31 Januari 2023

Jangan Dibuang, Simak 7 Manfaat Ampas Kopi yang Tak Diduga!

Bisa digunakan sebagai pupuk, lho!
Jangan Dibuang, Simak 7 Manfaat Ampas Kopi yang Tak Diduga!

Siapa yang menyangka, ternyata ada lho manfaat ampas kopi, Moms!

Saat sore atau pagi hari, secangkir kopi yang diseruput panas-panas memang sangatlah nikmat.

Hal ini berlaku untuk kopi hitam tanpa gula, kopi hitam dengan gula, atau kopi hitam yang dicampur susu. Apalagi jika dibarengi dengan makan camilan favorit.

Menurut Healthline, secangkir kopi tanpa gula tidak hanya membantu membuat tubuh terasa lebih berenergi dan meningkatkan mood.

Secangkir kopi hitam tanpa gula juga baik untuk mencegah Alzheimer, parkinson, kanker, hingga diabetes tipe 2.

Kopi yang diseduh atau dibuat dengan cara disaring teknik coffee drops akan meninggalkan bekas atau ampas kopi.

Nah, apa yang biasanya Moms dan Dads lakukan? Pastinya langsung dibuang.

Jangan dibuang dulu! Ada banyak manfaat ampas kopi yang bisa diandalkan untuk berbagai kebutuhan rumah tangga.

Baca Juga: 6 Minuman yang Mengandung Kafein Selain Kopi

Kandungan Ampas Kopi yang Bermanfaat

Bubuk Kopi
Foto: Bubuk Kopi (Orami Photo Stocks)

Sebelum kita membahas tentang berbagai manfaat ampas kopi untuk kebutuhan rumah tangga, Moms dan Dads perlu mengetahui berbagai kandungan dalam ampas kopi.

Naskah publikasi Pemanfaatan Ampas Teh dan Ampas Kopi sebagai Tambahan Nutrisi pada Pertumbuhan Tanaman Tomat dengan Media Hidroponik menyatakan bahwa ampas kopi merupakan pupuk organik yang ekonomis dan ramah lingkungan.

Lalu, apa saja kandungan yang bermanfaat bagi tanaman?

1. Ampas Kopi Mengandung Kafein

Kopi memang dipercaya kaya akan kafein. Zat kafein inilah yang membantu tanaman agar terhindar dari ulat atau serangga.

Namun, penggunaan ampas kopi ini hanya cocok untuk tanaman dari tanah dengan kandungan asam yang tinggi.

Selain itu, penggunaan kafein yang berlebihan pada tanaman berpotensi mengalami gagal tumbuh atau keracunan kafein.

2. Ampas Kopi Mengandung Mineral

Dilansir dari The Spruce, ada banyak kandungan mineral yang terdapat pada ampas kopi yang ditebarkan di atas tanah tanaman, salah satunya nitrogen.

Selain itu, ampas kopi juga memiliki senyawa seperti kalium, kalsium, zat besi, fosfor, kromium, potassium, magnesium, tembaga, karbon, dan gas nitrogen.

Seluruh kandungan tersebut merupakan nutrisi yang sangat dibutuhkan untuk pertumbuhan dan kesehatan tanaman.

Baca Juga: 8 Cara Menghilangkan Ngantuk yang Ampuh Saat Bekerja

3. Ampas Kopi Memiliki pH Netral

Tak hanya mengandung lignin dan selulosa, ampas kopi juga memiliki kadar pH 6,9. Kadar pH netral ini menjadi sumber nutrisi tambahan agar tanaman makin tumbuh subur.

Ampas kopi yang ditebarkan di atas tanah tanaman bunga juga bisa membantu daun menjadi lebih sehat dan warna bunga menjadi lebih cerah.

4. Ampas Kopi Memiliki Zat Asam

Penelitian yang dilakukan oleh Oregon State Univeristy menyatakan bahwa tanah yang digunakan sebagai media tanam, umumnya mengandung zat kapur yang bersifat basa.

Zat asam yang terdapat pada kopi bisa membantu menyeimbangkan kadar tanah sehingga tanah menjadi lebih subur dan mempercepat proses pengomposan tanah.

Baca Juga: 7 Manfaat Kopi Borneo, Rahasia Kejantanan Pria di Ranjang!

Manfaat Ampas Kopi bagi Rumah Tangga dan Tanaman

Illustrasi Ampas Kopi sebagai Pupuk
Foto: Illustrasi Ampas Kopi sebagai Pupuk (Greenandvibrant.com)

Nah, setelah Moms dan Dads mengetahui apa saja kandungan ampas kopi, kini saatnya Moms dan Dads mengetahui manfaat ampas kopi bagi rumah tangga dan tanaman. Apa saja?

1. Membantu Menyuburkan Tanaman

Manfaat ampas kopi yang pertama adalah membantu menyuburkan tanaman.

Jadi, meskipun sudah menjadi ampas, nutrisi baik di dalam kopi tidak serta merta hilang begitu saja.

Hal ini menjadi sumber makanan baik untuk cacing tanah. Keberadaan cacing tanah diyakini bisa membantu menyehatkan sekaligus menyuburkan tanaman.

Jangan terlalu banyak memberikan ampas kopi pada tanaman. Karena keasaman kopi juga bisa mengganggu cacing tanah.

Cukup tebarkan ampas kopi kering setiap seminggu sekali di atas permukaan tanah.

Baca juga: 7 Aturan dan Cara Minum Teh Hijau untuk Diet, Jangan sampai Salah ya!

2. Membantu Mengusir Hama pada Tanaman

Dilansir dari laman Gardening Know How, manfaat ampas kopi selanjutnya adalah pengusir hama tanaman.

Sebut saja mulai dari siput, bekicot, ulat daun, hingga kupu-kupu.

Hewan tersebut dapat menjadi penghambat pertumbuhan tanaman karena dikenal suka makan daun-daunan dan buah.

3. Berperan Sebagai Pupuk daun

Apakah memiliki tanaman yang membutuhkan perawatan terutama di bagian daun dan batangnya? Nah, coba larutkan ampas kopi dengan air.

Gunakan larutan itu sebagai semprotan ke seluruh tubuh tanaman, terutama pada bagian bawah daun. Hal ini dipercaya membantu meningkatkan kekuatan tanaman.

4. Membantu Mencegah Jamur pada Tanaman

Manfaat ampas kopi untuk tanaman selanjutnya yang tak kalah menarik adalah sebagai obat pencegah jamur tanaman

Kopi mengandung kafein sehingga membantu menjaga tanaman tetap kuat dan sehat, bahkan mampu menangkal jamur.

Caranya sangatlah mudah. Moms hanya menaburkan ampas kopi di sekitar batang dan pangkal tanaman. Lakukan setiap dua minggu sekali agar tanaman bisa tumbut lebih sehat dan terhindar dari masalah.

Namun, seperti yang sudah disebutkan di atas, tidak semua tanaman cocok menggunakan pupuk ampas kopi.

Manfaat ampas kopi bisa dirasakan oleh tanaman bunga atau pepohonan yang tumbuh di tanah dengan kandungan asam tinggi.

Tanaman yang dapat diberikan ampas kopi adalah cabai, tomat, kacang panjang, wortel, lobak, jamur tiram, blueberry, azalea, bunga bakung, anggrek, dan pinus.

Lalu, bagaimana dengan manfaat ampas kopi bagi kebutuhan rumah tangga?

5. Ampas Kopi Penghilang Bau Tak Sedap Kulkas

Tahukah Moms, menyimpan banyak makanan di kulkas tidak hanya membuat aroma kulkas bercampur aduk tak karuan?

Menyimpan makanan terlalu lama di kulkas juga bisa membuat makanan jadi busuk dan menimbulkan aroma tak sedap pada kulkas.

Jika Moms bermasalah dengan aroma tak sedap yang sulit hilang dalam kulkas, mengandalkan ampas kopi.

Letakkan ampas kopi yang sudah kering dalam mangkuk, lalu masukkan dalam kulkas. Diamkan selama kurang lebih dua jam. Dengan demikian, aroma kopi yang kuat akan membantu menetralkan bau tak sedap kulkas.

Baca Juga: 9 Manfaat Ampas Tahu, Jangan Langsung Dibuang Ya!

6. Ampas Kopi Membantu Mengempukkan Daging

Saat mengolah daging sapi atau daging kambing, seringkali Moms merasa kesulitan karena daging sulit empuk.

Hal ini tentu membuat Moms dan Dads perlu “usaha keras” untuk mengunyah daging sapi atau kambing.

Manfaat ampas kopi yang tak boleh dilewatkan adalah membantu mengempukkan daging.

Sifat asam dan kandungan enzim dari kopi bekerja sebagai pelunak daging yang baik sekaligus membantu meningkatkan rasa daging. Cocok digunakan untuk mengolah daging steak.

Bagaimana caranya? Moms dan Dads dapat menyelimuti daging sapi atau kambing dengan ampas kopi sebelum dimasak. Diamkan selama 20 menit, olah daging seperti biasa.

7. Membantu Menghilangkan Goresan pada Furnitur Rumah

Gesekan benda tumpul bisa saja merusak tampilan furniture Moms dan Dads. Hmm…jika sudah begini, pasti timbul rasa jengah atau kesal melihatnya.

Tenang, manfaat ampas kopi juga bisa membantu meminimalkan goresan pada furnitur.

Caranya, oleskan furniture yang tergores dengan kain lap yang dicelup dengan kopi hitam kental.

Baca Juga: 7+ Cara Mengatasi Mata Lelah, Ada Ampas Kopi!

Itulah berbagai manfaat ampas kopi bagi kebutuhan rumah tangga dan perawatan tanaman Moms dan Dads. Ada banyak manfaatnya, kan?

Jadi, jika sudah menyeduh kopi, coba kumpulkan ampas kopi untuk mengoptimalkan kegunaannya, ya!

  • http://eprints.ums.ac.id/19313/14/NASKAH_PUBLIKASI.pdf
  • https://www.healthline.com/nutrition/top-13-evidence-based-health-benefits-of-coffee#TOC_TITLE_HDR_15
  • https://www.thespruce.com/watering-houseplants-with-coffee-3972312
  • https://extension.oregonstate.edu/gardening/techniques/coffee-grounds-composting

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb