
Memiliki kulit kombinasi berarti beberapa daerah pada wajah punya kulit berminyak, dan sebagian lagi kondisi kulit yang kering. Hal ini mungkin akan sedikit menyulitkan dalam memilih produk perawatan.
Moms dapat membuat masker wajah alami untuk kulit kombinasi dengan bahan-bahan yang mudah didapat dan gampang dibuat.
Mengutip Derm Collective, kulit kombinasi didefinisikan dengan zona-T (dahi, hidung, dan dagu) yang berminyak, tetapi kulit kering di daerah pipi dan garis rahang.
Baca Juga: 9+ Rekomendasi Toner Terbaik untuk Kulit Kering di Bawah 100 Ribu, Catat!
Dengan kulit kombinasi, dua zona wajah yang berbeda memiliki kebutuhan yang berbeda pula.
Moms dapat mengoptimalkan perawatan wajah dengan menggunakan masker wajah alami untuk kulit kombinasi.
Masker untuk kulit kombinasi tentunya lebih mengerti bahan-bahan yang dibutuhkan dalam mengatasi masalah kulit kombinasi.
Foto: masker wajah alami untuk kulit kombinasi-clay mask.jpeg (figandyarrow.com)
Foto Masker Clay Mask (figandyarrow.com)
Clay mask atau tanah liat bentonit sangat menyerap dan dapat menghilangkan minyak, racun, dan kontaminan dari kulit.
Kombinasi dengan susu akan cocok digunakan sebagai masker untuk kulit kombinasi nih, Moms!.
Bahan:
Cara Membuat:
Jika masker dirasa terlalu kering untuk pipi, Moms dapat mengganti susu dengan minyak jojoba atau minyak zaitun. Bisa juga cukup digunakan pada area zona-T.
Baca Juga: Muncul Komedo di Pipi? Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya!
Foto: Masker alami dari putih telur ini tidak hanya masker wajah alami untuk kulit kombinasi (medicalnewstoday.com)
Foto Masker untuk Kulit Kombinasi (medicalnewstoday.com)
Masker alami dari putih telur ini tidak hanya masker untuk kulit kombinasi saja, loh!
Tetapi Moms juga mengencangkan kulit yang cenderung berjerawat.
Bahan:
Cara Membuat:
Foto: masker wajah alami dari arang untuk kulit kombinasi (pulchra.org)
Foto Masker untuk Kulit Kombinasi (pulchra.org)
Nah ini juga salah satu masker untuk kulit kombinasi!
Masker ini dapat menarik kotoran dari kulit, dan mengangkat komedo membandel. Masker ini paling baik digunakan di area berminyak di wajah.
Bahan:
Cara Membuat:
Baca Juga: 11 Masker untuk Jerawat dan Komedo yang Alami dan Ampuh
Foto: masker wajah alami untuk kulit kombinasi-pepaya
Foto Masker Pepaya (stylecraze.com)
Masker untuk kulit kombinasi yang terbuat dari pepaya ini dirancang untuk menutrisi area kulit kering pada wajah.
Bahan:
Cara Membuat:
Foto: Masker alami dari rempah dan yoghurt cocok untuk meredakan iritasi pada kulit kombinasi.jpg
Foto Masker Rempah dan Yoghurt (yewiki.com)
Masker alami dari rempah dan yoghurt cocok untuk meredakan iritasi kulit.
Masker untuk kulit kombinasi ini memiliki kandungan AHA dalam yoghurt bisa mengeksfoliasi kulit, sedangkan rempah-rempah segar bisa mengurangi inflamasi.
Bahan:
Cara Membuat:
Baca Juga: 5 Rekomendasi Masker Korea Terbaik untuk Wajah Glowing
Foto: Masker timun dan lidah buaya cocok untuk kulit kombinasi yang gampang memerah.jpg
Foto Masker Timun (wholesomeskincare.com)
Masker untuk kulit kombinasi yang terbuat dari timun dan lidah buaya ini cocok untuk Moms yang memiliki wajah gampang memerah. Masker alami ini bisa mengurangi iritasi di kulit sensitif.
Masker ini bisa disimpan di kulkas selama beberapa hari.
Namun, penelitian dalam Pharmacognosy Magazine menyimpulkan bahwa mengoleskan lidah buaya pada kulit bisa membuat kulit dehidrasi, tapi ampuh meredakan kemerahan.
Bahan:
Cara Membuat:
Foto: masker avokad dan madu bisa moms aplikasikan di bagian pipi yang kering.jpg
Foto Masker untuk Kulit Kombinasi (prevention.com)
Kulit kombinasi memang agak menyulitkan, karena ada bagian kulit yang kering dan kulit yang berminyak. Meski demikian campuran alpukat dan madu bisa sangat cocok dijadikan masker untuk kulit kombinasi.
Biasanya, kulit kombinasi mengalami kekeringan pada area pipi.
Nah, masker avokad dan madu bisa Moms aplikasikan di bagian pipi yang kering.
Madu bisa menghidrasi dengan cara menarik air ke kulit, mengandung antiinflamasi dan antibakteri, serta punya risiko kecil untuk timbul iritasi.
Tsippora Shainhouse, M.D., ahli dermatologi di California juga menyampaikan bahwa alpukat mengandung minyak alami yang bisa melembutkan dan melembapkan kulit.
“Minyak alami lain yang juga bisa digunakan adalah minyak zaitun, jojoba, argan, bunga matahari, dan grapeseed,” ujar Dr. Shainhouse.
Bahan:
Cara Membuat:
Baca Juga: Bikin Bruntusan, Ini 11 Cara Menghilangkan Jerawat Pasir
Foto: masker alami yang dibuat dari blueberry, yoghurt, tepung beras, dan madu.jpg
Foto Masker untuk Kulit Kombinasi (thisnaturalbee.co.uk)
Kulit kombinasi juga bisa mengalami jerawat, terutama di bagian yang berminyak seperti dahi, hidung, dan dagu.
Ava Shamban, M.D., ahli dermatologi dan penulis Heal Your Skin merekomendasikan masker alami yang dibuat dari blueberry, yoghurt, tepung beras, dan madu.
Blueberry dan yoghurt adalah sumber alami AHA, sedangkan madu adalah antiseptik yang bisa menenangkan kulit sambil melawan bakteri penyebab jerawat. Kandungan itulah yang blueberry cocok dijadikan masker untuk kulit kombinasi.
“Tepung beras di resep masker alami ini bisa membuatnya lebih kental,” jelas Dr. Shamban.
Bahan:
Cara Membuat:
Foto: masker alami oatmeal cocok untuk kulit kombinasi.jpg
Foto Masker untuk Kulit Kombinasi (wishgardenherbs.com)
Nah! Ini adalah resep terakhir masker untuk kulit kombinasi.
Masker alami dari oatmeal cocok untuk kulit kombinasi yang kusam dan mudah iritasi. Oatmeal akan makin bagus bila dikombinasikan dengan madu dan yoghurt.
Bahan:
Cara Membuat:
Baca Juga: Punya Jerawat Batu yang Membandel? Yuk, Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasinya!
Itu dia Moms, beberapa masker wajah alami untuk kulit kombinasi yang mudah dibuat. Selamat mencoba!
Foto: masker untuk kulit kombinasi
Foto Ilustrasi Guna Masker untuk Kulit Kombinasi (Orami Photo Stock)
Memakai masker wajah memang bisa membuat wajah terasa rileks.
Terlebih untuk yang memiliki kulit kombinasi, rasanya kulit wajah jadi terasa segar secara merata usai menggunakan masker.
Sebenarnya, apa sih guna masker untuk kulit kombinasi dan jenis kulit lainnya? Dilansir dari Discover Good Nutrition, ini dia!
Dewasa ini, produk masker wajah yang dijual di pasaran dan langsung pakai biasanya sudah mengandung berbagai macam zat yang bernutrisi untuk kulit.
Bahan-bahan seperti anti aging, vitamin dan lain sebagainya digunakan untuk memperbaiki kulit dan membuatnya terasa lebih segar.
Masker untuk kulit kombinasi, kering ataupun berminyak pun kini sudah sangat mudah untuk ditemukan.
Jadi, tak ada alasan untuk tidak melakukan perawatan kulit wajah, ya!
Bukan hanya memberikan nutrisi, masker wajah pun biasanya memiliki manfaat untuk menghilangkan produksi minyak yan berlebihan.
Produksi minyak yang berlebihan bisa menyumbat pori-pori wajah dan membuatnya berjerawat. Masker untuk kulit kombinasi dan berminyak pun sangat penting.
Karena biasanya, mereka yang memiliki kulit kombinasi dan berminyak lebih mudah berjerawat.
Dengan pemakaian masker, proses pembersihan wajah bisa menjadi lebih baik dan menyeluruh.
Memakai masker pun bisa membantu untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan kotoran yang masih menempel di wajah yang biasanya sulit dibersihkan oleh sabun wajah.
Apalagi jika Moms terbiasa menggunakan make up dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
Penggunaan masker wajah bisa sangat berguna untuk membersihkan sisa-sisa make up di wajah yang berpotensi menutup pori-pori.
Baca Juga: 6 Manfaat Kopi untuk Rambut, Salah Satunya Bisa Atasi Uban!
Buat Moms yang memiliki kulit wajah kering, masker wajah tentunya sangat bermanfaat untuk menghidrasi serta mengembalikan kelembapan kulit.
Untuk Moms yang memiliki wajah kombinasi pun bisa mencobanya.
Terdapat masker wajah yang bisa menghidrasi bagian kulit yang kering serta mengontrol produksi minyak pada wajah untuk Moms yang memiliki jenis kulit wajah kombinasi.
Jadi, tidak ada alasan untuk tidak memakai masker wajah untuk perawatan ya, Moms!
Tinggal di daerah perkotaan biasanya membuat kulit wajah sering terpapar polusi. Ditambah lagi ketika cuaca sedang terik-teriknya, wajah pun bisa terasa kering.
Ketika memakai masker yang tepat, hal tersebut bisa membantu untuk menghilangkan sel kulit mati yang sulit untuk dibersihkan jika hanya mencuci muka. Serta kandungan vitamin yang dimiliki masker pun bisa meremajakan kulit dan membersihkannya dari racun-racun akibat radikal bebas.
Baca Juga: 6 Bahan Pelembap Wajah untuk Ibu Hamil yang Aman
Tidak jarang perempuan lahir dengan kulit yang sensitif. Seringnya iritasi, sunburn atau kemerahan pun kerap terjadi jika kulit wajah tidak dirawat dengan baik.
Nah, penggunaan masker tentunya bisa membantu untuk meredakan masalah kulit tersebut.
Cobalah untuk menggunakan masker wajah secara rutin.
Moms bisa melakukannya selama satu minggu sekali untuk mendapatkan hasil optimal sehingga kulit wajah menjadi lebih sehat.
Selain merawat kulit wajah dengan jenis kering, kombinasi atau berminyak dengan masker, jangan sampai lupa untuk minum air putih ya, Moms!
Air putih membantu menghidrasi kulit sehingga penampilan pun bisa terlihat lebih glowing.
Nah itu dia resep masker untuk kulit kombinasi beserta kegunaan masker untuk kulit wajah.
Jika ada pertanyaan lanjut mengenai kegunaan masker, jangan ragu untuk menuliskannya di kolom komentar Orami ya, Moms!
Selamat mencoba dan raih kulit cerah dambaanmu!