20 Maret 2024

12 Rekomendasi Dokter Gigi Tangerang serta Klinik Praktiknya

Beragam klinik gigi ini memiliki dokter yang ahli dengan layanan perawatan lengkap
12 Rekomendasi Dokter Gigi Tangerang serta Klinik Praktiknya

Tidak sedikit rekomendasi dokter gigi Tangerang yang bisa Moms kunjungi untuk melakukan perawatan gigi dan mulut.

Selain memiliki keahlian dalam memeriksa kesehatan gigi dan mulut pasien, lulusan dokter gigi harus mahir dalam bidang lainnya.

Mereka juga harus memiliki keahlian lain di luar bidang ilmu kedokteran gigi, meliputi aspek estetika atau keindahan gigi, gusi, dan mulut.

Bagi Moms yang berdomisili di Tangerang, jangan bingung jika ingin melakukan perawatan kesehatan gigi.

Yuk, simak daftar dokter gigi Tangerang di bawah ini, Moms!

Baca Juga: 9 Obat Sakit Gigi Anak, Ampuh Sembuhkan Nyeri Akibat Gigi Berlubang dan Gusi Bengkak

Rekomendasi Dokter Gigi Tangerang

Dokter gigi berperan dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut secara keseluruhan.

Gigi dan mulut berpengaruh langsung pada kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Pasalnya, ilmu yang dipelajari berkaitan langsung dengan saraf yang ada di leher dan otak pasien.

Jangan bingung lagi, berikut rekomendasi dokter gigi Tangerang yang bisa Moms jadikan pilihan:

1. DOKGI Dental Clinic

Dokgi Dental Clinic
Foto: Dokgi Dental Clinic (Instagram/dokgidentalclinic)

Lokasi: Ruko Tol Boulevard, Rw. Buntu, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten 15310, Indonesia

Waktu Operasional: Senin-Jumat pukul 10.00-20.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 09.00-1500 WIB

Rekomendasi klinik gigi Tangerang terbaik yang bisa dikunjungi, yakni DOKGI Dental Clinic.

Telah beroperasi sejak tahun 2016, klinik gigi DOKGI dibuka dan dirintis oleh drg. Indriani Kusno dan drg. Alexander Bryan. Saat ini sudah mempunyai 2 cabang, yaitu di Cisauk dan BSD City.

Dengan mengusung konsep “The True Family Dental Clinic”, klinik DOKGI mengedepankan suasana yang cozy, friendly, dan instagramable.

Peralatan yang dimiliki pun termasuk lengkap dan modern, sehingga mampu memberikan perawatan yang terbaik untuk pasien.

Berbeda dari klinik gigi biasanya, DOKGI Dental Clinic mengutamakan perawatan tanpa rasa sakit (painless).

Juga, ketika sedang menjalankan perawatan, pasien bisa bersantai sambil mendengarkan lagu favorit, atau sambil menonton film favorit.

DOKGI Dental Clinic mempunyai program perawatan unggulan, seperti Damon braces expert center dan DOKGI Kids.

Selain itu, di DOKGI Dental Clinic juga terdapat area bermain untuk anak-anak agar tidak bosan mengantre.

Di akhir sesi perawatan untuk anak-anak, akan ada hadiah menanti sebagai reward sudah berani ke dokter gigi.

Keunggulan lainnya, yaitu klinik DOKGI Dental Clinic selalu menerapkan protokol kesehatan dan penggunaan APD level 3.

APD tersebut akan diganti setiap melayani pasien, sesuai anjuran dari Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI).

Agar pelayanan lebih efisien dan praktis, Moms bisa melakukan reservasi terlebih dahulu ke nomor 0812-8898-8006 (DOKGI Cisauk) atau 0821-6353-6161 (DOKGI BSD).

Moms juga mesti tahu bahwa DOKGI Dental Clinic telah bekerja sama dengan banyak layanan asuransi, lho.

Ketahui juga beragam informasi dan promo menarik terkait perawatan gigi anak dan orang dewasa melalui Instagram DOKGI Dental Clinic.

2. DentaVille Dental Care

DentaVille Dental Care
Foto: DentaVille Dental Care (Dentaville.com)

Lokasi: Ruko Crown M-01, Jalan Green Lake City Boulevard, RT.001 RW.010, Petir, Cipondoh, Kota Tangerang, Banten

Waktu Operasional: Senin-Sabtu pukul 10.00-20.00 WIB dan Minggu pukul 10.00-16.00 WIB

DentaVille Dental Care juga menjadi salah satu klinik terbaik di daerah Tangerang dan sekitarnya.

Di klinik gigi ini, pengunjung bisa mendapatkan berbagai layanan kesehatan gigi dan mulut.

Mulai dari membersihkan gigi, membersihkan akar gigi, memperbaiki gigi yang berlubang, memutihkan gigi, menempelkan lapisan tipis gigi, memasang kawat gigi, sampai menanam gigi palsu.

Sebelum datang, pastikan untuk reservasi terlebih dulu lewat telepon di nomor (021) 5503 463.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Klinik dan Dokter Hewan Bekasi untuk Peliharaan Kesayangan

3. Smile ‘N’ Shine Dental Care Centre

Smile N Shine Dental Care Centre
Foto: Smile N Shine Dental Care Centre (Instagram.com/smilenshine8)

Lokasi: Ruko Alam Sutera Town Center 10 D No. 06, Pakualam, Pakulonan, Serpong Utara, Tangerang Selatan, Banten

Waktu Operasional: Senin-Sabtu pukul 09.00 hingga 21.00 WIB

Rekomendasi dokter gigi Tangerang selanjutnya adalah Smile ‘N’ Shine Dental Care Centre.

Sama halnya dengan klinik dokter gigi lainnya, Smile ‘N’ Shine juga didukung oleh tim dokter yang berpengalaman di bidangnya.

Fasilitas kesehatan yang dipakai juga berstandar internasional.

Klinik gigi di Tangerang ini fokus pada perawatan gigi dan mulut seperti cabut gigi, foto panoramik gigi, scaling gigi, tambal gigi, hingga odontektomi.

4. Dental Art Clinic

Dental Art Clinic
Foto: Dental Art Clinic (Instagram.com/dentalartkarawaci92)

Lokasi: Jalan Borobudur Raya, Cibodas Baru, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Banten

Waktu Operasional: Setiap hari pukul 11.00-21.00 WIB

Dental Art Clinic menjadi rekomendasi dokter gigi Tangerang selanjutnya yang bisa Moms kunjungi.

Selain menyediakan layanan perawatan kesehatan gigi dan mulut, ada juga tindakan perawatan gigi estetika yang bisa meningkatkan penampilan.

Sebelum datang, pastikan untuk reservasi terlebih dulu lewat telepon di nomor 0812-1234-4411.


5. Eddy Dental Clinic

Eddy Dental Clinic
Foto: Eddy Dental Clinic (Google.com/Maps/Gusyandi Very)

Lokasi: Jalan Damkar, RT.003 RW.003, Keroncong, Kecamatan Jati, Kabupaten Tangerang, Banten

Waktu Operasional: Senin-Jumat pukul 16.00-21.00 WIB

Eddy Dental Clinic merupakan salah satu klinik dokter gigi terpercaya di Kota Tangerang.

Klinik ini menyediakan berbagai layanan pengobatan gigi, seperti perawatan pasien dengan gigi sakit, tambal gigi berlubang, pemasangan kawat gigi (behel), gigi palsu, pencabutan gigi, dan pengobatan sakit gigi lainnya.

Eddy Dental Clinic memiliki dokter gigi yang ahli dan terlatih, serta asisten yang berpengalaman dalam merawat pasien.

Hal ini memungkinkan mereka memberikan pelayanan dan pengobatan dengan tepat sehingga pasien dapat pulih dengan cepat.

Selain melayani pasien dewasa, Eddy Dental Clinic juga melayani perawatan gigi anak-anak.

Sebelum datang, pastikan untuk reservasi terlebih dulu lewat telepon di nomor (021)5930-9064.

Baca Juga: Umur Berapa Anak Pakai Pasta Gigi? Ini Penjelasannya!

6. Pajajaran Dental Care

Pajajaran Dental Care
Foto: Pajajaran Dental Care (Pajajarandentalcare.files.wordpress.com)

Lokasi: Perumnas 3, Jalan Raya Pajajaran No. 30, Bencongan Indah, Tangerang City, Banten

Waktu Operasional: Senin-Sabtu pukul 17.00-20.00 WIB

Pajajaran Dental Care adalah klinik dokter gigi umum yang menawarkan layanan perawatan gigi dengan biaya yang terjangkau.

Dokter gigi Tangerang di Pajajaran Dental Care menggunakan peralatan yang steril untuk memastikan keamanan pasien.

Beberapa layanan yang ditawarkan yaitu penambalan gigi, pencabutan gigi, pembersihan karang gigi (scaling), pembuatan gigi palsu, pemasangan jacket crown, crown and bridge, serta pemasangan behel.

Sebelum datang, pastikan untuk reservasi terlebih dulu lewat telepon di nomor 0857-1672-8112.

7. Klinik Gigi drg. Anita K.D

Klinik Gigi drg. Anita K.D
Foto: Klinik Gigi drg. Anita K.D (Instagram.com/praktekdrganitakd)

Lokasi: Jalan Sunan Giri No. 27, RT.002 RW.004, Pondok Bahar, Kecamatan Karang Tengah, Tangerang, Banten

Waktu Operasional: Senin-Jumat pukul 17.30 hingga 21.00 WIB

Klinik Gigi drg. Anita K.D telah berdiri sejak tahun 2014 sehingga pelayanannya dijamin aman dan terpercaya.

Di sini, pasien dapat ditangani oleh dokter gigi umum yang melayani perawatan gigi secara umum.

Ada juga penanganan ortodontik yang berkaitan dengan perawatan gigi untuk koreksi sedikit.

Fasilitasnya lengkap dan modern sehingga nyaman untuk pasien selama menjalani perawatan.

Sebelum datang, pastikan untuk reservasi terlebih dulu lewat telepon di nomor 0821 1475 8618.

Baca Juga: Mengenal Beragam Jenis Gigi dan Anatominya

8. Klinik SOBAT GIGIH Tangerang

Klinik SOBAT GIGIH Tangerang
Foto: Klinik SOBAT GIGIH Tangerang (Google.com/Maps/Pepy Romana)

Lokasi: Villa Tangerang Regency 1, Blk. B-E No.2 No 3, RT.002/RW.025, Gebang Raya, Periuk, Tangerang City, Banten 15132

Waktu Operasional: Senin-Minggu, mulai pukul 09.00 sampai 21.00 WIB

Rekomendasi dokter gigi Tangerang lainnya yakni Sobat Gigih.

Di tempat ini menyediakan layanan perawatan gigi yang tak kalah bagus, meliputi penambalan gigi, pasang behel, sampai pencabutan gigi pun bisa.

Klinik ini dikenal dengan pelayanan yang ramah dan didukung oleh dokter-dokter berpengalaman, sehingga membuat para pasien merasa nyaman saat menjalani perawatan di sana.

Pastikan telah reservasi terlebih dahulu di nomor 0857-7805-8051 ini ya, Moms.


9. Ainoor Dental Care

Ainoor Dental Care
Foto: Ainoor Dental Care (Google.com/Maps/Achmad Suhaely)

Lokasi: Jl. Beringin Raya No.45, RT.006/RW.010, Cimone, Kec. Karawaci, Kota Tangerang, Banten 15116

Waktu Operasional: Senin-Sabtu pukul 09.00-20.00 WIB

AiNoor Dental Care adalah salah satu pilihan terbaik untuk dokter gigi di Tangerang karena menyediakan layanan yang sangat baik dan ramah bagi pasien.

Dokter dan perawat di AiNoor sangat ramah, baik, dan profesional, serta memiliki keterampilan untuk menenangkan anak-anak selama prosedur cabut gigi, bahkan memberi mereka hadiah.

Klinik yang satu ini cocok untuk Moms dan Dads pilih jika ingin mengenalkan anak pada perawatan gigi dan mulut sejak dini.

10. Audy Dental Gading Serpong

Audy Dental Gading Serpong
Foto: Audy Dental Gading Serpong (Audydental.com)

Lokasi: Gading Serpong, Ruko Alexandrite 3 Jl. Gading Serpong Boulevard No.20, Pakulonan Bar., Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15142

Waktu Operasional: Setiap hari pukul 10.00-21.00 WIB

Audy Dental yang berlokasi di Gading Serpong ini juga terkenal dengan beragam layanan perawatan gigi yang berkualitas.

Mulai dari penambalan gigi, cabut gigi, pembersihan karang, hingga pemasangan gigi palsu.

Dokter-dokter di klinik ini juga telah dibantu dengan berbagai alat perawatan gigi yang modern.

Ruangan praktiknya juga terkenal bersih dan higienis, sehingga kenyamanan pasien jadi yang diutamakan.

11. Edental Care

Edental Jakarta
Foto: Edental Jakarta (Edental.id)

Lokasi: Ruko Regia Boulevard, Jl. Graha Raya Bintaro Blok RB 1 No.7, Pd. Kacang Bar., Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15226

Waktu Operasional: Setiap hari pukul 10.00-20.00 WIB

Berada di Tangerang Selatan, dokter gigi ini juga patut dikunjungi.

Edental Care menghadirkan ruangan praktik yang higienis dan terjaga kenyamanannya.

Beberapa layanan perawatan gigi yang ditawarkan meliputi penambalan gigi, pencabutan, sampai perawatan saluran akar.

Mulai dari orang dewasa sampai anak-anak, setiap orang dapat berkunjung ke klinik untuk dapatkan layanan yang terbaik.

Selain memiliki keterampilan terkait penanganan masalah gigi dan mulut, dokter gigi harus sehat secara jasmani dan rohani.

Baca Juga: 10+ Fakta Anak Bungsu yang Mungkin Belum Moms Ketahui

12. Klinik Gigi Senyum Ceria

Klinik Gigi Senyum Ceria
Foto: Klinik Gigi Senyum Ceria (Google.com/Maps/Hamidah)

Lokasi: Bintaro Jaya, Ruko Kebayoran Arcade 1 Blok C1 No 18, sektor 7, Pd. Jaya, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten

Waktu Operasional: Setiap hari Senin-Minggu pukul 09.00-21.00 WIB

Klinik Gigi Senyum Ceria adalah salah satu pilihan klinik gigi di Tangerang yang menyediakan layanan perawatan gigi dan mulut.

Sebagai salah satu klinik gigi terkemuka di Indonesia, Klinik Gigi Senyum Ceria menawarkan berbagai macam layanan medis kesehatan gigi dan mulut.

Mulai dari pemeriksaan rutin, perawatan gigi, hingga prosedur kosmetik gigi.

Keunggulan utama dari Klinik Gigi Senyum Ceria adalah adanya Dental Implant Center yang dilengkapi dengan teknologi komputer dan laser 3D Dental Lab.

Ini adalah teknologi canggih yang memungkinkan klinik ini untuk memberikan layanan yang lebih cepat dan akurat dalam menangani pasien yang membutuhkan implan gigi.

Mereka juga menekankan pada pelayanan yang ramah dan profesional kepada setiap pasien.

Sampai di sini, rekomendasi dokter gigi Tangerang mana yang akan Moms kunjungi? Jangan lupa reservasi terlebih dahulu, ya!

  • https://infopraktekdokter.com/2021/08/30/dokter-gigi-tangerang/
  • https://jejakpiknik.com/dokter-gigi-tangerang/
  • https://dokgidentalclinic.com/
  • https://www.instagram.com/dokgidentalclinic/
  • https://tempat.info/dokter-gigi-tangerang/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb