24 Oktober 2023

8 Resep Cumi Asam Manis, Bisa Campur Udang Juga, Moms!

Pedas dan segarnya menggugah selera makan
8 Resep Cumi Asam Manis, Bisa Campur Udang Juga, Moms!

Cumi asam manis bisa menjadi hidangan keluarga yang pas untuk makan malam.

Makanan ini akan sangat nikmat jika disantap dengan nasi panas.

Tak hanya itu, cumi asam manis juga bisa dipadupadankan dengan makanan lain, seperti sayur kangkung.

Duh, membayangkannya saja sudah bisa bikin ngiler, ya Moms!

Baca Juga: 8 Resep Bolu Jadul, Super Lembut dan Mengembang Pas!

Ternyata, ada berbagai cara untuk memasak cumi asam manis, lho!

Meski sama-sama akan terasa asam manis, ada berbagai cara pengolahannya agar terasa lebih nikmat.

Ini dia berbagai resep cumi asam manis yang bisa Moms buat dan sajikan sebagai hidangan keluarga!

1. Resep Cumi Asam Manis

Cumi Asam Manis Foto: Cookpad.com/Anisa Purwanti
Siap dalam 25 menit
Sajian 2 porsi

Cumi asam manis ternyata bisa dibuat dengan mudah di rumah.

Jadi, Moms tak perlu pesan dari restoran seafood untuk menyantap hidangan ini.

Intip resep cumi asam manis berikut ini, yuk!

Bahan-bahan

  • 1/4 kg cumi segar
  • 2 buah tomat

Bumbu:

  • 2 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 buah bawang bombay
  • Secukupnya saus tiram
  • Secukupnya saus tomat
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya garam

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan. Cuci bersih cumi lalu potong-potong seperti cincin.
  2. Beri potongan cumi dengan sedikit perasan jeruk lemon, kemudian diamkan 5–10 menit agar tidak amis.
  3. Kantung tinta cumi dan tulang plastik bisa dibuang saat membersihkan cumi.
  4. Iris bawang merah, bawang putih, dan bawang bombay.
  5. Panaskan minyak goreng, lalu tumis 3 jenis bawang hingga harum.
  6. Masukkan cumi ke dalam tumisan bawang, tambahkan saus tomat dan air secukupnya.
  7. Masak sebentar dan tambahkan gula dan garam secukupnya. Jika sudah, koreksi rasa.
  8. Cumi asam manis siap untuk dinikmati!
Baca Juga:

2. Resep Cumi Asam Manis Pedas

Resep Cumi Asam Manis Pedas Foto: Instagram.com/don_masak
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Untuk Moms yang keluarganya sangat suka menyantap makanan pedas, Moms juga bisa membuat resep cumi asam manis pedas.

Berikut resep cumi asam pedas simpel yang bisa Moms sontek dari laman cookpad Dapur Olive.

Bahan-bahan

Bahan Bumbu Iris:

  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 3 buah cabai keriting
  • 15 cabai rawit
  • 3 cabai hijau besar
  • 2 ruas jahe iris
  • 1 helai daun salam
  • 2 buah tomat hijau
  • 1 buah tomat merah

Bahan Saus:

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan, kemudian iris bumbu dan tumis hingga harum dan layu.
  2. Bersihkan cumi dan buang tinta dan tulangnya ketika dibersihkan.
  3. Setelahnya, potonglah dengan bentuk cincin.
  4. Siapkan semua bahan yang dibutuhkan.
  5. Setelah itu, masukkan bumbu saus dan tambahkan air sesuai selera.
  6. Jika sudah mendidih, masukan jagung rebus dan cumi masak hingga matang. Koreksi rasa.
  7. Jika memang kurang pedas atau manis, Moms bisa menambahkan saus dari bahan yang sudah tersedia.
  8. Cumi asam manis pedas sudah siap disajikan dan disantap bersama dengan nasi hangat!
Baca Juga:

3. Resep Cumi Asam Manis Saus Tiram

Resep Cumi Asam Manis Saus Tiram Foto: Cookpad.com/mariaulfah1357
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Saus tiram bisa menjadi salah satu bumbu yang membuat berbagai makanan jadi menggoyang lidah.

Cumi asam manis pun bisa jadi makanan yang spesial jika ditambah saus tiram, lho Moms.

Buat cumi asam manis jadi lebih spesial dengan resep dari laman cookpad Mutia, yuk!

Bahan-bahan

  • 150 gr cumi

Bumbu Iris:

Bumbu Saus:

  • 6 sdm saus tiram
  • 2 sdm saus sambal
  • 1 sdm kecap Inggris
  • 2 daun salam
  • 4 daun jeruk
  • 1 sdt lada bubuk
  • 3 sdm minyak goreng
  • Secukupnya air
  • Secukupnya garam dan kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan bumbunya.
  2. Tumis bumbu iris, daun salam, dan daun jeruk dengan minyak goreng sampai harum dan matang.
  3. Masukkan cumi ke dalam penggorengan.
  4. Aduk sampai merata, lalu masukkan bahan saus dan air secukupnya, Moms.
  5. Tunggu sampai matang dan air menyusut.
  6. Tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya.
  7. Setelah itu, aduk sampai merata. Jangan lupa untuk koreksi rasa, ya Moms!
  8. Jika rasa yang sudah sesuai, cumi asam manis saus tiram sudah siap untuk dihidangkan dan disantap oleh keluarga!

4. Resep Cumi Asam Manis Lada Hitam

Resep Cumi Asam Manis Lada Hitam Foto: Cookpad.com/Fitria Toki Riswiani
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Ingin menyicipi cumi asam manis dengan rasa pedas yang berbeda?

Moms bisa mencoba untuk membuat cumi asam manis lada hitam, nih!

Cara masaknya pun tidak sulit dan bisa dilakukan di rumah.

Begini resep sederhana cumi asam manis lada hitam dari laman cookpad Firman Santoso:

Bahan-bahan

  • 1/2 kg cumi (cuci bersih, buang tintanya)
  • 4 buah kentang (cuci bersih, buang kulitnya, potong dadu)

Bumbu:

  • 4 siung bawang putih (cincang)
  • 3 siung bawang merah (cincang)
  • Cabai merah besar sesuai selera (potong serong)
  • Cabai rawit sesuai selera (cincang)
  • 1 sdm perasan jeruk nipis
  • Lada hitam (secukupnya)
  • Penyedap rasa (secukupnya)
  • 5 sdm saus tiram
  • 5 sdm saus tomat
  • Gula (secukupnya)
  • Air (secukupnya)

Cara membuat:

  1. Cuci bersih cumi, buang tintanya, dan potong cumi sesuai selera. Jangan terlalu kecil, ya!
  2. Setelah itu, potonglah kentang dalam bentuk dadu dan rebus sebentar.
  3. Jika sudah dipotong, masukkan potongan kentang ke dalam air es. Jika sudah, sisihkan dulu.
  4. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
  5. Setelahnya, masukkan cabai besar dan rawit, lalu tumis kembali.
  6. Masukan cumi dan tambahkan air, lalu diamkan hingga cumi sedikit empuk.
  7. Kemudian tambahkan perasan jeruk nipis, saus tomat, saus tiram, penyedap rasa, lada hitam, dan gula.
  8. Masukkan kentang dan masak sampai kuah sedikit mengental.
  9. Koreksi rasa. Jika masih ada yang kurang, silakan ditambahkan sesuai selera Jika sudah matang, angkat dan sajikan di piring.
  10. Cumi asam manis lada hitam sudah siap untuk disajikan untuk keluarga di rumah!
Baca Juga:

5. Resep Udang Cumi Asam Manis Simpel

Resep Udang Cumi Asam Manis Simpel Foto: Instagram.com/Adresjantidewi
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Pecinta seafood tidak mungkin menolak resep yang satu ini.

Resep udang cumi asam manis ternyata cukup mudah untuk dibuat di rumah lho, Moms!

Yuk, buat resep udang cumi asam manis simpel berikut ini!

Bahan-bahan

  • 1 kg udang
  • 1/2 kg cumi
  • 1/2 nanas potong sesuai selera
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya gula pasir
  • Penyedap
  • 1 buah bawang bombay
  • 4 siung bawang putih
  • 1 botol kecil saus tomat
  • 4 buah jeruk lemon
  • 10 buah cengek domba

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan.
  2. Jika sudah, cuci bersih udang dan cumi, kemudian beri air jeruk lemon dan garam secukupnya agar tidak amis. Jika sudah, diamkan.
  3. Setelah itu, potonglah bawang bombay dan bawang putih, lalu tumis hingga wangi.
  4. Masukan udang dan cumi, masak hingga berubah warna.
  5. Masukan nanas dan cengek, lalu masukkan saus tomat dan beri garam, gula, dan penyedap.
  6. Masukkan sedikit air.
  7. Setelah mendidih, jangan lupa tes rasa, ya Moms!
  8. Jika sudah sesuai, silakan hidangkan untuk keluarga, ya!

6. Resep Cumi Basah Pedas Manis

Resep Cumi Basah Pedas Manis Foto: Cookpad.com/Nauna Siska
Siap dalam 25 menit
Sajian 2 porsi

Untuk memanjakan Dads, Moms bisa mencoba resep cumi basah pedas manis dari laman cookpad Nauna Siska berikut ini.

Bahan-bahan

  • 1/2 kg cumi baby basah
  • 3 buah bawang merah
  • 1 buah bawang putih
  • 3 buah cabe (campur)
  • 1/2 buah tomat (ukuran sedang)
  • 1/2 ibu jari lengkuas
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang sereh (digeprek)
  • 1 sdt kaldu ayam (saya pakai masako)
  • 1 sdt gula putih
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

  1. Cuci bersih cumi (buang tinta hitamnya).
  2. Blender halus bumbu (bawang merah, bawang putih, cabe, tomat, dan lengkuas), sisakan 4 buah cabe untuk di iris.
  3. Tumis bumbu halus, tambahkan irisan cabe, daun salam, dan batang sereh hingga harum.
  4. Masukkan cumi, lalu tambahkan kaldu dan gula.
  5. Masak cumi +-5 menit (jika terlalu lama bisa alot).
  6. Koreksi rasa, cumi basah pedas manis siap dihidangkan.

7. Resep Cumi Basah Kangkung

Resep Cumi Basah Kangkung Foto: Cookpad.com/Rini Dwi Astuti
Siap dalam 20 menit
Sajian 2 porsi

Ingin memasak cumi dengan nuansa berbeda?

Yuk, coba ikuti resep cumi basah kangkung dari laman cookpad Rini Dwi Astuti berikut ini!

Bahan-bahan

  • 1 kepal kangkung
  • 3 ekor cumi basah potong cincin
  • 2 buah bakso ikan
  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • 150 ml air

Bumbu:

  • 2 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 1 cabe merah keriting
  • 1 sdt saos tiram
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan cabe hingga layu.
  2. Masukkan bakso ikan dan cumi basah. Aduk-aduk hingga cumi keriting atau matang. Lalu, masukkan kangkung.
  3. Tambahkan air dan beri saos tiram, gula, garam, dan kaldu bubuk. Biarkan sampai matang.
  4. Angkat dan siap sajikan.

8. Resep Cumi Asam Manis Tepung

Resep Cumi Asam Manis Tepung Foto: Cookpad.com/Amalia Ratna Sari
Siap dalam 1 jam
Sajian 2 porsi

Bosan dengan cumi tepung yang itu-itu saja? Nah, Moms bisa banget nih kreasiin dengan menambahkan saus asam manis.

Bahan-bahan

  • 500 gram cumi potong-potong
  • Perasan jeruk nipis
  • Secukupnya susu ultra plain

Bahan Saus:

  • Irisan bawang bombay
  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok margarin
  • 2 sdt kecap manis
  • 2 sdt saus tiram
  • 1 sdt kecap inggris
  • 1 sdm saos tomat
  • 1 sdm sambal ekstra pedas

Tambahan

  • Secukupnya air
  • Larutan maizena
  • Merica
  • Gula
  • Garam
  • Tepung bumbu serbaguna
  • Tepung basah: campur tepung Kobe dengan sedikit air

Cara membuat:

  1. Cuci bersih cumi. Lumuri perasan jeruk nipis.
  2. Rendam dalam susu putih plain (30 menit hingga 1 jam).
  3. Balur cumi dengan tepung kering, lalu balur dengan tepung basah, lanjut lagi tepung kering.
  4. Goreng 1–2 menit dalam minyak panas, sisihkan.
  5. Buat saus: tumis bawang putih, bawang merah, bombay.
  6. Masukkan saus-saus. Beri air sedikit dan larutan maizena.
  7. Beri garam, gula, lada secukupnya.
  8. Masukkan cumi, tumis sebentar saja. Sajikan.
Baca Juga:

Nah, itu dia variasi resep cumi asam manis yang bisa Moms buat di rumah. Selamat memasak!

  • https://cookpad.com/id/resep/14566399-cumi-asam-manis-saos-tiram
  • https://cookpad.com/id/resep/14620299-cumi-asam-manis-pedas
  • https://cookpad.com/id/resep/14764170-53-cumi-asam-manis
  • https://cookpad.com/id/resep/13410134-cumi-asam-manis-lada-hitam
  • https://cookpad.com/id/resep/15267734-cumi-basah-pedas-manis
  • https://cookpad.com/id/resep/15718100-tumis-kangkung-cumi-basah
  • https://cookpad.com/id/resep/16175969-cumi-tepung-asam-manis

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb