23 Januari 2024

15 Nama-Nama Surga yang Ada dalam Al-Qur'an, Masya Allah!

Surga Firdaus merupakan surga paling tinggi dan paling utama
15 Nama-Nama Surga yang Ada dalam Al-Qur'an, Masya Allah!

12. Surga Husna

Air Terjun
Foto: Air Terjun (Pexels.com/Snapwire)

Nama-nama surga lainyya adalah surga Husna.

Umat Islam yang senantiasa berbuat kebaikan akan dihadiahi surga Husna oleh Allah SWT, seperti penjelasan dalam Al-Qur'an.

لِّلَّذِينَ أَحْسَنُوا۟ ٱلْحُسْنَىٰ وَزِيَادَةٌ ۖ وَلَا يَرْهَقُ وُجُوهَهُمْ قَتَرٌ وَلَا ذِلَّةٌ ۚ أُو۟لَٰٓئِكَ أَصْحَٰبُ ٱلْجَنَّةِ ۖ هُمْ فِيهَا خَٰلِدُونَ

Lillażīna aḥsanul-ḥusnā wa ziyādah, wa lā yar-haqu wujụhahum qataruw wa lā żillah, ulā`ika aṣ-ḥābul-jannati hum fīhā khālidụn

Artinya: "Bagi orang-orang yang berbuat baik, ada pahala yang terbaik (surga) dan tambahannya.

Dan muka mereka tidak ditutupi debu hitam dan tidak (pula) kehinaan. Mereka itulah penghuni surga, mereka kekal di dalamnya," (Q.S Yunus: 26).

Baca Juga: 5 Bacaan Doa Akikah, Memohon agar Anak Saleh dan Sehat

13. Surga Maq'adu Shidq

Surga Maq'adu Shidq merupakan nama-nama surga di Al-Qur'an yang di dalamnya terdapat taman-taman dan sungai-sungai.

Allah SWT berfirman dalam Q.S Al-Qamar ayat 54-55:

إِنَّ الْمُتَّقِينَ فِي جَنَّاتٍ وَنَهَرٍ

Inna almuttaqiina fii jannaatin wanaharin

Artinya: "Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa itu di dalam taman-taman dan sungai-sungai,"

فِي مَقْعَدِ صِدْقٍ عِنْدَ مَلِيكٍ مُقْتَدِر

Fii maq'adi shidqin 'inda maliikin muqtadirin

Artinya: "di tempat yang disenangi di sisi Tuhan Yang Berkuasa".

14. Surga Darul Hayawan

Surga Darul Hayawan merupakan tempat yang kekal, sebagaimana firman Allah SWT berikut:

وَمَا هَٰذِهِ ٱلْحَيَوٰةُ ٱلدُّنْيَآ إِلَّا لَهْوٌ وَلَعِبٌ ۚ وَإِنَّ ٱلدَّارَ ٱلْءَاخِرَةَ لَهِىَ ٱلْحَيَوَانُ ۚ لَوْ كَانُوا۟ يَعْلَمُونَ

Wa mā hāżihil-ḥayātud-dun-yā illā lahwuw wa la'ib, wa innad-dāral-ākhirata lahiyal-ḥayawān, lau kānụ ya'lamụn

Artinya: "Dan tiadalah kehidupan dunia ini melainkan senda gurau dan main-main.

Dan sesungguhnya akhirat itulah yang sebenarnya kehidupan, kalau mereka mengetahui," (Q.S Al-Ankabut: 64).

15. Surga Al-Ghurfah

Surga Al-Ghurfah merupakan salah satu dari nama-nama surga yang berarti tempat tinggi. Ini merupakan hadiah bagi orang-orang yang sabar.

أُو۟لَٰٓئِكَ يُجْزَوْنَ ٱلْغُرْفَةَ بِمَا صَبَرُوا۟ وَيُلَقَّوْنَ فِيهَا تَحِيَّةً وَسَلَٰمًا

Ulā`ika yujzaunal-gurfata bimā ṣabarụ wa yulaqqauna fīhā taḥiyyataw wa salāmā

Artinya: "Mereka itulah orang yang dibalasi dengan martabat yang tinggi (dalam surga) karena kesabaran mereka dan mereka disambut dengan penghormatan dan ucapan selamat di dalamnya," (Q.S Al-Furqan: 75).

Baca Juga: 5 Doa Keluarga Bahagia Dunia Akhirat, Masya Allah!

Nah, itu dia Moms nama-nama surga yang disebutkan di Al-Qur'an.

Semoga berguna untuk memberikan pendidikan pada Si Kecil dan juga meningkatkan iman, ibadah, dan takwa pada Allah SWT.

  • https://islam.nu.or.id/post/read/103230/empat-tingkatan-surga-dalam-tinjauan-ulama-tafsir
  • https://www.pesantrenkhairunnas.sch.id/8-tingkatan-surga-yang-perlu-kita-ketahui/
  • https://bekalislam.firanda.com/9648-jumlah-bidadari-bagi-para-penghuni-surga.html
  • https://tafsirweb.com/4378-surat-an-nahl-ayat-30.html
  • https://tafsirweb.com/10293-surat-al-qamar-ayat-55.html
  • https://tafsirweb.com/10129-surat-an-najm-ayat-15.html
  • https://quran.nu.or.id/ghafir/39
  • https://tafsirweb.com/3300-surat-yunus-ayat-26.html
  • https://www.mushaf.id/surat/al-qamar/54/55/
  • https://tafsirweb.com/6331-surat-al-furqan-ayat-75.html

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb