21 Februari 2024

15 Buah yang Dilarang untuk Ibu Hamil, Berisiko bagi Janin!

Bagi ibu hamil jangan mengonsumsi buah-buah ini berlebihan, ya!
15 Buah yang Dilarang untuk Ibu Hamil, Berisiko bagi Janin!

9. Nangka, Membuat Perut Terasa Panas

Buah Nangka
Foto: Buah Nangka (Orami Photo Stocks)

Meski harumnya sangat menggugah, buah nangka sebaiknya tidak dikonsumsi saat Moms sedang hamil.

Memang, buah nangka memiliki banyak sekali kandungan senyawa yang bermanfaat.

Menurut studi tahun 2011 di jurnal Food Research International, dalam buah nangka terdapat flavonoid, sterol, dan prenilflavon yang mungkin bertanggung jawab atas berbagai sifat farmakologis.

Selain itu, alasan nangka menjadi buah yang tidak boleh dimakan ibu hamil karena mengandung senyawa yang bisa membuat perut terasa panas.

Rasa panas ini timbul karena lambung yang iritasi akibat produksi asam lambung yang meningkat.

Ini dikarenakan buah nangka mengandung serat tinggi sehingga membuat perut (organ lambung) bekerja lebih berat dalam menghasilkan asam lambung untuk mencernanya.

Ditambah lagi, nangka juga tidak boleh dikonsumsi jika ibu hamil penderita maag dan diabetes.

Itulah mengapa nangka menjadi salah satu buah yang dilarang untuk ibu hamil.

Baca Juga: 7 Resep Cempedak Goreng dengan Berbagai Kreasi, Renyah dan Sedap untuk Kudapan

10. Mangga Matang, Kandungan Gulanya Tinggi

Sama dengan buah durian, mangga matang juga termasuk dalam buah yang dilarang untuk ibu hamil karena mengandung gula yang tinggi.

Kandungan gula yang tinggi ini berisiko terhadap ibu hamil dan janinnya terutama jika penderita diabetes.

Sedangkan, bagi janinnya ditakutkan mengalami kelebihan berat badan yang akhirnya menyulitkan proses persalinan.

Oleh karena itu, penting bagi ibu hamil untuk menghindari konsumsi mangga matang atau membatasi asupannya untuk menjaga kesehatan ibu dan janin.

11. Kelapa, Mengganggu Stabilitas Cairan Ketuban

Kelapa
Foto: Kelapa (Freepik.com/jcomp)

Sebenarnya, air kelapa sangat bermanfaat bagi ibu hamil karena dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Manfaatnya juga bisa mencegah infeksi saluran kencing, melancarkan sirkulasi darah, dan mengatasi konstipasi.

Meminum air kelapa juga dapat mengurangi kelelahan pada ibu hamil.

Namun, ternyata kelapa juga masuk ke dalam daftar buah yang dilarang untuk ibu hamil, lho!

Kelapa juga rupanya memiliki efek buruk seperti menyebabkan alergi di beberapa kasus ibu hamil.

Selain itu, juga meningkatkan potensi reaksi alergi bagi tubuh, memicu diare, hingga meningkatkan kadar gula.

Kelapa juga dapat menurunkan kualitas air ketuban karena mengganggu keseimbangan cairan elektrolit sehingga air ketuban tidak sehat.

Apabila cairan ketuban terganggu kualitasnya, tentu akan sangat membahayakan kesehatan janin, terlebih jika Moms melakukan persalinan caesar.

12. Buah Persik, Risiko Peradangan

Buah yang dilarang untuk ibu hamil lainnya, yakni buah persik.

Tahukah Moms, buah persik dianggap sebagai buah yang panas?

Mengonsumsi buah persik dalam jumlah banyak dapat menghasilkan panas dalam tubuh yang dapat menyebabkan perdarahan internal bahkan keguguran.

Jika Moms mengidam buah persik, bisa memakannya dalam jumlah sedang tetapi tanpa kulitnya karena folikel kecil di kulitnya dapat menyebabkan iritasi di tenggorokan.

Hal ini memicu peradangan tenggorokan hingga membuat Moms kesulitan untuk menelan akibat infeksi buah persik.

Bahkan ada sebagian orang yang alergi terhadap buah persik.

Jadi, coba cek terlebih dahulu apakah Moms alergi atau tidak, ya.

Baca Juga: 15+ Manfaat Buah Naga untuk Ibu Hamil, Dijamin Menyehatkan!

13. Asam Jawa, Potensi Lahir Prematur

Rempah Asam Jawa
Foto: Rempah Asam Jawa (Orami Photo Stocks)

Selama kehamilan, tentunya Moms kerap kali ingin mengonsumsi makanan dengan rasa yang kecut-kecut.

Selain mangga muda, asam Jawa juga terkadang terlintas dalam pikiran untuk memenuhi keinginan mengonsumsi makanan yang asam.

Namun, asam Jawa ternyata masuk dalam daftar rempah yang dilarang untuk ibu hamil selanjutnya.

Dilansir dari Parenting Firstcry, asam Jawa kaya akan vitamin C, hal tersebutlah yang menjadikannya makanan yang harus dihindari.

Vitamin C dengan konsentrasi tinggi memiliki dampak dalam menekan produksi progesteron dalam tubuh Moms selama kehamilan.

Akibatnya, hal tersebut dapat memicu risiko keguguran, kelahiran prematur, dan bahkan menyebabkan kerusakan sel pada janin.

14. Jus yang Diperas Ulang, Kandungan Bakteri Berbahaya

Jus instan atau jus yang diperas ulang sebaiknya dihindari selama kehamilan.

Minuman ini termasuk dalam buah yang dilarang untuk ibu hamil.

Menurut American Pregnancy Association, wanita hamil harus memilih jus yang dipasteurisasi.

Jus perasan segar di restoran, bar jus, atau kios buah tidak boleh dipasteurisasi ulang untuk melindungi dari bakteri berbahaya, termasuk Salmonella dan E. coli.

Beberapa toko juga menjual jus mentah yang tidak dipasteurisasi dalam wadah berpendingin.

Carilah jus buah yang sehat untuk mendapat nutrisi yang cukup ya, Moms.

Baca Juga: Segudang Manfaat Jalan Pagi untuk Ibu Hamil, Baik untuk Ibu dan Janin!

Jus buah dalam kotak dan botol di supermarket dengan kandungan jelas boleh menjadi ide untuk Moms.

Selain buah yang dilarang untuk ibu hamil, segala jenis kecambah mentah termasuk kacang hijau, dan lobak juga sebaiknya dihindari selama kehamilan.

Produk herbal yang mengandung buah-buahan dalam bentuk pil, atau terbuat dari jamu juga hindari ya, Moms.

Jamu-jamuan tersebut dengan kandungan yang tidak jelas belum tentu aman untuk dikonsumsi selama kehamilan.

Buah-buahan dan sayuran yang tidak dicuci mengandung banyak toxoplasma dan tentunya berbahaya untuk...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb