihkan mezbah itu dari abu, lalu membentangkan sehelai kain ungu muda di atasnya,

28. Bilangan 4:14 TB

Sesudah itu meletakkan di atasnya segala perkakasnya yang dipakai untuk mengurusnya, yakni perbaraan, garpu, penyodok, bokor penyiraman, segala perkakas mezbah itu;

dan di atasnya mereka harus membentangkan tutup dari kulit lumba-lumba, kemudian mereka harus memasang kayu-kayu pengusung mezbah itu.

29. Bilangan 4:16 TB

Tetapi Eleazar, anak imam Harun, bertanggung jawab atas minyak untuk penerangan, ukupan dari wangi-wangian, korban sajian yang tetap dan minyak urapan;

ia bertanggung jawab atas segenap Kemah Suci dan segala isinya, yakni barang-barang kudus dan perabotannya.

30. Markus 14:36 TB

Kata-Nya: ”Ya Abba, ya Bapa, tidak ada yang mustahil bagi-Mu, ambillah cawan ini dari pada-Ku, tetapi janganlah apa yang Aku kehendaki, melainkan apa yang Engkau kehendaki.”

Baca Juga: Kumpulan Ayat Alkitab tentang Kekuatan Menghadapi Masalah

Itu dia Moms ayat Alkitab tentang Paskah. Yuk, kita mendalami ayat Alkitab tentang Paskah ini dan mengajarkannya pada Si Kecil!

  • https://www.countryliving.com/life/a30705567/easter-bible-verses/
  • https://www.biblestudytools.com/topical-verses/easter-bible-verses/
  • https://dailyverses.net/easter

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb