advertisement
Resep Cumi Sambal Matah

Resep Cumi Sambal Matah

Informasi Resep

20 menit
3 porsi

Variasi resep sambal matah lainnya yang tak kalah menggoda untuk dicoba yaitu cumi sambal matah.

Moms dan keluarga pecinta seafood wajib coba membuatnya dengan mengikuti resep cumi sambal matah di bawah ini.

Bahan Cumi Sambal Matah

  • 1/4 kg cumi
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 buah jeruk nipis
  • 5 siung bawang merah
  • 20 buah cabe rawit
  • Secukupnya garam
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1 buah tomat

Cara membuat Cumi Sambal Matah

  1. Potong dan cuci bersih cumi, lalu beri sedikit perasan jeruk nipis. Diamkan sebentar. Iris cabai, bawang, daun jeruk, tomat, dan bawang merah.
  2. Tumis cumi dengan minyak panas, lalu tambahkan semua bumbu iris. Tambahkan kaldu bubuk dan garam. Aduk rata dan kecilkan api.
  3. Cumi sambal matah siap disajikan selagi hangat.

Topik Terkait

cumi sambalcumi