10 Januari 2024

15 Jenis Kepiting dari Berbagai Negara, Ada yang Beracun!

Ada kepiting konsumsi dan beracun
15 Jenis Kepiting dari Berbagai Negara, Ada yang Beracun!

11. Kepiting Kelapa

Jenis Kepiting Kelapa
Foto: Jenis Kepiting Kelapa (ourmarinespecies.com)

Kepiting Kelapa atau disebut juga kepiting Perampok adalah jenis kepiting darat.

Mereka biasanya memakan kelapa dan mampu memanjat pohon kelapa untuk mendapatkan makanannya.

Selain untuk memanjat pohon, capitnya yang besar mereka gunakan untuk membuka kulit kelapa.

Jenis kepiting yang satu ini tidak memiliki kemampuan bertahan hidup dalam waktu lama di dalam air.

Kepiting kelapa juga bahkan akan tenggelam jika berada di dalam air terlalu lama.

Jenis kepiting darat ini sering ditemukan di wilayah sekitar Samudra Pasifik dan Hindia.

Faktanya, kepiting kelapa hanya memiliki dua pemangsa yang berbeda, yakni kepiting kelapa lainnya dan manusia.

12. Kepiting Tanah Raksasa

Jenis Kepiting Tanah Raksasa
Foto: Jenis Kepiting Tanah Raksasa (projectnoah.org)

Kepiting Tanah Raksasa atau Blue Land Crab adalah jenis kepiting darat terbesar yang ditemukan di Bermuda.

Jenis kepiting ini menempati liang yang mereka gali di daerah pantai berlumpur dan habitat bakau.

Kepiting Tanah Raksasa akan mengais hewan mati, dan juga memakan berbagai tanaman pantai seperti Mangrove Merah dan Hitam, Buttonwood dan rumput.

Jenis kepiting ini telah menjadi langka karena banyak dipanen, keracunan, dimangsa oleh spesies invasif, dan hilangnya habitat.

Kepiting ini dan habitatnya dilindungi oleh undang-undang di bawah Protected Species Act 2003.

Baca Juga: Seafood untuk Ibu Hamil yang Aman Dikonsumsi, Apa Saja?

Jenis Kepiting Beracun

Tak hanya kepiting konsumsi dan kepiting darat, terdapat jenis kepiting lainnya yaitu kepiting beracun.

Berikut ini beberapa jenis kepiting beracun yang tidak boleh Moms konsumsi:

13. Kepiting Xanthidae

Xanthidae Crabs
Foto: Xanthidae Crabs (Observation.org)

Jenis kepiting beracun pertama adalah kepiting Xanthidae. Kepiting yang satu ini menjadi kepiting beracun dengan spesies terbesar di dunia.

Namun, umumnya kepiting ini dikenal dengan nama kepiting lumpur. Habitat asli kepiting lumpur terbesar sepanjang garis pantai Australia.

Kepiting Xanthidae perlu dihindari karena mereka memiliki racun sangat berbahaya, yaitu saxitoxin dan tetrodotoxin yang dikeluarkan ketika Moms mengonsumsinya.

14. Kepiting Zamrud

Jenis kepiting beracun selanjutnya adalah kepiting Zamrud yang umumnya hidup di air asin.

Racun yang dimiliki kepiting Zamrud serupa dengan kepiting Xanthidae, jadi sebaiknya Moms perlu menghindari kedua jenis kepiting ini.

15. Kepiting Karang Mozaik

Kepiting Karang Mozaik
Foto: Kepiting Karang Mozaik (Crabdatabase.info)

Jenis kepiting beracun yang terakhir adalah kepiting Karang Mozaik atau yang memiliki nama Latin Lophozozymus pictor.

Kepiting yang satu ini masih masuk ke dalam daftar kepiting Xanthidae.

Sesuai dengan namanya, biasanya kepiting karang Mozaik dapat ditemukan di antara karang atau terumbu karang yang masih hidup.

Ciri khas dari kepiting karang Mozaik ini memiliki bentuk tubuh yang berbentuk seperti kipas memanjang berwarna merah dengan pola mozaik.

Baca Juga: Ramalan Shio Macan 2023, Hati-hati akan Pengeluaran Moms Tahun Ini

Itulah beberapa jenis kepiting yang mungkin sebelumnya tidak Moms ketahui.

Ternyata, beragam jenis kepiting yang bisa dimakan dan kira-kira, jenis kepiting mana yang ingin Moms coba?

  • https://nayturr.com/types-of-crabs/
  • https://www.tasteatlas.com/most-popular-crabs-in-the-world
  • https://environment.bm/giant-land-crab

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb