17 September 2021

Ketahui 7 Manfaat dan Olahan Timun Suri yang Menyehatkan Tubuh

Tak hanya menyegarkan, timun suri mengandung banyak vitamin dan mineral yang baik bagi tubuh
Ketahui 7 Manfaat dan Olahan Timun Suri yang Menyehatkan Tubuh

Pasti Moms sudah tak asing lagi dengan timun suri?

Ya, buah yang kerap dijadikan hidangan pembuka di bulan puasa ini ternyata memiliki segudang manfaat untuk kesehatan lho, Moms.

Tak hanya menyegarkan, timun suri mengandung banyak vitamin dan mineral yang baik bagi tubuh.

Timun suri atau cucurbitaceae merupakan tumbuhan berbunga dan termasuk dalam ordo Cucurbitales. Timun suri biasa tumbuh di wilayah beriklim tropis atau sedang.

Timun suri bentuknya lonjong dengan kulit berwarna kekuningan.

Selain itu, dalam Laporan Penelitian Program PHK, buah ini mengandung nutrisi seperti asam linoleat, glukosa, fruktosa, vitamin A, vitamin C, kalium, potasium, magnesium, dan saponin.

Tentunya, semua nutrisi dan vitamin tersebut memiliki manfaat yang melimpah untuk kesehatan dan kecantikan.

Apa saja manfaat timun suri? Yuk, simak penjelasannya!

Baca Juga: Segarnya Es Timun Melon, Begini Cara Membuatnya

Manfaat Timun Suri

timun suri
Foto: timun suri

Foto: Instagram.com/explore_serang

Selain sebagai sumber vitamin dan nutrisi, dalam buku berjudul 'Timun Suri dan Blewah (2012)' oleh Drs. H. Hendro Sunarjono, APU (Purn.) dan Rita Ramayulis, DCN., M.Kes, dijelaskan bahwa per 100 gr timun suri terdapat 90% air.

Maka tak heran jika timun suri dijadikan sebagai pelepas dahaga setelah seharian berpuasa.

Nah, selain itu, masih banyak manfaat timun suri yang perlu Moms ketahui.

1. Mencegah Dehidrasi dan Membantu Proses Metabolisme Tubuh

Dalam jurnal yang diterbitkan Department of Pharmaceutical Technology ditemukan bahwa kandungan air dalam timun suri menyimpan elektrolit.

Kandungan ini dapat mencegah dehidrasi ketika sedang berpuasa, berada di cuaca panas, atau kelelahan karena berolahraga.

Jika Moms tak suka minum air putih, bisa menggantinya dengan jus timun suri, atau mencampurkan potongan timun suri ke dalam air putih agar lebih menyegarkan.

Tubuh yang terdehidrasi sangat penting agar kesehatan usus terjaga.

Selain itu jika kebutuhan air terpenuhi maka hal itu juga bisa mencegah sembelit dan terhindar dari penyakit kronis seperti batu ginjal.

Selain itu, kandungan air dalam timun suri juga bermanfaat untuk membantu proses metabolisme tubuh.

Baca Juga: 7 Manfaat Timun Rebus untuk Kesehatan dan Ibu Hamil

2. Antioksidan

Timun suri sangat kaya akan antioksidan yang bermanfaat untuk mengurangi risiko penyakit kanker, jantung, paru-paru hingga autoimun.

Dalam studi yang dilakukan Tianjin Institute of Health and Environmental Medicine mengukur kandungan antioksidan dalam timun suri dengan melibatkan 30 orang dewasa.

Selama 30 hari mengonsumsi timun suri, ditemukan adanya peningkatan signifikan pada beberapa penanda aktivitas antioksidan dan peningkatan antioksidan dalam tubuh.

Selain itu, sifat antioksidan yang terkandung di dalamnya mengandung flavonoid dan tanin.

Keduanya merupakan kelompok senyawa yang sangat efektif dalam memblokir radikal bebas berbahaya.

3. Antibakteri Alami

Dalam penelitian Journal Caninus Dentistry, dijelaskan bahwa timun suri merupakan salah satu buah yang mengandung alkaloid, flavonoid, saponin, steroid, dan triterpenoid.

Selain itu, flavonoid bermanfaat untuk melawan bakteri penyebab penyakit seperti Streptococcus sp.

4. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Jika Moms memiliki riwayat penyakit tekanan darah tinggi, ada baiknya mulai mengonsumsi timun suri secara rutin.

Sebab, kandungan vitamin C dalam timun suri membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

Penelitian National Library of Medicine menunjukkan, vitamin C dapat membantu menurunkan tekanan darah pada orang dengan atau tanpa tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Bolehkah Ibu Hamil Makan Timun? Temukan Jawabannya di Sini!

5. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Selain kaya vitamin C, timun suri juga mengandung banyak vitamin A yang baik untuk imun tubuh.

Vitamin A memengaruhi kekebalan dengan merangsang respons yang melindungi tubuh dari penyakit dan infeksi.

Selain itu, vitamin A juga dibutuhkan untuk pembentukan sel-sel tertentu dalam tubuh seperti sel B dan T.

Keduanya memainkan peran sentral dalam respons imun yang melindungi diri dari penyakit.

6. Melindungi Ingatan dan Terhindar dari Alzheimer atau Demensia

Seiring bertambahnya usia, bahayanya penyakit pikun, alzheimer, dan demensia mengintai.

Bahkan, penyakit tersebut telah menimpa 35 juta orang di seluruh dunia dan umumnya terjadi pada orang tua.

Apa penyebab Alzheimer?

Menurut penelitian Pubmed.gov, stres oksidatif dan peradangan di dekat otak, tulang belakang, dan saraf.

Semuanya dikenal sebagai sistem saraf pusat yang dapat meningkatkan risiko demensia.

Tapi, Moms tak perlu khawatir sebab kandungan vitamin C dalam timun suri bisa jadi antioksidan yang kuat.

Sebaliknya, orang yang kurang vitamin C akan lebih mudah mengalami gangguan berpikir dan mengingat.

Selain itu, penderita demensia mungkin memiliki kadar vitamin C yang lebih rendah dalam darah.

Sehingga asupan vitamin C yang tinggi dari timun suri memiliki efek perlindungan pada pikiran dan memori.

7. Menyehatkan Tulang

Ternyata, kandungan vitamin K pada timun suri juga turut andil dalam menyehatkan tulang.

Bahkan, vitamin K membantu meningkatkan penyerapan kalsium.

Kandungan kalsium dan fosfor pada timun suri tak hanya baik untuk kesehatan tulang namun juga dapat menyehatkan gigi, jantung, otot, saraf, hingga melancarkan aliran darah.

Baca Juga: 10 Manfaat Buah Timun, Banyak yang Belum Tahu Nih!

Olahan Timun Suri

timun suri
Foto: timun suri

Foto: Instagram.com/ ayudiahrespatih

Nah, setelah mengetahui ragam khasiat dari timun suri, kini saatnya mencari ide olahan untuk menyantap timun suri.

Berikut ini resep dan olahan yang bisa Moms tiru agar dapat menyerap manfaat timun suri secara maksimal.

1. Es Timun Suri

Es timun suri ini bisa Moms jadikan menu saat berbuka puasa atau ketika ada acara keluarga.

Tentunya menyantap es timun suri di tengah cuaca panas akan jadi minuman yang menyegarkan. Berikut ini resep olahan timun suri.

Bahan-bahan:

  • 1 buah timun suri
  • 1 botol sirup cocopandan
  • 2 liter air matang
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat:

  1. Kupas timun suri dan buang bijinya lalu potong dengan bentuk dadu dan sisihkan.
  2. Siapkan mangkuk besar, campurkan air, sirup, timun suri, dan es baru, kemudian aduk hingga merata.
  3. Siapkan gelas dan es timun suri yang manis dan menyegarkan siap disantap.

Baca Juga: Segarnya Es Timun Melon, Begini Cara Membuatnya

2. Olahan Timun Suri Untuk Diet

Selain dijadikan olahan minuman yang menyegarkan, timun suri juga bisa dikonsumsi sebagai makanan diet, Moms.

Caranya, Moms tinggal tambahkan irisan timun suri ke salad dengan isian seperti tomat, selada, dan kacang-kacangan.

Moms juga bisa membuat jus timun suri sebagai minuman yang menyehatkan tanpa campuran gula. Berikut ini resep salad timun suri.

Bahan-bahan Salad:

  • 4 lembar kol ungu atau kol biasa sesuai selera
  • 1 buah tomat merah
  • 1/2 buah bawang ungu
  • Jeruk nipis secukupnya untuk perasan
  • 1 buah selada kecil
  • 1 buah wortel
  • 1/2 buah timun suri

Bahan-bahan Saus Salad:

  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1 sdm saus sambal
  • Garam secukupnya
  • 5 sdm mayonaise plain
  • 1 sdm saus tomat
  • 1/4 sdt gula

Baca Juga: 10 Manfaat Timun untuk Wajah, Menghambat Penuaan Dini!

Cara Membuat:

  1. Cuci semua buah dan sayuran lalu potong sesuai selera dan masukkan ke dalam mangkuk besar. Khusus untuk wortel, sebaiknya diserut ya Moms agar lebih mudah menyantapnya.
  2. Berikutnya, setelah semua bahan-bahan salad siap, kini saatnya membuat saus. Ambil wadah mangkuk lainnya, tuangkan semua bahan-bahan pembuatan saus lalu aduk.
  3. Koreksi rasanya, jika dirasa kurang pas bisa tambahkan bahan-bahan lainnya sesuai selera.
  4. Siapkan piring, ambil salad timun suri lalu siram dengan saus yang sudah disiapkan. Jangan lupa peras jeruk nipis ke dalam campuran salad agar rasanya lebih segar.
  5. Terakhir, aduk semua campuran hingga merata. Kini, salad timun suri siap dihidangkan sebagai menu diet.

Itulah manfaat timun suri dan ragam olahannya yang bisa Moms coba di rumah. Apakah Moms tertarik untuk membuatnya?

  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/19221412/
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/12564647/
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/283006#tips
  • https://journals.usm.ac.id/index.php/jtphp/article/view/2375
  • http://www.heart.org/HEARTORG/HealthyLiving/HealthyEating/Potassium_UCM_306021_Article.jsp#.WY4fKK2ZPBI
  • http://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/high-blood-pressure/basics/risk-factors/con-20019580

FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.