11 Januari 2024

10 Contoh Tumbuhan yang Berkembang Biak secara Generatif

Ada padi, jagung, dan kopi!
10 Contoh Tumbuhan yang Berkembang Biak secara Generatif

2. Perkembangbiakan Tumbuhan Zoidiogami (Dibantu Hewan)

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, bahwa kupu-kupu adalah hewan yang membantu penyerbukan tumbuhan.

Selain kupu-kupu hewan yang membantu penyerbukan tumbuhan lainnya adalah lebah dan burung.

Proses penyerbukan ini disebut Zoidiogami, di mana penyerbukannya dibantu oleh hewan.

Tumbuhan menghasilkan nektar untuk menarik perhatian para serangga atau hewan lainnya, dengan begitu proses penyerbukan pun terjadi.

Selain menarik perhatian hewan menggunakan nektar, tumbuhan tertentu ada yang menarik perhatian hewan dengan aromanya.

Contohnya adalah bunga raflesia arnoldi yang mengeluarkan bau busuk.

Bau busuk tersebut menarik perhatian lalat sehingga lalat hinggap pada bunga raflesia arnoldi.

3. Perkembangbiakan Tumbuhan Hidrogami (Dibantu Air)

Ganggang atau alga adalah jenis tumbuhan yang hidup di air. Tumbuhan ini bertindak sebagai produsen di dalam ekosistem air.

Penyerbukan pada ganggang dibantu oleh air yang terjadi ketika seluruh bagian ganggang tertutup oleh air.

Benang sari akan hanyut oleh air dan menempel pada putik. Selain ganggang, hyidrilla dapat berkembangbiak dengan cara ini.

4. Perkembangbiakan Tumbuhan Antropogami (Dibantu Manusia)

Manusia juga dapat membantu perkembangbiakan tumbuhan baik secara sadar maupun tidak.

Sebagai contoh, ketika kita lewat di antara tanaman jagung, tanpa kita sadari bagian tubuh kita mengenai beberapa tanaman tersebut.

Batang jagung pun akan bergoyang-goyang dan tanpa sengaja melepaskan serbuk sari, lalu serbuk tersebut pun akan menempel pada putik tanaman jagung lainnya, sehingga terjadi perkembangbiakan.

Baca Juga: Ini 10 Manfaat Air bagi Makhluk Hidup, Moms Sudah Tahu Semuanya?

Ciri Ciri Tumbuhan yang Berkembang Biak secara Generatif

Tumbuhan yang Berkembang Biak Secara Generatif
Foto: Tumbuhan yang Berkembang Biak Secara Generatif (Freepik.com/thanaphonga)

Sekilas, tumbuhan generatif memiliki bentuk yang sedikit berbeda dengan tumbuhan vegetatif.

Perbedaan ini bisa diamati secara kasat mata, lho Moms.

Nah, berikut ini ciri-ciri tumbuhan yang berkembang biak secara generatif, di antaranya:

  • Batangnya kecil.
  • Daunnnya kecil dan berwarna hijau muda.
  • Bentuk daun terbuka dan rata.
  • Buahnya berukuran besar dan banyak.

Perlu diketahui juga bahwa tumbuhan yang berkembang biak secara generatif kerap dijumpai pada tumbuhan berbiji.

Tumbuhan generatif biasanya memiliki daun yang kecil, sehingga sebagian besar produksi gulanya akan digunakan untuk pertumbuhan buah.

Gula yang dihasilkan dari proses fotosintesis ini menjadi sumber makanan untuk tumbuhan tersebut.

Sementara itu, hasil oksigen dari proses fotosintesis akan dilepas ke udara melalui stomata di bagian bawah daun.

Baca Juga: 20 Manfaat Minyak Argan untuk Rambut, Kulit, dan Kesehatan

Jenis dan Contoh Tumbuhan yang Berkembang Biak secara Generatif

Tumbuhan yang Berkembang Biak Secara Generatif
Foto: Tumbuhan yang Berkembang Biak Secara Generatif (Freepik.com/bushalex)

Tumbuhan yang berkembang biak secara generatif dibagi menjadi 2 jenis, yaitu generatif alami dan generatif buatan.

Generatif alami terjadi dengan bantuan alam, misalnya angin dan hewan.

Di sini manusia tidak memiliki andil apa pun.

Sebagian besar tumbuhan berbiji biasanya melakukan proses penyerbukan secara alami.

Berikut ini proses beberapa tumbuhan yang berkembang biak secara generatif.

1. Padi

Padi dapat melakukan penyerbukan berkat adanya bantuan dari angin (anemogami).

Tumbuhan ini menghasilkan serbuk biji kecil yang mudah terbawa angin.Biji tersebut adalah alat reproduksi padi secara generatif.

Berkat bantuan angin, biji tersebut dapat hinggap dan bertemu dengan kepala sari dan kepala putik, sehingga terjadilah penyerbukan.

Sama halnya dengan padi, jagung juga mengalami penyerbukan berkat bantuan angin.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb