23 April 2024

35+ Pakaian Adat dari Semua Provinsi di Indonesia, Unik!

Umumnya dipakai ketika acara tradisi
35+ Pakaian Adat dari Semua Provinsi di Indonesia, Unik!

30. Biliu dan Makuta (Gorontalo)

Mukuta dan Biliu merupakan sepasang pakaian adat Gorontalo yang pada dasarnya hanya dikenakan ketika ada upacara pernikahan.

Mukuta dan biliu sendiri memiliki nuansa sentuhan keagamaan atau lebih tepatnya sentuhan keislaman.

Pakaian biliu atau pakaian adat untuk perempuan Gorontalo memiliki banyak aksesoris hiasan pernak-pernik.

Hal itu membuat seorang perempuan Gorontalo yang mengenakan pakaian adat tersebut terlihat glamor dan memesona.

Berbeda dengan pakaian adat perempuan yang memiliki banyak aksesoris, pakaian adat pria atau mukuta lebih simpel.

Hanya memiliki 3 aksesoris yang dikenakan oleh laki-laki atau pengantin pria.

Baca Juga: Menyusuri Waduk Gajah Mungkur: Ada Makam di Dasar Air, Taman Satwa, dan Tempat Berkemah

31. Cele (Maluku)

Baju Adat Cele
Foto: Baju Adat Cele (Pariwisataindonesia.id)

Baju cele adalah kain kebaya yang dikombinasikan dengan kain salele di pinggang.

Motif baju cele bisa berupa garis-garis geometris atau berkotak-kotak kecil.

Umumnya busana ini memiliki corak warna merah yang memiliki nilai kecerian, berani, dan cekatan.

32. Manteren Lamo (Maluku Utara)

Menurut sejarah, pakaian adat ini konon dipakai oleh para sultan kerajaan di Maluku Utara.

Secara visual bentuk dan bagian dari Manteren Lamo terdiri dari jas berwarna merah dengan bordir emas di tepian.

Selain itu, perpaduan celana warna hitam sebagai bawahan serta aksesori kepala.

33. Ewer (Papua Barat)

Baju Adat Ewer
Foto: Baju Adat Ewer (Cleanipedia.com)

Nama pakaian adat di Indonesia bagian Papua Barat adalah pakaian adat Ewer.

Pakaian ini murni terbuat dari bahan alami yaitu jerami yang dikeringkan.

Dengan kemajuan dan pengaruh modernisasi, pakaian adat ini kemudian dilengkapi dengan kain untuk atasannya.

Baca Juga: 10 Tanda Overthinking, Termasuk Terlalu Sering Mengkhawatirkan Masa Depan dan Menyesali Masa Lalu

34. Koteka (Papua)

Koteka merupakan bagian dari pakaian adat Papua yang berfungsi untuk menutupi kemaluan penduduk pria asli Papua.

Sementara bagian tubuh lainnya dibiarkan terbuka sehingga nyaris telanjang.

Koteka, secara harfiah memiliki makna sebagai pakaian. Koteka juga disebut dengan horim atau bobbe.

35. Pummi (Provinsi Papua Selatan)

Pakaian adat Pummi adalah semacam rok mini yang dibuat dari anyaman daun sagu.

Rumbai-rumbai pummi dilepas begitu saja hingga terurai di sekeliling pinggul dan paha.

Pummi ini dipakai oleh kaum laki-laki, sementara itu kaum perempuan memakai tok.

Tok merupakan sejenis cawat atau celana dalam.

Tok adalah pummi yang rumbai-rumbai bagian depannya dikumpulkan lalu ditarik ke bagian belakang pinggul melalui celah paha sehingga menyerupai cawat.

Baca Juga: Menyingkap Keunikan Rumah Adat Aceh dan Filosofinya

36. Basahan (Jawa Tengah)

Basahan Jawa Tengah
Foto: Basahan Jawa Tengah (Toriqamedia.com)

Pernikahan Kaesang dan Erina memakai pakaian adat Basahan ala Jawa Tengah, lho.

Ciri khas dari busana ini adalah bagi pengantin wanita hanya memakai kain setengah dada, sementara itu pria bertelanjang dada.

Pria hanya mengenakan dodot yang menutupi pusar dan kalung melati yang menghiasi bagian dadanya.

Sang mempelai pria akan dilengkapi dengan kuluk sebagai penutup kepala. Serta membawa keris sebagai lambang kekuatan.

Kemben pada wanita biasanya dipadukan motif bunga-bunga dengan bawahan dodot seperti pria.

Busana basahan memiliki makna agar rumah tangga yang dibangun selalu harmonis dan terhindar dari masalah.

Baca Juga: 8 Contoh Gambar Batik Mudah Dibuat, Cocok untuk Tugas Sekolah!

Demikian daftar pakaian adat di Indonesia. Benar-benar beragam, unik dan estetik, ya, Moms!

  • https://warisanbudaya.kemdikbud.go.id/?newdetail&detailTetap=321
  • https://pariwisataindonesia.id/jelajah/baju-adat-nusa-tenggara-timur/
  • https://budaya-indonesia.org/Pakaian-Adat-Upak-Nyamu-Baju-Upak-Nyamu
  • https://tenggulangbaru.id/artikel/2023/4/12/jumlah-provinsi-di-indonesia-ada-38-berikut-ini-nama-lengkap-ibu-kotanya#:~:text=Kini%20Indonesia%20mempunyai%2038%20provinsi.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb