12 Januari 2024

9 Resep Jus Pisang Segar dan Sehat, Bisa untuk Anak!

Bisa Moms campur dengan aneka sayur atau buah
9 Resep Jus Pisang Segar dan Sehat, Bisa untuk Anak!

Foto: Allrecipes.com

Selain rasanya yang lezat, jus pisang juga memiliki banyak manfaat kesehatan yang luar biasa.

Pisang adalah sumber serat, vitamin, dan mineral penting yang dapat meningkatkan sistem pencernaan, meningkatkan energi, dan mendukung kesehatan jantung.

Yuk, coba buat sendiri jus pisang segar yang kaya nutrisi di rumah, Moms.

1. Resep Jus Pisang Jeruk Nipis

Jus Pisang Jeruk Nipis Foto: Cookpad/Ria_WahyuRiawanti
Siap dalam 10 menit
Sajian 2 porsi

Salah satu resep jus pisang segar yang bisa Moms coba buat yakni dengan mencampurnya bersama jeruk nipis.

Campuran dari kedua buah ini akan menciptakan rasa manis asam nikmat yang kaya akan manfaat.

Bahan-bahan

  • 2 buah pisang
  • 1 buah tomat
  • 1 sdm madu atau
  • 1 1/2 gelas air
  • 2 jeruk nipis

Cara membuat:

  1. Siapkan bahan. Kupas dan potong potong buah. Masukkan potongan buah, tape matang dan es batu serta air ke dalam blender. Tambahkan susu dan madu jika suka.
  2. Masukkan perasan jeruk nipis sambil disaring. Aduk rata lalu blender dengan kecepatan sedang hingga halus dan merata. Aduk hingga homogen.
  3. Siapkan gelas saji lalu tuangkan jus pisang. Hiasi dengam mint dan potongan jeruk nipis. Sajikan segera selagi masih dingin.

2. Resep Jus Pisang Jeruk

Jus Pisang Jeruk Foto: Cookpad/dindaaryasetyarini
Siap dalam 10 menit
Sajian 1 porsi

Berikut cara membuat jus pisang jeruk yang lezat dan penuh nutrisi.

Moms dan keluarga bisa menikmati sekaligus merasakan manfaat kesehatannya.

Bahan-bahan

  • 1 buah pisang Ambon
  • 1 buah jeruk
  • 2 sdm madu
  • 150 ml susu cair/air

Cara membuat:

  1. Iris pisang. Buang biji jeruk.
  2. Masukkan semua bahan ke blender, blender sampai halus
  3. Tuang ke gelas saji.
Baca Juga:

3. Resep Jus Pisang Pokcoy

Jus Pisang Pokcoy Foto: Cookpad/wiwin088
Siap dalam 10 menit
Sajian 1 porsi

Jus pisang pokcoy adalah salah satu kombinasi yang mungkin jarang Moms dengar, tetapi jangan sampai melewatkan kesempatan untuk mencobanya.

Paduan dari buah pisang legit dengan segarnya sayur pokcoy ini sangat kaya serat dan nutrisi lainnya, lho.

Bahan-bahan

  • 2 bonggol pokcoy
  • 1 buah pisang ambon
  • 1 buah jeruk nipis
  • 500 ml air matang

Cara membuat:

  1. Siapkan bahan, cuci bersih pokcoy, lalu potong potong.
  2. Masukkan potongan pokcoy dan pisang dalam blender lalu tambahkan air. Blend hingga halus.
  3. Setelah blend halus, saring menggunakan saringan yang rapat dan kucuri dengan air jeruk nipis. Simpan dalam kulkas sejenak lalu sajikan dingin lebih nikmat.

4. Resep Jus Pisang Kelapa

Jus Pisang Kelapa Foto: Cookpad/elabundaela
Siap dalam 10 menit
Sajian 1 porsi

Ingin minum jus pisang dengan varian yang berbeda?

Moms bisa coba dengan mencampurkan kelapa. Dijamin segar!

Bahan-bahan

  • Isi kelapa muda kerok
  • 1 buah pisang
  • Sirup cocopandan/madu
  • Es batu
  • Air kelapa muda

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan dalam blender.
  2. Blender hingga halus.
  3. Sajikan dingin.
Baca Juga:

5. Resep Jus Pisang Buah Naga

Jus Pisang Naga Foto: Cookpad/Tuwiarsihindah
Siap dalam 30 menit
Sajian 1 porsi

Tambahan buah naga dalam resep jus pisang bisa menghasilkan minuman segar dan sehat yang berpenampilan menarik.

Warna minuman yang cantik ini pun bisa semakin menggugah selera.

Bahan-bahan

  • 1 buah pisang
  • 4 potong buah naga
  • Es batu secukupnya
  • 100 ml air
  • Madu secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan buah pisang dan buah naga yang dipotong-potong.
  2. Masukkan buah pisang dan buah naga lalu beri air. Blender sebentar dengan kecepatan sedang.
  3. Penyajiannya dengan menambahkan es batu dan madu secukupnya pada gelas, lalu tuang pisang naga yang sudah diblender.

6. Resep Jus Pisang Kurma

Jus Pisang Kurma Foto: Cookpad/citradeda
Siap dalam 10 menit
Sajian 2 porsi

Pisang dan kurma adalah dua buah yang kaya akan nutrisi, serat, dan rasa manis alami.

Ketika diproses bersamaan, kedua buah ini dapat menghasilkan minuman yang lezat dan kaya manfaat.

Bahan-bahan

  • 5 buah kurma
  • 100 ml air panas
  • 1 buah pisang
  • 100 ml air biasa
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Rendam kurma dengan air panas 100 ml sampai lunak.
  2. Tunggu sampai air tidak panas. Bantu dengan sendok, hancurkan kurma sampai biji terlepas, buang bijinya.
  3. Masukan air kurma dan 1 buah pisang + tambah air 100 ml ke dalam blender. Proses hingga halus.
  4. Masukan es batu dalam gelas. Tuang jus dan sajikan.
Baca Juga:

7. Resep Jus Pisang Strawberry

Jus Pisang Strawberry Foto: Cookpad/tian23
Siap dalam 10 menit
Sajian 1 porsi

Jus pisang strawberry adalah minuman yang begitu menggugah selera.

Jus buah ini cocok untuk dinikmati kapan saja, baik sebagai sarapan yang segar atau sebagai camilan yang menyehatkan.

Bahan-bahan

  • 300 gr strawberry
  • 2 buah pisang
  • 1/2 scht skm putih
  • 500 ml air matang

Cara membuat:

  1. Cuci bersih strawberry dan buang daunnya. Kupas kulit pisang.
  2. Potong-potong strawberry dan pisang.
  3. Tambahkan air dan susu (jika suka bisa ditambahkan es batu dan gula pasir) lalu blender sampai halus. Jus siap dinikmati.

8. Resep Jus Pisang Susu

Jus Pisang Susu Foto: Cookpad/7rizandinikiki
Siap dalam 5 menit
Sajian 2 porsi

Pisang memiliki rasa manis alami dan tekstur lembut, sementara susu dapat membuat sajian menjadi lebih creamy dan nutrisi tambahan.

Jika Moms suka keduanya, jus pisang susu bisa jadi pilihan minuman segar yang dapat dikonsumsi.

Apalagi, minuman ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Bahan-bahan

  • 3 buah pisang raja
  • 700 ml susu UHT full cream
  • 2 sdm madu
  • Secukupnya gula pasir
  • Secukupnya es batu

Cara membuat:

  1. Blender pisang dan susu full cream sampai pisang halus.
  2. Tambahkan gula dan madu. Blender kembali sampai tercampur rata.
  3. Siapkan gelas. Tuang jus ke dalam gelas. Tambahkan es batu. Sajikan.
Baca Juga:

9. Resep Jus Pisang Pir Pepaya

Jus Pisang Pir Pepaya Foto: Cookpad/7rizandinikiki
Siap dalam 5 menit
Sajian 1 porsi

Bosan dengan buah pisang yang disantap itu-itu saja?

Coba buat jus pisang dengan mencampurkan buah lainnya, seperti pir dan pepaya, yuk.

Bahan-bahan

  • 1 potong pepaya
  • 1/2 buah pir
  • 1 buah pisang ambon
  • 1 sdm madu
  • Secukupnya gula

Cara membuat:

  1. Potong buah kemudian masukan semua bahan ke dalam blender. Blender hingga halus.
  2. Tuang ke dalam gelas lalu masukan es batu.
  3. Sajikan.

Itulah aneka resep jus pisang yang dapat Moms coba buat dan sajikan untuk keluarga.

Selamat mencoba!

  • https://cookpad.com/id/resep/17070488-jus-pisang-jeruk-nipis
  • https://cookpad.com/id/resep/16777783-jus-pisang-jeruk
  • https://cookpad.com/id/resep/16756674-juice-pokcoy-pisang
  • https://cookpad.com/id/resep/16414817-jus-kelapa-pisang
  • https://cookpad.com/id/resep/16421815-jus-kurma-pisang-asi-booster
  • https://cookpad.com/id/resep/15999518-juice-pisang-naga
  • https://cookpad.com/id/resep/14363645-banana-strawberry-juice
  • https://cookpad.com/id/resep/14896239-jus-susu-pisang
  • https://cookpad.com/id/resep/14582326-jus-pepaya-pear-pisang

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb