16 Mei 2022

Kisah Nabi Luth dan Pompeii yang Dijuluki Kota Maksiat

Nabi Luth diutus Allah SWT untuk menghadapi kaum Sodom
Kisah Nabi Luth dan Pompeii yang Dijuluki Kota Maksiat

Nabi Luth merupakah salah satu dari 25 Rasul. Seperti Rasul lainnya, Nabil Luth juga punya kisah yang luar biasa.

Nama Luth disebutkan 27 kali dalam Al-Qur'an[a] dan kisahnya disebutkan pada surah Al-A'raf (07): 80-84, Hud (11): 69-83, Al-Hijr (15): 51-77, Asy-Syu'ara' (26): 160-175, An-Naml (27): 54-58, Al-'Ankabut (29): 28-35, Ash-Shaffat (37): 133-138, Adz-Dzariyat (51): 31-37, dan Al-Qamar (54): 33-40.

Moms, kisah Nabi Luth merupakan salah satu kisah yang perlu diketahui sebab kesabarannya dalam menghadapi kaum yang tidak bisa diajak menuju jalan yang baik dan benar. Sekaligus orang-orang yang tidak berakhlak.

Hal ini harus dirasakan oleh Nabi Luth saat menjalankan dakwahannya. Tapi kesabarannya membuat ia tetap menjalaninya.

Nabi Luth diutus Allah SWT untuk menghadapi kaum Sodom. Kaum Sodom merupakan kaum yang paling dibenci Allah SWT. Sebab kaum Sodom kerap melakukan perbuatan maksiat.

Dengan begitu, Nabi Luth diutus Allah SWT untuk menghadapi kaum Sodom dengan mengajak mereka ke jalan yang benar. Walaupun berat ia tetap menjalankannya.

Baca Juga: 17+ Cara Mengusir Tokek Alami dan Menurut Pandangan Islam

Siapa Nabi Luth?

nabi luth
Foto: nabi luth (https://ganaislamika.com/kisah-nabi-luth-8-malaikat-di-kota-sodom-2/)

Foto: ganaislamika.com

Secara silsilah, Nabi Luth merupakan anak keponakan dari Nabi Ibrahim. Ayahnya bernama Haran bin Thareh yang merupakan saudara kandung dari Ibrahim.

Ayah Nabi Luth sendiri kembar dan saudaranya bernama Nahor. Secara garis keturunan,Nabi Luth adalah Luth bin Haran bin Azara bin Nahor, bin Suruj bin Ra'u bin Falij bin 'Abir bin Syalih bin Arfahsad bin Syam bin Nuh.

Nabi Luth diangkat menjadi Rasul saat Nabi Ibrahim masih hidup. Kala itu keduanya pernah menyiarkan perintah agama dari Allah di Mesir.

Nabi Luth diperintahkan Allah untuk menetap di daerah bernama Sadum atau Sodom di mana masih berada di kawasan Yordania.

Baca Juga: Hukum Merokok Saat Puasa Menurut Aturan Islam, Harap Dipatuhi agar Ibadah Diridai Allah SWT

Nabi Luth kemudian menikah dengan seorang wanita bernama Wali'ah dan dikaruniai 2 putri bernama Raitsa dan Zaghrata.

Di Al-Qur'an orang yang tinggal di Sadum merupakan orang tercela dan kerap dianggap memiliki kelakuan yang melampaui batas.

Pada dasarnya mereka tinggal secara bebas dan tidak mematuhi ajaran Allah hingga hampir semua penduduknya menyukai sesama jenis dan melakukan seks bebas.

Kemudian saat itulah Allah mengutus Nabi Luth untuk mengembalikan masyarakat Sadum untuk kembali ke jalan yang sesuai dengan perintah Allah.

Selama tinggal di Sadum, Nabi Luth kerap mendapatkan cemooh dari warga Sadum. Namun Nabi Luth tetap sabar untuk menghadapi semuanya agar kaum Sodom kembali ke jalan yang benar.

Lama kelamaan Nabi Luth berhasil mengubah pandangan satu persatu kaum Sodom karena kesabarannya.

Baca Juga: Arti Tasamuh dalam Agama Islam serta Contoh Sikap Toleransi yang Bisa Diajarkan pada Si Kecil

Kisah Pompeii yang Dijuluki Kota Maksiat

kota pompeii
Foto: kota pompeii (https://phinemo.com/sejarah-kota-pompeii-tempat-maksiat-yang-diazab-oleh-murka-tuhan/)

Foto: phinemo.com

Moms, Pompeii merupakan sebuah kota yang menjadi kisah sejarah di dunia. Kota ini berada di Italia yang lenyap seketika akibat letusan hebat Gunung Vesuvius di tahun 79 masehi.

Pada 2018 arkeolog meneliti Kota Pompeii menemukan sebuah kerangka dalam posisi yang terbilang mengenaskan.

Kerangka tersebut hanya tersusun dari bagian punggung ke bawah. Sementara bagian dada hingga kepala tertindih oleh batu yang besar.

Arkeolog menduga bahwa kerangka tersebut adalah warga Pompeii yang sedang mencoba melarikan diri dari letusan gunung Vesuvius pada 24 Agustus 79.

Baca Juga: 3+ Mengelola Keuangan Rumah Tangga dalam Islam, Insya Allah Bermanfaat!

Korban tersebut diperkirakan mengidap penyakit tulang tibia sehingga ia kesulitan untuk berjalan guna melarikan diri.

Musnahnya Kota Pompeii dikaitkan dengan kemiripan azab penduduk Sodom pada zaman Nabi Luth. Bahkan kisah ini tercantum dalam Al Quran.

Sebab kaum Sodom telah melakukan maksiat karena penduduknya yang homoseksual. Hal ini yang membuat kota tersebut musnah hanya dalam beberapa saat dan ditemukan kembali pada 1748.

Nah itu dia Moms cerita mengenai Nabi Luth sekaligus dengan kisah Kota Pompeii yang dijuluki kota maksiat.

Semoga bisa menambah keimanan kita pada Allas SWT ya.

  • https://www.cahayaislam.id/pompeii-musnah-karena-azab-allah-kisahnya-tercantum-dalam-al-quran/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb