19 Januari 2024

Apakah Kecerdasan Anak Menurun dari Orang Tua? Simak!

Kecerdasan anak diturunkan dari orang tua, Moms tapi perlu stimulasi
Apakah Kecerdasan Anak Menurun dari Orang Tua? Simak!

Foto: Freepik

Moms, tahukah kalau kecerdasan anak menurun dari orang tua. Namun, harus dibantu dengan stimulasi sejak mereka di usia golden age.

Nah, di sisi lain kecerdasan anak bisa menurun atau IQ anak bisa turun dan tentunya kondisi ini menyebabkan kekhawatiran orang tua, ya.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan IQ anak menurun.

Mulai dari perubahan dalam sistem pendidikan, dinamika keluarga, dan paparan media digital berperan dalam kondisi ini.

Yuk, Moms simak selengkapnya di bawah ini, ya.

Baca Juga: Bolehkah Memberikan Hati Sapi untuk MPASI? Ini Kata Dokter

Kecerdasan Anak Menurun dari Orang Tua

Ilustrasi Kecerdasan Anak Menurun
Foto: Ilustrasi Kecerdasan Anak Menurun (Freepik.com/teksomolika)

Senada dengan Jane Cindy Linardy, M.Psi, S.Psi Psikolog RS Pondok Indah, Bintaro Jaya, kecerdasan anak menurun dari orang tua, Moms.

"Kecerdasan anak itu memang genetik, menurun dari orang tua. Tapi kecerdasan itu sifatnya ada 2 yaitu nature dan nurture," jelas Psikolog Jane Cindy Linardy.

Kecerdasan anak yang sifatnya nurture merujuk pada pengaruh lingkungan, pendidikan, dan kondisi sosial anak.

Berikut penjelasan lebih rinci dari sifat nurture pada kecerdasan anak.

Sifat Nurture

1. Pendidikan dan Pembelajaran

Kualitas dan jenis pendidikan yang diterima anak memiliki dampak signifikan pada perkembangan kecerdasan mereka.

Ini termasuk pendidikan formal di sekolah maupun pembelajaran informal di rumah dan lingkungan sekitar.

2. Interaksi Sosial dan Lingkungan Keluarga

Interaksi dengan keluarga, teman, dan anggota masyarakat membantu anak mengembangkan keterampilan sosial, emosional, dan emosional.

Lingkungan keluarga yang mendukung, penuh kasih, dan merangsang intelektual sangat penting dalam perkembangan kecerdasan anak.

3. Nutrisi dan Kesehatan

Nutrisi yang memadai dan perawatan kesehatan yang baik selama masa kanak-kanak sangat penting untuk perkembangan otak dan kecerdasan.

Kekurangan gizi atau masalah kesehatan dapat menghambat perkembangan kognitif.

4. Pengalaman dan Kegiatan

Pengalaman yang diperoleh melalui permainan, kegiatan eksplorasi, dan hobi membantu anak-anak mengembangkan pemikiran kritis, kreativitas, dan keterampilan pemecahan masalah.

Secara keseluruhan, faktor nurture menggarisbawahi pentingnya lingkungan yang mendukung dalam pengembangan kecerdasan anak.

Sedangkan, jika sifat nuture merupakan faktor keturunan atau kecerdasan anak menurun dari orang tua.

Baca Juga: Berapa Banyak Porsi Makanan Bayi 6 Bulan? Ini Kata dokter!

Sifat Nature

1. Genetika

Kecerdasan Anak Menurun
Foto: Kecerdasan Anak Menurun (Freepik.com/lifestylememory)

Genetika berperan penting dalam menentukan potensi kecerdasan anak.

Anak mewarisi kombinasi gen dari kedua orang tuanya yang memengaruhi berbagai aspek perkembangan otak dan kemampuan kognitif.

2. Struktur dan Fungsi Otak

Variasi dalam struktur dan fungsi otak, yang sebagian besar ditentukan oleh genetika, dapat memengaruhi kemampuan kognitif dan kecerdasan.

Ini termasuk aspek seperti kapasitas memori, kecepatan pemrosesan, dan kemampuan pemecahan masalah.

3. Kemampuan Bawaan

Beberapa kemampuan kognitif mungkin bawaan, seperti:

  • Kecenderungan untuk berpikir logis
  • Kemampuan matematika alami
  • Bakat musikal, yang semua ini bisa dipengaruhi oleh faktor genetik.

4. Perkembangan Neurologis

Proses perkembangan neurologis, seperti pembentukan sinaps dan mielinisasi di otak, yang sangat penting untuk fungsi kognitif, juga dipengaruhi oleh genetika.

"Kecerdasan anak terbentuk sejak proses perkembangan anak. Itu semua terbentuk yang sifatnya menurun dari orang tua," kata Psikolog Jane Cindy Linardy.

Baca Juga: 10+ Tanda Bayi Alergi Makanan MPASI Menurut Dokter Anak

Setelah Moms mengetahui informasi tentang kecerdasan anak menurun, simak juga tahak perkembangan...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb