08 April 2024

Tumpeng Menoreh, Restoran dengan Pemandangan Puncak Gunung

Suasananya bikin hati adem dan tenang!

Moms yang suka wisata kuliner mungkin sudah tidak asing dengan Tumpeng Menoreh.

Tempat wisata yang berada di antara Magelang, Jawa Tengah dan Kulon Progo, Yogyakarta ini belakangan memang viral di media sosial.

Karena, saat makan di restoran ini, Moms akan melihat keindahan lembah dan 4 gunung sekaligus, yaitu Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro dan Gunung Sumbing.

Selain itu, masih banyak daya tarik lain dari Tumpeng Menoreh yang seru untuk disimak lho, Moms. Baca artikelnya sampai selesai ya.

Baca juga: 6 Rekomendasi Vitamin Penambah Nafsu Makan Bayi yang Susah Makan

Fakta Menarik Tumpeng Menoreh

Tumpeng Menoreh
Foto: Tumpeng Menoreh (Google.com/maps/Natsir Asrafi)

Berikut ini, fakta dari Tumpeng Menoreh yang menarik untuk disimak, Moms.

1. Pemilik

Destinasi wisata Tumpeng Menoreh pertama kali dibuka pada Mei 2021 lalu.

Pemilik dari restoran ini adalah Erix Soekamti, salah satu personel dari band Endank Soekamti.

Dalam beberapa wawancara, ia melibatkan masyarakat dan pemuda setempat yang dinamakan komunitas Gelangprojo.

2. Arti Nama

Mengutip Badan Otorita Borobudur, nama Tumpeng Menoreh diambil dari bentuk tempat ini, yaitu heksagonal yang menyerupai tumpeng.

Sementara nama Menoreh, diambil dari kawasan kebun dimana tempat wisata ini dibangun.

Tak hanya itu, Sang Pemilik Erix Soekamti juga menjelaskan jika kata tumpeng diambil karena memiliki filosofi sebuah doa atau bentuk rasa syukur.

3. Pengembangan Wisata

Menurut Sang Pemilik, Erix Soekamti, hadirnya Tumpeng Menoreh merupakan pengembangan wisata di kawasan Gelangprojo.

Selain itu, hadirnya tempat ini juga bertujuan untuk membantu masyarakat setempat mengangkat potensi wisata di daerah tersebut.

4. Berada di Tiga Kabupaten

Perlu diketahui, Gelangprojo adalah sebuah kawasan wisata yang berada di tiga Kabupaten tersebut adalah Kulon Progo, Purworejo, dan Magelang.

Daerah wisata ini dikenal dengan keindahan perbukitan hijau, serta udara yang sangat sejuk.

Selain itu, Moms juga dapat melihat lembah dan empat gunung sekaligus, yaitu Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro dan Gunung Sumbing.

Karena lokasinya berada di daerah pegunungan, Moms juga dapat melihat pesona matahari terbit dan tenggelam di bagian helipad yang ada di bagian atap.

5. Restoran 24 Jam

Selama berada di kawasan ini jangan takut merasa kelaparan ya, Moms.

Karena restoran di tempat ini buka sepanjang hari atau 24 jam.

Dijamin, Moms tidak akan merasa lapar atau haus selama menikmati keindahan alam di tempat ini.

Menu yang ditawarkan di tempat ini pun, sangat beragam lho, Moms.

6. Spot Instagramable

Tumpeng Menoreh resmi dibuka pada Mei 2021 lalu. Namun, antusiasme pengunjung sangat tinggi lho, Moms.

Karena di tempat ini, Moms dapat mengabadikan momen dengan latar yang sangat Instagramable dan pastinya indah.

Pihak pengelola pun, telah menambahkan berbagai spot untuk "gimmick" sehingga foto yang dihasilkan akan semakin indah.

Moms yang ingin membuat video, jangan lupa mengambil secara 360 derajat, sehingga view dari empat gunungnya akan semakin terlihat.

Baca juga: 5 Imunisasi Nikah yang Sebaiknya Dilakukan, Calon Pengantin Wajib Tahu!

Ketinggian dan Lokasi

Wisata Tumpeng Menoreh
Foto: Wisata Tumpeng Menoreh (Google.com/maps/Syahroyat)

Tumpeng Menoreh berdiri di perbatasan Yogyakarta dan Jawa Tengah, tepatnya sekitar 35 kilometer dari Pusat Yogyakarta.

Jika menggunakan kendaraan pribadi, Moms memerlukan waktu sekitar 1 jam dari pusat kota Yogyakarta.

Pintu masuk kawasan ini melewati kebun teh Nglinggo, kemudian dilanjut dengan menanjak melewati bukit.

Karena lokasi tempat ini, berada di ketinggian 950 meter di atas permukaan laut, Moms.

Sehingga untuk menjangkaunya, Moms akan melalui jalan yang menanjak.

Namun, jangan khawatir karena jalan menuju lokasi ini sudah diaspal dan tidak terlalu curam.


Rute Menuju Tumpeng Menoreh

Jika ingin berkunjung ke Tumpeng Menoreh, Moms dapat melalui rute berikut ini.

  • Dari tugu Jogja ke barat terus sampai perempatan Ring Road barat,lurus sampai perempatan Nanggulan.
  • Sampai perempatan Nanggulan belok kanan, lurus terus sampai perempatan Dekso.
  • Di perempatan Dekso belok kiri ikuti jalan utama sampai memasuki jalanan bukit yang naik, turun, dan berkelok.
  • Terus ikuti jalan utama sampai bertemu petunjuk arah menuju Tumpeng Menoreh.
  • Ambil arah ke kanan kondisi jalan akan berubah menjadi sempit tapi sudah di aspal, ikuti jalan aspal sampai bertemu dengan Tumpeng Menoreh di kiri jalan.

Untuk mencapai lokasinya, Moms akan melewati kebun the Nglinggo yang sudah beraspal dan tidak terlalu curam.

Baca juga: 10 Rekomendasi Psikolog Jakarta Terbaik untuk Bantu Mengatasi Masalah Mental

Harga Tiket Masuk dan Fasilitas

Tumpeng Menoreh Magelang
Foto: Tumpeng Menoreh Magelang (Google.com/maps/Dwi Listiowati)

Untuk menikmati keindahan alam di Tumpeng Menoreh, Moms hanya perlu mengeluarkan uang Rp50 ribu per orang.

Tiket tersebut, sudah termasuk voucher makan seharga Rp25 ribu yang dapat ditukarkan ke area restoran.

Jika Moms membawa kendaraan pribadi, perlu biaya tambahan untuk parkir. Untuk mobil sebesar Rp5000 dan motor Rp2000 per kendaraan.

Selain area parkir, tempat ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang, seperti musholla, toilet dan juga area khusus merokok.

Jadi, Moms tidak perlu takut membawa anak-anak untuk menikmati pemandangan di tempat ini.

Karena kawasan wisatanya tidak terkontaminasi dengan asap rokok, Moms.

Baca juga: Cara Mengganti Background Zoom yang Mudah di Laptop dan HP

Jam Operasional

Moms yang ingin menikmati pemandangan di tempat ini, dapat datang kapan saja lho.

Karena Tumpeng Menoreh, buka setiap hari selama 24 jam penuh.

Jadi, Moms yang ingin menikmati sunrise dapat datang di pagi hari. Jika ingin melihat sunset, Moms dapat datang di sore hari.

Jangan lupa untuk mengabadikan momen tersebut dengan kamera ya, Moms.

Dijamin, hasil foto Moms akan sangat indah dan cocok dibagikan melalui Instagram.

Baca juga: Ramai Tenant Menarik, Intip Daftar Rekomendasi 9 Mall di Jogja!

Itu dia informasi mengenai destinasi wisata baru di perbatasan Yogyakarta dan Jawa Tengah, Tumpeng Menoreh.

Jangan lupa untuk mampi dan menikmati pemandangan, serta makanan di tempat wisata yang ada di empat Kabupaten ini, Moms!

  • https://sikidang.com/tumpeng-menoreh/
  • https://bob.kemenparekraf.go.id/tumpeng-menoreh-restaurant-dengan-view-lembah-dan-4-gunung/
  • https://www.krjogja.com/wisata/read/238399/tumpeng-menoreh-destinasi-wisata-dahsyat-dengan-view-3-gunung
  • https://unimmafm.com/destinasi-wisata-tumpeng-menoreh-yogyakarta/
  • https://bakpiakukustugu.co.id/article/detail/tumpeng-menoreh-kulon-progo-harga-tiket-lokasi-dan-info-lainnya

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.