26 Oktober 2023

6+ Cara Mengatasi Mata Kelilipan, Lengkap dengan Penyebabnya!

Bisa jadi disebabkan karena jamur di mata, lho
6+ Cara Mengatasi Mata Kelilipan, Lengkap dengan Penyebabnya!

4. Gunakan Alat Bantu

Dilansir dari laman WebMD, cara mengatasi mata kelilipan berikutnya, bisa dengan menggunakan alat bantu, seperti waslap atau kapas basah.

Cara ini bisa dilakukan dengan mencoba mengeluarkannya dengan mengusap lembut menggunakan waslap atau kapas basah.

Namun, jangan sampai mengucek mata, ya, Moms.

Pastikan juga Moms sudah mencuci tangan sebelum memegang waslap atau kapas basah untuk membantu mengeluarkan partikel asing yang ada di mata.

Alternatif lainnya, Moms juga bisa menggunakan cotton bud yang sudah dibasahi dengan air bersih untuk membantu mengeluarkan partikel asing yang mengganjal di mata.

5. Menggunakan Obat Tetes Mata

Menggunakan Obat Tetes Mata.jpg
Foto: Menggunakan Obat Tetes Mata.jpg

Cara mengatasi mata kelilipan berikutnya yang bisa dicoba, yaitu dengan menggunakan obat tetes mata. Pilih obat tetes mata yang dijual di pasaran tanpa resep.

Obat tetes mata topikal dapat didinginkan sebelum Moms menggunakannya agar terasa lebih nyaman. Pakai obat tetes mata sesuai dosis yang dianjurkan ya.

6. Rutin Membersihkan Makeup Area Mata

Mata kelilipan juga bisa terjadi karena terdapat makeup mata yang tertinggal.

Misalnya, Moms tidak membersihkan maskara atau eyeliner secara menyeluruh. Nah, hal ini bisa menjadi penyebab mata kelilipan.

Untuk itu, pastikan Moms selalu membersihkan area mata secara menyeluruh usai memakai makeup.

Gunakan eye makeup remover yang mampu menyapu sisa-sisa makeup yang masih menempel.

Ingat, lupa membersihkan makeup mata bisa berakibat fatal apabila menjadi kebiasaan buruk.

“Jangan sampai lupa membersihkan maskara sebelum tidur, karena bisa membahayakan kesehatan mata itu sendiri. Selain iritasi dan infeksi, fatalnya bisa mengakibatkan luka permanen pada kelopak mata.

Jadi, dampaknya bukan saja pada buku mata,” ungkap Dr. Dana Robaei, konsultan dokter mata di Forest Eye Surgery, Sydney, mengutip dari Metro UK.

Baca Juga: Ini 5 Rekomendasi Produk Maskara yang Cocok Digunakan Pemilik Mata Sensitif

7. Konsultasikan dengan Ahli Kesehatan Mata

Jika kelilipan tidak hilang setelah beberapa upaya pertolongan pertama, segeralah berkonsultasi dengan dokter mata atau ahli kesehatan mata.

Dokter dapat melakukan pemeriksaan lebih lanjut dan mungkin menggunakan alat khusus untuk membantu mengangkat benda asing yang mengganjal di mata.

Ingatlah bahwa kehati-hatian adalah kunci saat mengatasi mata kelilipan. Usahakan untuk tidak memaksakan pengangkatan benda asing dengan benda tumpul atau jari, karena hal ini dapat meningkatkan risiko cedera mata. Jika ada keraguan atau kelilipan terasa dalam atau di dekat mata, lebih baik mendapatkan bantuan medis profesional secepat mungkin untuk menghindari komplikasi yang lebih serius.

Was this response better or worse?BetterWorseSame

Itulah cara mengatasi mata kelilipan yang bisa dilakukan. Segera periksakan diri ke dokter mata apabila cara-cara di atas belum membantu, ya, Moms.

Lakukan pemeriksaan ke dokter mata jika Moms mengalami beberapa tanda, seperti:

  • Rasa gatal pada mata tidak berhenti
  • Kemerahan pada mata
  • Mata terasa nyeri
  • Mata terus berair tanpa penyebab yang jelas
  • Penglihatan mulai kabur

Tanda-tanda di atas bisa jadi mata mengalami alergi.

American College of Allergy, Ashtma & Immunology mengungkapkan, alergi mata terjadi ketika sistem kekebalan tubuh menjadi peka dan bereaksi berlebihan terhadap sesuatu di lingkungan yang biasanya tidak menyebabkan masalah pada kebanyakan orang.

Semoga informasi ini bisa membantu Moms untuk menjaga kesehatan mata lebih baik lagi, ya!

  • https://www.webmd.com/eye-health/eyes-how-clean
  • https://acaai.org/allergies/allergic-conditions/eye-allergy/
  • https://health.clevelandclinic.org/3-reasons-why-you-shouldnt-rub-your-eyes/
  • https://metro.co.uk/2018/05/31/horrifying-photos-show-can-happen-dont-remove-mascara-properly-7593316/
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/feels-like-something-is-in-the-eye#dry-eyes
  • https://www.healthline.com/health/feels-like-something-is-in-my-eye#corneal-injury

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb