03 Maret 2022

Jarang Disadari, Ini 9 Manfaat Sumsum Tulang Sapi bagi Kesehatan

Konsumsi sumsum tulang sapi tidak akan membuat gemuk
Jarang Disadari, Ini 9 Manfaat Sumsum Tulang Sapi bagi Kesehatan

Sumsum tulang sapi adalah bahan yang telah dinikmati di seluruh dunia. Tahukah berbagai manfaat sumsum tulang sapi bagi kesehatan?

Belakangan, sumsum tulang sapi telah menjadi makanan lezat di berbagai restoran.

Sumsum tulang sapi juga mulai mendapatkan daya tarik di kalangan kesehatan dan kebugaran.

Manfaat sumsum tulang sapi bagi tubuh bukan sesuatu yang patut dianggap biasa.

Sumsum tulang sapi adalah sejenis jaringan spons di tengah tulang, yang terkonsentrasi di tulang belakang, pinggul, dan tulang paha.

Sumsum tulang sapi mengandung sel induk yang berkembang menjadi sel darah merah, sel darah putih, atau trombosit.

Dikutip dari National Library of Medicine US, manfaat sumsum tulang sapi yang paling umum adalah khasiatnya dalam transportasi oksigen, meningkatkan fungsi kekebalan tubuh, dan pembekuan darah.

Sumsum tulang sapi kaya rasa, sedikit manis dengan tekstur halus, dan kerap disajikan bersama roti panggang atau digunakan sebagai dasar untuk sup.

Baca Juga: Manfaat Daging Sapi untuk Kesehatan, Tak Terduga!

Nutrisi Sumsum Tulang Sapi

bone-broth-1200x628-facebook-1200x628
Foto: bone-broth-1200x628-facebook-1200x628 (healthline.com)

Foto: healthline.com

Mengingat segudang manfaat sumsum tulang sapi yang digadang-gadang baik untuk tubuh, ini berhubungan dengan berbagai nutrisi sumsum tulang sapi.

Sumsum tulang sapi mengandung jumlah kalori dan lemak yang baik, serta sejumlah kecil nutrisi, seperti protein dan vitamin B12.

Sumsum tulang sapi mengandung sejumlah besar lemak baik dan energi.

Dalam satu porsi 100 gram sumsum tulang sapi, terdapat sebanyak 84,4 gram lemak dan 786 kkal energi.

Sumsum tulang sapi juga merupakan sumber protein yang baik.

Sebut saja, 100 gram sumsum tulang sapi, mampu menyediakan 6,7 gram protein.

Sumsum tulang sapi menyajikan sejumlah kecil vitamin B asam pantotenat, tiamin, dan biotin, yang dibutuhkan untuk proses tubuh yang penting, termasuk produksi energi.

Sumsum tulang sapi juga kaya kolagen atau protein paling melimpah di tubuh.

Tak heran bila manfaat sumsum tulang sapi lainnya adalah meningkatkan kesehatan kulit dan mengurangi nyeri sendi.

Selain itu, sumsum tulang sapi juga mengandung asam linoleat terkonjugasi (CLA).

Ini adalah sejenis lemak yang dapat mengurangi peradangan dan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Meskipun penelitian lebih lanjut diperlukan, manfaat sumsum tulang sapi juga dikatakan menyediakan senyawa kunci lainnya, termasuk glisin, glukosamin, dan kondroitin. 

Baca Juga: Resep Sop Iga Sapi, Lezat Disajikan Selagi Hangat

9 Manfaat Sumsum Tulang Sapi

drinking-bone-broth-1
Foto: drinking-bone-broth-1 (nutritionstudies.org)

Foto: nutritionstudies.org

Meskipun tidak ada penelitian yang secara langsung mengevaluasi manfaat sumsum tulang sapi, banyak penelitian tentang manfaat kesehatan dari komponennya yang tersedia.

Secara khusus, manfaat sumsum tulang sapi bisa didapatkan dari kandungan kolagen, glisin, glukosamin, dan asam linoleat yang terkonjugasi.

Nah, ini telah dipelajari secara ekstensif untuk efek potensialnya pada kesehatan.

Meningkatkan Komposisi Tubuh

Sepintas, Moms mungkin tidak menganggap manfaat sumsum tulang sapi bisa diperoleh karena bagaiamanapun, makanan ini mengandung 97% kalori dari lemak.

Akan tetapi, ternyata sumsum tulang sapi dapat menjadi makanan yang ramah di tubuh.

Konsumsi makanan tinggi lemak adalah cara terbaik mengubah tubuh menjadi mesin pembakar lemak.

Studi menemukan, kandungan lemak dalam sumsum tulang sapi mengandung adiponektin dan hormon pro-metabolik lainnya.

Adiponektin memecah simpanan lemak dan mengubahnya menjadi energi yang dapat digunakan.

Ini juga dikaitkan dengan peningkatan sensitivitas insulin, pengurangan risiko diabetes dan penyakit kardiovaskular, serta banyak lagi.

Saat kadar adiponektin seseorang meningkat, berat badan mereka cenderung turun.

Meningkatan Imunitas

Sumsum tulang sapi mengandung sel myeloid dan limfoid yang sama digunakan tubuh untuk menghasilkan sel darah putih dan sel darah merah.

Sel-sel ini secara sistematis meningkatkan kekebalan dan membantu regenerasi sel-sel tubuh yang lain. 

Selain itu, sumsum tulang mengandung alkilgliserol, sejenis lipid khusus yang memiliki sifat imunomodulasi bawaan.

Beberapa peneliti mengusulkan untuk mengisolasi lipid ini menjadi suplemen senyawa tunggal.

Namun, solusi yang lebih murah dan lebih holistik dapat dirasakan berkat manfaat sumsum tulang sapi.

Tahukah manfaat sumsum tulang sapi yang banyak dirasakan oleh dokter anak adalah menggunakan makanan ini untuk merangsang fungsi sumsum anak leukemia sejak 1950-an.

Bahkan penelitian menunjukkan, orang yang sudah sehat dapat mengharapkan peningkatan kekebalan tubuh dari sumsum tulang.

Baca Juga: Simak Deretan Sumber Protein Nabati untuk Tumbuh Kembang Si Kecil

Kulit Lebih Sehat

Penggemar perawatan kulit juga dapat merasakan manfaat sumsum tulang sapi yang dikonsumsi.

Sumsum tulang sapi  adalah sumber kolagen yang kaya glisin dan protein lainnya.

Kolagen ditemukan di seluruh tubuh dan memainkan peran penting dalam banyak aspek kesehatan kulit.

Penelitian telah menemukan, kolagen tambahan meningkatkan kesehatan kulit dan mengurangi rasa sakit dan nyeri.

Kolagen juga memiliki sifat antioksidan.

Satu penelitian terhadap hampir 70 wanita menemukan bahwa suplementasi dengan beberapa gram kolagen per hari meningkatkan penanda hidrasi dan elastisitas kulit.

Dengan kata lain, manfaat sumsum tulang sapi yang bisa dirasakan oleh para wanita adalah membantu meningkatkan keremajaan kulit.

Ingatlah, kolagen hanya berfungsi selama meminumnya.

Jadi, konsisten dengan asupan ini untuk mendapatkan manfaat sumsum tulang sapi bagi kulit secara maksimal.

Sendi yang Lebih Kuat

Manfaat sumsum tulang sapi banyak dirasakan karena mengandung senyawa yang diketahui meningkatkan kesehatan sendi.

Ini termasuk glukosamin, kondroitin sulfat, dan kolagen/glisin yang disebutkan di atas.

Glukosamin sangat kuat sehingga beberapa penelitian mengujinya sebagai pengobatan alami yang layak untuk osteoartritis.

Kolagen juga bagus untuk persendian dan menjadi sumber manfaat sumsum tulang sapi.

Satu penelitian selama enam bulan terhadap atlet menemukan bahwa 10 gram kolagen sehari sudah cukup untuk mengurangi rasa sakit terkait olahraga. 

Mengurangi Peradangan

Baik glisin dan CLA (asam linoleat terkonjugasi) juga menjadi sumber utama manfaat sumsum tulang sapi.

Keduanya terkenal memiliki efek anti-inflamasi.

Faktanya, efeknya lebih dalam dari itu.

Menurut Ahli Endokrinologi Ray Peat, glisin memiliki berbagai macam aksi antistres.

Bahkan proses penguraian kolagen menjadi glisin dan asam amino lainnya bersifat antiinflamasi.

Beberapa tindakan ini berasal dari kemampuannya untuk menyeimbangkan campuran rangsang asam amino yang ditemukan dalam daging otot.

“Rentang cedera yang dihasilkan oleh kelebihan triptofan dan serotonin tampaknya dicegah atau diperbaiki dengan pasokan glisin yang berlimpah.

Fibrosis, kerusakan radikal bebas, peradangan, kematian sel akibat deplesi ATP atau kelebihan kalsium, kerusakan mitokondria, diabetes, dll., dapat dicegah atau dikurangi dengan glisin,” ujar Ray Peat seperti dikutip dari Dokter Klitz .

Baca Juga: Ketahui Manfaat Daging Kambing untuk Kesehatan dan Tips Mengolahnya!

Menurunkan Risiko Diabetes

Menurut penelitian, manfaat sumsum tulang sapi sapi juga dapat menurunkan risiko diabetes pada seseorang.

Sumsum tulang sapi adalah sumber adiponektin yang baik, hormon ini dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin.

Penderita diabetes bisa mendapatkan keuntungan dari manfaat sumsum tulang sapi secara teratur.

Sedot langsung dari tulangnya atau dapat membuat kaldu sumsum tulang sapi

Membantu Melawan Kanker

Kembali pada 1950-an, ahli onkologi Swedia menemukan, manfaat sumsum tulang sapi yang dikonsumsi setiap hari oleh anak-anak dengan leukemia.

Hasilnya, yaitu mampu meningkatkan energi mereka dan menormalkan sel darah putih.

Sumsum tulang sapi juga membantu melawan jenis kanker lainnya karena mengandung asam linoleat terkonjugasi, yang dapat menghambat pertumbuhan sel kanker.

Menghilangkan Lemak

Jika ragu untuk makan sumsum tulang sapi karena kandungan lemaknya yang tinggi, sadari bahwa makan sumsum tulang sapi justru dapat membantu menghilangkan lemak.

Dalam penelitian yang sudah sebutkan sebelumnya, hormon adiponektin ditemukan untuk membantu memecah lemak.

Hal ini sangat masuk akal karena penelitian menunjukkan bahwa orang gemuk memiliki kadar adiponektin yang rendah. 

Baca Juga: Moms, Ini Kandungan Gizi dan Manfaat Konsumsi Daging Unta

Meningkatkan Fungsi Otak

Anak-anak dalam masa pertumbuhan yang tidak bisa mengunyah makanan, bisa mendapatkan keuntungan dari manfaat sumsum tulang sapi yang dinikmati.

Ini dapat meningkatkan aktivitas dan fungsi otak mereka.

Sumsum tulang sapi mengandung asam lemak yang baik untuk otak.

Faktanya, makan cukup lemak membantu meredakan depresi dan mencegah kehilangan ingatan seiring bertambahnya usia.

Itulah 9 manfaat sumsum tulang sapi dan kandungan sumsum tulang sapi yang bisa dinikmati setiap hari.

Jadi, apakah Moms akan mulai memasak menu ini untuk mendapatkan manfaat sumsum tulang sapi?

  • https://flabfix.com/benefits-eating-animal-bone-marrow/
  • https://www.bbcgoodfood.com › he...Top 5 health benefits of bone broth | BBC Good Food
  • https://www.doctorkiltz.com/bone-marrow/
  • https://www.healthline.com › nutritionBone Marrow: Nutrition, Benefits, and Food Sources - Healthline

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb