15 Maret 2022

Panduan Belajar Mengeja Anak TK Plus Tips Memberi Dukungan

Cari tahu cara mengeja anak TK dan peran Moms dalam mendukungnya
Panduan Belajar Mengeja Anak TK Plus Tips Memberi Dukungan

Belajar mengeja anak TK memang bukan perkara mudah untuk Si Kecil.

Oleh karena itu, Moms perlu tahu seperti apa langkah pembelajarannya.

Di samping itu, peran Moms dan Dads juga penting loh untuk membantu meningkatkan kemampuan anak dalam mengeja.

Seperti apa panduannya? Baca selengkapnya pada ulasan berikut.

Cara Belajar Mengeja Anak TK

anak belajar
Foto: anak belajar (Motherhood.com.my)

Foto: Orami Photo Stock

Membaca adalah jendela dunia. Ya benar, karena dengan membaca Moms, Dads, dan Si Kecil akan mendapat banyak wawasan baru.

Kegiatan ini perlu dibiasakan sedari kecil agar anak suka membaca dan bisa mengikuti pelajaran di sekolah dengan baik.

Memang, kemampuan membaca akan diajarkan saat anak memasuki sekolah dasar.

Namun, bila dipelajari di usia taman kanak-kanak, akan memberikan lebih banyak waktu baginya untuk belajar membaca.

Pastinya, hal ini bisa membuat anak lebih fokus mengingat mempelajarinya di bangku sekolah dasar akan lebih sulit karena ada banyak hal lain yang juga mesti dipelajari.

Sebelum menguasai kemampuan membaca dengan lancar, Si Kecil akan lebih dahulu belajar mengeja.

Berikut ini adalah tahapan-tahapan belajar mengeja anak TK yang perlu Moms ketahui.

Baca juga: Edukasi Anak Cara Membuat Mainan Pesawat Kertas, Yuk, Moms!

1. Mengenal Huruf dan Pendekatannya

Belajar mengenal bentuk-bentuk huruf adalah kunci dalam mengeja bacaan.

Pada sesi perkenalan huruf, beri tahu seperti apa bentuk huruf dengan pengaturan kapital. Misalnya, "A", "B", "C", dan seterusnya.

Agar anak mudah mengingat huruf tersebut, jelaskan bagaimana bentuknya lewat pendekatan dengan hal-hal yang menarik bagi anak.

Contohnya, huruf J, yang bentuknya seperti gagang payung.

2. Mengenal Bunyi Huruf

Kunci penting dalam belajar mengeja anak TK selanjutnya adalah mengenal bunyi dari suatu huruf, mulai dari konsonan B hingga Z dan diikuti huruf vokal a, i, u, e, o.

Kemudian, kenalkan juga bunyi-bunyian seperti ba, bi, bu, be, bo. Kenalkan kembali dengan huruf mati seperti "ng" dan "ny".

Lakukan pengenalan bunyi secara perlahan dan jangan lupa untuk melakukan pengulangan.

Setelah selesai dipelajari, coba tanyakan bunyi dari kesemua huruf yang ada secara acak untuk mengasah kemampuannya.

Baca juga: 3 Manfaat Anak Berhitung Dengan Jarimatika saat Belajar Matematika

3. Mengeja Satu Kata Utuh

Langkah selanjutnya adalah mengeja satu kata utuh yang umumnya ada di sekitar anak, contohnya kata "mama".

Pecah kata tersebut menjadi beberapa huruf penyusunnya, kemudian minta anak untuk mengikuti Moms menyebutkan ejaan dari kata tersebut.

Pada kata "mama", terdiri dari huruf "M", "A", "M", "A". Nah, ketika mengejanya, Moms menyebutnya dengan bunyi "em a ma em a ma" dan kemudian disambung dengan bunyi kata seutuhnya "mama".

Mempelajari keterampilan ini memang butuh waktu, dan perlu dilakukan secara berulang-ulang. Jadi, anak perlu melatihnya sesering mungkin agar kemampuannya semakin terasah.

Tips Membantu Belajar Mengeja Anak TK

Anak Kelas 2 SD Masih Belum Bisa Membaca Lakukan 3 Hal Ini Untuk Mengatasinya 3.jpg
Foto: Anak Kelas 2 SD Masih Belum Bisa Membaca Lakukan 3 Hal Ini Untuk Mengatasinya 3.jpg

Foto: Orami Photo Stock

Untuk menguasai kemampuan ini, Si Kecil tidak berjuang sendiri. Peran Moms dan Dads sangatlah penting dalam hal untuk mendukungnya.

Berikut ini ada berbagai hal yang bisa Moms dan Dads lakukan.

1. Menyediakan Mainan Card Words

Anak-anak sebagian besar menghabiskan waktunya untuk bermain. Nah, Moms bisa menyelipkan metode bermain sambil belajar untuk hal ini.

Caranya, sediakan mainan kartu-kartu huruf untuk meningkatkan kemampuan anak mengenal huruf.

Moms bisa mengajukan pertanyaan mengenai bagaimana bunyinya dan mengurutkan kartu-kartu tersebut menjadi kata yang utuh.

2. Bernyanyi Bersama

Selain bermain, anak-anak juga suka sekali bernyanyi. Nah, Moms juga bisa melatih belajar mengeja anak TK lewat nyanyian.

Contoh lain bisa juga dengan mengiramakan ejaan kata-kata yang ada di sekeliling anak.

Memberikan irama pada ejaan kata bisa membantu anak mengingat lebih baik.

3. Membaca Buku Bersama

Satu lagi kegiatan menyenangkan yang bisa Moms lakukan untuk membantu anak lebih baik dalam mengeja kata, yakni membaca bersama.

Jika biasanya Moms yang membacakan buku dan Si Kecil hanya mendengarkan, pada kesempatan ini lakukan kegiatan bersama-sama.

Buka halaman buku dan lihat bersama-sama huruf-huruf apa saja yang ditampilkan.

Lalu tuntun Si Kecil untuk mengeja kata tersebut, dan tanyakan bunyi-bunyi dari ejaan huruf yang ada.

Baca juga: 13 Aplikasi Belajar Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak, Moms Harus Coba!

4. Bersabar

Belajar membutuhkan proses dan waktu. Oleh karena itu, Moms harus bersabar dalam membantu anak menguasai kemampuan ini.

Lakukan kegiatan yang disebutkan di atas secara berulang, tidak cuma sekali atau dua kali.

Selalu berikan pujian dan dorongan agar Si Kecil selalu bersemangat mengikuti setiap latihannya.

5. Minta Bantuan

Belajar mengeja anak TK bukan tugas guru saja, orangtua juga perlu ikut andil.

Namun, jika Moms sendiri belum berpengalaman dalam hal ini, jangan ragu untuk menyewa guru les khusus untuk mengajar anak mengeja.

Lakukan juga konsultasi dengan guru tersebut agar Moms juga bisa membantu Si Kecil dalam meningkatkan kemampuannya ini.

Perlu diingatkan bahwa jangan terlalu keras pada Si Kecil. Pastikan jadwal belajar, bermain, dan istirahatnya seimbang supaya ia tidak stres dan kelelahan.

Baca juga: 6 Gaya Belajar Anak Paling Populer, Cari Tahu!

Rekomendasi Buku Belajar Mengeja Anak TK

3 Rekomendasi Buku Parenting untuk Orang Tua Zaman Now
Foto: 3 Rekomendasi Buku Parenting untuk Orang Tua Zaman Now

Foto: Orami Photo Stock

Agar kemampuan mengeja anak semakin lancar, buku menjadi salah satu medianya.

Namun, tidak semua buku yang ada di rumah bisa Moms gunakan.

Contohnya, buku berisi dongeng yang biasanya Moms bacakan kurang cocok untuk metode pembelajaran ini sekalipun buku ini diperuntukkan bagi anak-anak.

Buku seperti ini penuh dengan kata-kata sehingga bisa jadi menimbulkan kebingungan pada anak.

Anak membutuhkan buku dengan kata-kata yang lebih simpel tetapi menarik.

Jangan khawatir, berikut ini ada beberapa judul buku yang jadi rekomendasi.

1. Lancar Baca Ini Budi

Buku terbitan Gramedia yang ditulis oleh Bunda Anin, ini bisa membantu belajar mengeja anak TK.

Buku ini dilengkapi dengan pengenalan huruf, pengenalan suku kata, membaca kata, dan membaca kalimat.

Selain dilengkapi gambar, bukunya juga penuh gambar sehingga bisa membangun minat baca anak dan tidak bosan di tengah pembelajaran.

2. Permulaan Belajar Baca Tulis & Hitung

Selanjutnya, ada buku karya Yuliani Yusuf dari penerbit Gramedia.

Buku ini berisi pengenalan suku kata dan cara membacanya yang dilengkapi dengan pengetahuan berhitung.

Seperti kebanyakan buku lainnya, buku ini juga dilengkapi ilustrasi dan warna yang menarik perhatian anak.

Masih banyak buku lainnya yang bisa Moms pilih. Biasanya, bila mengunjungi toko buku akan ada banyak buku yang bisa dipilih.

  • https://icando.co.id/artikel/belajar-mengeja-huruf
  • https://readingeggs.com.au/articles/2018/09/16/teach-kids-to-read-at-home/
  • https://www.gramedia.com/blog/anak-lancar-membaca-dari-buku-rekomendasi-dr-ferdiriva/
  • https://www.edweek.org/teaching-learning/how-do-kids-learn-to-read-what-the-science-says/2019/10

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb