28 Desember 2023

10 Rekomendasi Makanan Khas Bangladesh yang Unik, Wajib Coba

Makanan khas Bangladesh berikut sangat sayang untuk dilewatkan, Moms
10 Rekomendasi Makanan Khas Bangladesh yang Unik, Wajib Coba

Makanan khas Bangladesh terkenal dengan rempah-rempahnya yang sangat tajam dan bisa bikin lapar saat mencium aromanya.

Bangladesh menjadi salah satu destinasi wisata yang direkomendasikan, lho, Moms.

Selain terkenal akan wisata alam dan sejarahnya yang kaya, negara ini juga memiliki berbagai wisata kuliner yang tentunya menarik.

Baca Juga: Resep Nasi Kucing, Kuliner Khas Jawa Tengah yang Melegenda

Makanan Khas Bangladesh yang Bikin Ketagihan

Kalau Moms memiliki kesempatan untuk traveling ke negara ini, tidak ada salahnya untuk mencoba berbagai hidangan yang ditawarkannya.

Tak perlu khawatir tentang kehalalannya, sebab penduduk Bangladesh mayoritas beragama muslim.

Nah, ada banyak hidangan yang bisa Moms nikmati di sana.

Penasaran kan? Yuk, simak beberapa di antaranya pada daftar di bawah ini!

1. Begun Bhorta

Begun Bhorta
Foto: Begun Bhorta (Spicyworld.in)

Makanan khas Bangladesh yang satu ini ditumbuk halus dan beraroma khas perpaduan dari bawang merah, minyak mustard, bawang putih dan cabai merah.

Bahan baku utamanya adalah terong, sehingga sangat cocok bagi Moms yang memang vegetarian.

Makanan ini juga sangat bagus untuk wanita, karena terong berkhasiat membuat kulit tampak lebih bercahaya dan lembut. Adapun manfaat terong lainnya, yaitu:

  • Bagus bagi kesehatan jantung
  • Meningkatkan fungsi otak
  • Mengendalikan kadar kolesterol
  • Mencegah kanker

Jadi, selain lezat untuk dinikmati, Begun Bhorta juga bagus untuk kesehatan, Moms.

Biasanya menu yang satu ini sangat cocok disantap dengan roti atau nasi putih hangat.

2. Sabzi

Sabzi
Foto: Sabzi (Masala.tv)

Meski tidak setiap hari menu yang satu ini disajikan, makanan ini cukup populer di Bangladesh.

Sabzi sendiri adalah masakan campuran dari beberapa sayuran, seperti:

Tapi, bisa juga masakan ini menggunakan sayuran lain sesuai dengan keinginan si pembuatnya.

Sayur-sayur tersebut kemudian dicampur dengan bawang merah, bawang putih, bubuk cabai, jinten, dan pasta cabai.

Meski tidak dijajakan setiap hari, Moms tidak perlu khawatir, sebab beberapa restoran juga ada yang menjual Sabzi.

3. Malpua

Malpua
Foto: Malpua (Indianhotpot.com)

Kalau tadi sudah membahas makanan beratnya, sekarang ada makanan penutup yang punya rasa manis legit, yakni Malpua.

Bisa dibilang camilan yang satu ini adalah panekuk khas Bangladesh, jadi bentuknya berbeda dengan panekuk ala Inggris.

Hal ini dikarenakan proses memasaknya yang memang berbeda dengan panekuk pada umumnya, jadi rasa yang ditawarkan pun benar-benar unik.

Pada beberapa wilayah di Bangladesh, malpua dibumbui dengan kapulaga, mengandung parutan kelapa, semolina, dan direndam dalam sirup gula.

Baca Juga: Angkringan Jogja, Destinasi Wisata Kuliner yang Melegenda

4. Tehari

Tehari
Foto: Tehari (Canva.com)

Mirip dengan nasi goreng, makanan khas Bangladesh ini sangat direkomendasikan untuk dicicipi, Moms.

Selain rasanya yang nikmat, makanan ini juga bisa membuat perut kenyang.

Cara pengolahannya pun cukup sederhana di mana nasi ditumis bersamaan dengan berbagai macam bumbu.

Spesialnya dari hidangan ini adalah tehari, yang merupakan bumbu tradisional Bangladesh.

Pada suapan pertama, Moms akan merasakan cita rasa yang otentik.

Supaya semakin nikmat, banyak penjual yang menambahkan isian seperti sayur-sayuran dan daging sapi.

5. Kacchi Biryani

Kacchi Biryani
Foto: Kacchi Biryani (Canva.com)

Salah satu makanan yang paling disukai orang Bangladesh ini biasanya disajikan pada festival dan acara-acara khusus seperti piknik, pernikahan, dan acara besar lainnya.

Biryani yang paling populer di Bangladesh adalah Dhaka Kacchi Biryani.

Saat berlibur ke sini, Moms bisa menemukan kedai biryani di jalanan Dhaka dengan sangat mudah, karena permintaan yang besar untuk makanan ini.

Bahan utamanya adalah nasi dan daging yang diasinkan, lalu dimasak dengan banyak bumbu, sehingga memberikan rasa yang istimewa. Bumbu-bumbu tersebut adalah:

  • Biji pala
  • Fuli
  • Merica
  • Cengkeh
  • Kapulaga
  • Kayu manis
  • Daun salam
  • Ketumbar
  • Mint
  • Jahe
  • Bawang merah
  • Tomat
  • Cabai hijau
  • Bawang putih

Kadang-kadang, disajikan juga dengan telur rebus dan salad.

Hidangan yang kaya aroma ini sangat menggugah selera makan, Moms.

Sata mencicipnya, Moms akan merasakan rempah-rempah yang langsung menyebar di sekitar mulut. Benar-benar bikin ketagihan, deh!

Baca Juga: 10 Makanan Khas Samarinda yang Enak dan Terkenal, Tak Boleh Dilewatkan!

6. Shorshe Ilish

Shorshe Ilish Makanan Khas Bangladesh.jpg
Foto: Shorshe Ilish Makanan Khas Bangladesh.jpg (Rumkisgoldenspoon.com)

Bangladesh adalah negara dengan mayoritas penduduknya yang suka makan ikan.

Hilsa adalah ikan nasional Bangladesh di mana negara ini bertanggung jawab atas hampir 70% pasokan produksi ikan hilsa di seluruh dunia.

Ikan adalah bagian penting dari budaya Bangladesh dan tentu saja makanan ini patut untuk Moms coba saat bepergian ke sana.

Hilsa bisa dimasak dengan berbagai cara, salah satunya Shorshe Ilish yang merupakan cara paling populer untuk mencicipi ikan lezat ini dalam masakan Bengali.

Shorshe Ilish adalah hidangan yang terdiri dari ikan hilsa yang dimasak dengan saus mustard yang gurih.

Biasanya disajikan dengan nasi putih untuk hidangan lezat yang wajib dicoba.

Mustard dimasak dengan berbagai bumbu, memberikan banyak cita rasa yang khas di lidah.

Setelah mustard mencapai konsistensi seperti kuah, ikan hilsa ditambahkan dan dimasak sampai empuk.

Ini adalah hidangan yang penuh dengan rasa dan dicintai oleh masyarakat Bangladesh.

Bangladesh terkenal dengan kecintaannya pada kebab.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb