19 Desember 2022

Cerita Mawar AFI, Single Mom yang Selalu Menyempatkan Me Time Sambil Mengurus 3 Buah Hati

Mawar AFI menghabiskan waktu sendiri setidaknya 1 bulan sekali
Cerita Mawar AFI, Single Mom yang Selalu Menyempatkan Me Time Sambil Mengurus 3 Buah Hati

Foto: instagram.com/mysamawar

Moms, sebentar lagi kita akan menyambut Hari Ibu Nasional yang jatuh pada 22 Desember. Sebagai ibu, Mawar AFI bercerita soal perannya kepada Orami.

Adapun perayaan ini diperingati untuk mengingat sekaligus menghargai perjuangan sebagai ibu yang tentunya tidak mudah.

Biasanya, Hari Ibu dirayakan dengan memberikan bunga, ucapan hangat, apresiasi atas perjuangan ibu, hingga hadiah berkesan.

Namun dewasa ini, terkadang hadiah yang ingin didapatkan oleh para ibu adalah waktu untuk diri sendiri, lho. Betul tidak, Moms?

Mengingat, sebagai orang tua terutama ibu, menghabiskan waktu untuk diri sendiri adalah hal yang sulit dilakukan.

Guna mewujudkan ini, para selebriti tanah air pun kerap berbagi pengalamannya dalam mengasuh anak hingga mencari cara untuk merawat diri sendiri di tengah kesibukkan sebagai ibu.

Salah satu Moms yang berbagi pengalaman me time-nya adalah Mawar Dhimas Febra Purwanti atau yang dikenal Mawar AFI.

Tulisan ini adalah hasil dari wawancara langsung dengan Mawar AFI, ibu dari Arayi Altair (9 tahun), Mireya Althea (6 tahun), dan Kiraya Altera (4 tahun). Yuk disimak!

Baca Juga: Cara Mengatasi Masalah Psikologi Menjelang Persalinan

Mawar AFI Terbiasa tanpa Asisten Rumah Tangga (ART)

Mawar AFI
Foto: Mawar AFI

Kilas balik sedikit ya, Moms. Mawar AFI menikah di tahun 2012. Selama menikah, kehidupan rumah tangga Mawar AFI bisa dibilang jarang terdengar isu miring.

Tibalah pada 11 Januari 2022, pengadilan mengesahkan perceraian Mawar dan suami.

Dalam pernikahan yang terjalin selama 9 tahun tersebut, mereka dikarunia 3 buah hati, yaitu Arayi Altair, Mireya Althea, dan Kiraya Altera.

Sekarang, Mawar mengurus 3 orang anaknya seorang diri atau single mom.

Jadi, Moms bisa membayangkan betapa beratnya perjuangan Mawar dalam mengurus 3 buah hati sendirian.

Mawar bercerita bahwa dirinya terbiasa tanpa menggunakan bantuan Asisten Rumah Tangga (ART).

Sehingga, hal itulah yang membuatnya menjadi multitaskting dan terbiasa dengan pola hidup seperti itu.

Lantas, bagaimana cara Mawar dalam membagi waktu antara kerja, mengurus anak, dan merawat diri?

“Sebetulnya enggak ada timetable aku, tuh, semua mengalir begitu saja karena dari dulu saya terbiasa tanpa ART.

Mau enggak mau jadi multitasking, jadinya, ya, terbiasa aja dengan pola hidup seperti itu,” cerita Mawar AFI kepada Orami pada Kamis, 8 Desember 2022.

Jadi, karena terbiasa untuk multitasking, dirinya memilih untuk melakukan perawatan diri di rumah, Moms.

Biasanya, hal yang menjadi favorit Mawar ketika menghabiskan waktu sendiri adalah spa dan massage.

“Spa, saya sangat suka dengan massage dan atau apapun yang berhubungan dengan treatment, pergi makan dengan teman-teman, istirahat seharian di kamar,” jelas Mawar soal caranya menghabiskan waktu sendiri.

Selain treatment kecantikan, Mawar juga kerap menghabiskan waktu sendiri dan membahagiakan diri sendiri dengan online shopping.

Online shopping, beli apa aja sesuai mood,” tambahnya.

Baca Juga: 6 Series dan Film Tentang Psikologi, Jadi Ikut Belajar Menyelami Kondisi Kejiwaaan Seseorang

Kesulitan yang Dihadapi Mawar AFI sebagai Single Mom

Mawar AFI dan Anak
Foto: Mawar AFI dan Anak (Instagram.com/mysamawar)

Sebelum resmi menyandang gelar sebagai single mom, Mawar mengaku kesulitan bekerja sama dalam urusan finansial bersama pasangan.

“Terus terang di zaman yang serba 'berharga' ini, utamanya finansial ya, apalagi saya punya partner yang kurang baik bekerja sama dalam urusan finansial,’’ jelas Mawar AFI.

Kala itu, ibu dari Arayi Altair ini merasa kesulitan di tengah kesibukkannya saat harus mengurus anak sekaligus sidang dan laporan perceraian.

Menurutnya, hal tersebut menguras waktu, energi, serta uang yang tidak sedikit.

Sampai-sampai, dirinya harus mengalokasikan uang liburan bersama anak-anak untuk urusan persidangan atau jasa lawyer.

“Ditambah diribetin terus sama urusan sidang, laporan, sidang, yang menguras waktu, energi dan uang yang tidak sedikit. Rencana uang buat liburan anak, jadi saya alihkan buat urusan persidangan,” ceritanya.

Meski begitu, Mawar berusaha untuk merelakan pengalaman hidupnya tersebut sambil mengucap syukur bahwa sesulit apapun, akan ia hadapi demi anak-anak bahagia.

“Tapi ya sesulit apapun, saya selalu percaya kalau kita tulus melakukan segalanya demi anak-anak. Tuhan enggak mungkin lupa, kok. Pasti ada aja rezekinya,” kata Mawar.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Kado Spesial Untuk Istri di Hari Ibu

Mawar AFI Harus Mengikuti Jadwal Anak-anak

Mawar AFI dan Anak-Anak
Foto: Mawar AFI dan Anak-Anak (Instagram.com/mysamawar)

Agar bisa menghabiskan waktu untuk diri sendiri, Mawar menyiasatinya dengan mengikuti jadwal ketiga anaknya.

Misalnya, ketikaanak pergi sekolah, tidur, atau sedang berkunjung ke rumah ayahnya, waktu itulah yang tepat untuk Mawar menghabiskan waktu sendiri.

“Saat anak-anak di sekolah, saat anak-anak tidur, suka ikut tidur saya, atau kalau anak-anak sedang sama papanya,” ungkapnya.

Selain itu, jika ada yang membantunya menjaga anak-anak, saat itulah Mawar bisa melakukan perawatan diri sesekali ke salon atau klinik.

Namun, untuk melakukannya tentu tetap harus mengikuti jadwal anak-anak, Moms.

“Sekarang ada yang bantu jaga, baru, deh, bisa sesekali perawatan di salon atau klinik itupun ngikutin jadwal anak-anak, yah,” jelasnya.

Situasi ini tentunya sama bagi setiap Moms, bukan? Salah satu waktu terbaik untuk menghabiskan me time tentunya ketika anak tidur atau sekolah.

Gangguan yang Dihadapi Mawar AFI saat Me Time

Mawar AFI
Foto: Mawar AFI (Instagram.com/mysamawar)

Tidak dipungkiri, semua Moms pasti sering mengalami gangguan di tengah me time, ya.

Kondisi ini juga terjadi pada Mawar. Nah, Mawar mengaku mendapatkan gangguan kala me time biasanya berupa telepon dari suami (kini mantan suami).

“Waktu masih menikah, mantan suami saya suka telepon saya atau WhatsApp bertanya ini itu soal anak-anak ya, misal, ini anak-anak makan jam berapa, ya?" ungkap Mawar.

Mawar juga bercerita bahwa di saat dirinya menjadi single mom, ia merasa lebih bisa memiliki banyak waktu luang untuk diri sendiri.

Hal ini tentunya menjadi menarik, ya Moms. Sebab, di benak banyak orang, ketika menjadi single parent, tentu beban menjadi lebih besar karena seorang ibu harus mengemban 2 peran.

Namun, hal ini justru sebaliknya bagi Mawar. Ia mengaku sekarang menghabiskan waktu minimal 1 bulan sekali untuk diri sendiri.

Sedangkan, saat menikah dirinya menghabiskan waktu sendiri kurang lebih setelah 7 sampai 8 tahun menikah.

“Sekarang ketika sudah sendiri, at least 1 bulan 1 kali, kalau waktu menikah saya baru keluar main ketemu teman setelah kurang lebih 7 sampai 8 tahun, antisosial ya,” ungkap Mawar.

Baca Juga: 5 Cara Melakukan Afirmasi Positif, Kunci Pikiran Tenang dan Perasaan Bahagia

Me Time Sangat Efektif untuk Seorang Ibu

Mawar AFI
Foto: Mawar AFI (Instagram.com/mysamawar)

Menurut Mawar, me time adalah kegiatan yang sangat efektif untuk mengembalikankondisi psikologi seorang ibu.

Seperti mengutip dari Direction Psychology, pikiran dan tubuh saling terhubung membentuk sebuah komunikasi.

Melakukan me time secara teratur membantu Moms memahami apa yang dibutuhkan tubuh untuk menjadi sehat secara mental.

Nah, cara ini bahkan sudah diterapkan oleh Mawar untuk meluangkan waktu sendiri, lho Moms.

“Misal setelah 1 minggu urus keluarga, sisihkan 1 jam bertemu dengan teman, ngobrol sebentar bisa balikin mood yang benar-benar recharge.

Karena sejatinya manusia adalah makhluk sosial, seorang ibu juga manusia dewasa, butuh bercerita dengan orang dewasa juga,” kata Mawar.

Jika Moms mulai sadar akan pentingnya waktu luang untuk diri sendiri, yuk, simak di bawah ini tips untuk Moms yang butuh me time, seperti dikutip dari WebMD.

1. Prioritaskan Diri Sendiri

Tanpa sadar, ketika menjadi seorang ibu, Moms akan mengesampingkan prioritas diri sendiri.

Jangan menunggu waktu sampai Moms merasa burn out atau kelelahan sebagai seorang ibu yang akhirnya berdampak pada anak.

Jadikan me time sebagai sebuah keharusan agar Moms menjadi lebih bahagia yang nantinya mampu membahagiakan anak.

2. Jadwalkan Me Time

Jika Moms menjadwalkan waktu kunjungan rutin untuk mengecek kesehatan anak, Moms juga harus menjadwalkan waktu me time untuk kesehatan mental Moms.

Moms bisa menjadwalkan waktu me time paling sedikit 30 menit dalam sehari. Namun, pastikan waktu 30 menit itu digunakan sebaik mungkin, ya.

3. Andalkan Orang Terdekat

Moms bisa mengandalkan pasangan atau orang terdekat untuk menggantikan pekerjaan mengurus anak atau pekerjaan rumah selagi Moms me time.

Moms bisa mempercayakan orang tua, mertua, pasangan, atau kerabat lainnya yang bersedia membantu Moms.

Hal ini juga dilakukan oleh Mawar yang mendapat dukungan dari orang sekitar, lho Moms.

Baca Juga: Pentingnya Me-Time untuk Kebahagiaan Moms

Mawar AFI Mendapat Dukungan dari Keluarga

Keluarga Mawar AFI
Foto: Keluarga Mawar AFI (Instagram.com/mysamawar)

Mawar bercerita, meskipun kini ia menjadi single mom, ia masih memiliki support system yang mendukungnya untuk me time atau membantunya dalam mengurus rumah tangga selagi ia harus bekerja.

Biasanya, Mawar meminta bantuan kepada orang tuanya di saat ia harus pergi ke luar kota.

Selain orang tua, sahabatnya pun turut membantunya dalam mengurus rumah tangga, termasuk anak-anaknya.

Alhamdulillah, mama papa saya biarpun di luar kota, kalau saya minta tolong soal anak pasti datang ke rumah saya.

Mau 1 minggu hingga 1 bulan, begitupun dengan sahabat saya. Mereka sayang anak-anak dengan tulus,” ungkap Mawar.

Jadi, meski Moms juga merupakan seorang single mom, mendapat dukungan bisa dari mana saja dan tidak harus dari pasangan, ya.

Terkadang, support system memang tidak bisa datang begitu saja ya Moms bahkan support system memang harus dicari.

Mawar juga menjelaskan support system keluarga memang sangat penting.

“Sangat penting, apapun yg terjadi pada akhirnya kita akan kembali kepada keluarga bukan?” kata Mawar.

Baca Juga: Mengenal Manfaat Bonding Time untuk Perkembangan Si Kecil

Memberikan Pemahaman Khusus tentang Single Parent kepada Anak

Mawar AFI
Foto: Mawar AFI

Menjadi single parent tentu harus memberikan pemahaman yang berbeda dengan anak yang tumbuh dengan ayah dan ibu, ya Moms.

Begitu juga dengan Mawar yang perlu menjelaskan pertanyaan yang dilontarkan sang anak tentang ayahnya.

“Anak saya pernah tanya kenapa sekarang papanya tidak tinggal bersama saya, saya jawab bahwa sekarang kondisinya papa dan mamanya sudah menjadi saudara, family, kerabat. Papanya sudah memiliki kehidupan baru,” jelas Mawar.

Tidak hanya itu, anak-anak Mawar juga pernah melontarkan pertanyaan yang terbilang cukup mendalam, lho Moms.

Seperti mengapa mama tidak memiliki suami lagi? Untuk menjawab pertanyaan ini pastinya seorang ibu perlu memberikan pemahaman yang tepat, ya Moms.

“Mereka juga tanya kenapa mamanya tidak ada husband lagi? Saya jawab mamanya ingin puas main-main dulu sama mereka karena momen ini gak akan bisa diulang, menikah bisa ulang berkali-kali,” tandas Mawar.

Menurutnya, usia anak-anak terus bertambah dan mereka akan bertumbuh secara pola pikir seiring berjalannya waktu.

Saat itulah momen ketika anak-anak bisa mulai memahami kondisi sang ibu.

Mawar juga mengaku tidak ingin buru-buru mencari pasangan karena ingin menikmati pertumbuhan anak-anak.

“Usia anak-anak terus bertambah, nanti mereka akan tumbuh jadi remaja lalu dewasa, mommy gak mau kehilangan milestones setiap anak,” ungkap Mawar penuh haru.

Terakhir, Mawar membagikan peran yang harus dimiliki sebagai single parent adalah selalu siaga, tanggung jawab penuh (lahir batin, serta finansial), yang paling penting adalah kesabaran double.

Dari cerita yang diberikan Mawar AFI, dapat disimpulkan bahwa tidak semua single parent harus memikul beban yang berat seorang diri.

Support system dari keluarga, kerabat, dan sahabat bisa dijadikan tempat untuk berbagi dalam memikul segala urusan rumah tangga.

Salah satunya adalah membantu menjaga anak-anak ketika seorang ingin melakukan me time.

Selain itu, sebagai single parent belum tentu seorang ibu menjadi kesulitan dalam meluangkan waktu untuk diri sendiri.

Hal ini terbukti oleh Mawar yang justru semakin memiliki waktu luang pasca bercerai dan menjadi single mom.

Moms, waktu sendiri untuk ibu adalah salah satu cara pencegahan dari masalah mental yang mungkin dialami kemudian hari, lho.

Jadi, #WaktuUntukIbu sama pentingnya dengan waktu untuk anak. Selamat me time, Moms!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb