20 Februari 2024

Penyebab Kelenjar Getah Bening pada Anak dan Cara Atasinya

Ketahui juga kapan harus membawa Si Kecil ke dokter
Penyebab Kelenjar Getah Bening pada Anak dan Cara Atasinya

Diagnosis Pembengkakan Kelenjar Getah Bening pada Anak

Anak Bermain Stetoskop (Orami Photo Stocks)
Foto: Anak Bermain Stetoskop (Orami Photo Stocks)

Mengutip Healthline, dokter biasanya mendiagnosis peradangan pada kelenjar getah bening melalui pemeriksaan fisik.

Dokter akan memeriksa lokasi berbagai kelenjar getah bening untuk memastikan pembengkakan atau sensitivitas.

Dokter juga mungkin akan bertanya tentang gejala yang dialami Si Kecil.

Selain itu, dokter pun bisa melakukan tes darah untuk memastikan ada/tidaknya infeksi pada tubuh Si Kecil.

Dokter juga mungkin akan melakukan tes skrining melalui x-ray atau CT scan. Ini untuk mencari tumor atau sumber infeksi.

Karena berbagai kondisi dapat menyebabkan peradangan kelenjar getah bening, dokter pun dapat melakukan pemeriksaan biopsi pada Si kecil.

Biopsi kelenjar getah bening adalah prosedur singkat, di mana dokter mengangkat sampel jaringan getah bening untuk ditinjau di laboratorium.

Biopsi umumnya menjadi cara yang paling efektif untuk menentukan penyebab peradangan kelenjar getah bening pada anak.

Baca Juga: Pembengkakan Kelenjar Getah Bening di Ketiak, Apa Bahayanya?

Pencegahan Pembengkakan Kelenjar Getah Bening pada Anak

Kelenjar Getah Bening pada Anak Sakit (Orami Photo Stocks)
Foto: Kelenjar Getah Bening pada Anak Sakit (Orami Photo Stocks) (Orami Photo Stock)

Mengutip Healthy Children, satu-satunya cara mencegah pembengkakan kelenjar getah bening pada anak adalah menerapkan gaya hidup bersih dan sehat.

Apabila Si Kecil alergi, pastikan untuk menjauhkannya dari sumber pemicu (alergen).

Apabila terjadi infeksi, Moms dapat menghindari keterlibatan kelenjar getah bening dengan membersihkan semua luka dengan benar dan menerima perawatan antibiotik sejak dini.

Ingat, antibiotik hanya boleh digunakan berdasarkan resep dan anjuran dari dokter, ya, Moms!

Hal yang paling penting, pastikan Si Kecil minum cukup air putih, menjalankan pola makan sehat, serta bergerak aktif.

Baca Juga: Penyebab dan Gejala Sakit Mata pada Anak yang Wajib Diwaspadai

Demikian penjelasan tentang pembengkakan kelenjar getah bening pada anak.

Meski umumnya tidak berbahaya, Moms harus selalu waspada akan setiap kemungkinan yang ada, ya.

Jangan ragu untuk periksa ke dokter apabila Moms terkendala dalam memastikan penyebab dan cara mengatasi pembengkakan kelenjar getah bening pada anak.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb