09 Januari 2024

7+ Manfaat Jambu Monyet, Bisa Tingkatkan Gairah Seks!

Mampu mencegah penyakit kronis
7+ Manfaat Jambu Monyet, Bisa Tingkatkan Gairah Seks!

5. Meningkatkan Rasa Kenyang

Kemudian, penelitian lain dalam jurnal Food & Function menunjukkan bahwa jambu monyet dapat mempertahankan rasa kenyang pada tikus.

Ini sekaligus meningkatkan metabolisme glukosa dan lipid yang dapat mencegah obesitas.

Meski demikian, sayangnya keberadaan dan khasiat jambu monyet masih diabaikan.

Banyak orang yang hanya menanam pohon jambu monyet untuk diambil biji metenya saja.

Padahal, jambu monyet selain bisa dimakan langsung juga dapat diolah menjadi beberapa produk turunan.

Dalam jurnal Nutrition & Food Science, jambu monyet banyak juga dikembangkan menjadi jus, selai, dan pengembagan bahan baku.

Khususnya dalam industri donat sebagai bahan pengganti lemak, sehingga dihasilkan produk dengan kandungan rendah lemak.

6. Meningkatkan Gairah Pria

Siapa yang menyangka jika jambu monyet bermanfaat untuk meningkatkan gairah pria?

Manfaat jambu monyet ini disampaikan oleh seorang ahli gizi asal Nigeria, Jummai Abdul.

Ia merekomendasikan konsumsi sari buah jambu monyet untuk meningkatkan aktivitas seksual, termasuk penambah energi pada pria saat berhubungan intim.

Baca Juga: 15 Tips Posisi Seks Misionaris, Yuk Coba agar Tidak Membosankan!

7. Mencegah Strok dan Penyakit Jantung

Ia menjelaskan bahwa sari jambu monyet juga membantu dalam pencegahan penyakit jantung dan strok.

Abdul, seorang ahli gizi di Rumah Sakit Umum Wuse, membuat rekomendasi tersebut dalam sebuah wawancara dengan Kantor Berita Nigeria di Abuja.

Buah jambu monyet yakni kacang mete mengandung lemak yang baik untuk meningkatkan kesehatan jantung.

Manfaat jambu monyet juga dapat menurunkan kadar trigliserida tinggi yang dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit jantung.

Kelebihan kalori disimpan sebagai trigliserida di dalam tubuh. Trigliserida memberikan banyak energi untuk fungsi sel.

8. Meningkatkan Kesehatan Otot

Ia juga mengatakan bahwa buah jambu monyet kaya akan kalsium yang meningkatkan kesehatan otot dan tulang dalam tubuh.

Manfaat jambu monyet ini termasuk vitamin C yang menurutnya merupakan obat ampuh untuk masuk angin.

Sari buah jambu monyet sekarang bermunculan dalam formula herbal yang dirancang untuk meningkatkan energi dan fungsi seksual.

Hal itu juga membantu membuat pola tidur normal pada wanita menopause.

Baca Juga: 13 Manfaat Jambu Jamaika untuk Kesehatan, Redakan Gejala PMS!

9. Mengurangi Tekanan Darah Tinggi

Tahukah Moms, bahwa kalium yang terkandung dalam jambu monyet membantu mengatur tekanan darah.

Ini dapat membantu mencegah hipertensi dan masalah kesehatan lain yang terkait dengan tekanan darah tinggi.

Jadi, jangan ragu untuk mengonsumsi jambu monyet jika Moms atau Dads terkena darah tinggi ya.

Demikian sederet manfaat jambu monyet yang perlu Moms atau Dads ketahui.

Jika di sekitar ada pohon jambu monyet, mungkin Moms bisa mencoba membuat berbagai olahannya, ya!

  • https://link.springer.com/article/10.1007/s002170050024
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4935347/
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6670219/
  • https://pubs.rsc.org/en/content/articlelanding/2019/fo/c8fo01575a#!divAbstract
  • https://www.emerald.com/insight/content/doi/10.1108/00346651111181949/full/html

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb