29 Agustus 2023

Gizi dan Kalori Beng Beng Si Wafer Cokelat Sejuta Umat!

Apakah baik untuk tubuh?
Gizi dan Kalori Beng Beng Si Wafer Cokelat Sejuta Umat!

Foto: cookpad.com

Apakah Moms pernah berpikir sejenak tentang berapa banyak kalori Beng Beng dalam setiap gigitannya?

Jajanan manis yang satu ini mungkin sudah menjadi camilan favorit bagi banyak orang.

Meskipun kelezatan Beng Beng sulit untuk ditolak, pemahaman tentang nilai gizinya dalam hal kalori dapat membantu kita membuat pilihan yang lebih baik tentang konsumsi makanan sehari-hari.

Pemahaman tentang berapa banyak kalori yang terkandung dalam makanan adalah langkah penting dalam menjaga pola makan seimbang.

Setiap orang memiliki kebutuhan kalori yang berbeda-beda tergantung pada tingkat aktivitas fisik, metabolisme, dan tujuan kesehatan.

Dalam artikel ini, Moms dapat mengetahui nilai gizi dan kalori Beng Beng dari beberapa variannya!

Baca Juga: Silverqueen Love, Cokelat untuk Valentine Cuma Rp30 Ribuan!

Mengenal Produk Beng Beng Lebih Dekat

Beng Beng
Foto: Beng Beng (Mayora.com)

Bagi Moms yang belum tahu, jajanan Beng Beng diproduksi oleh Mayora.

PT Mayora Indah Tbk merupakan perusahaan ternama dalam industri makanan ringan di Indonesia.

Didirikan pada tanggal 17 Februari 1977, Mayora telah mencapai prestasi sebagai salah satu pelaku utama dalam industri Barang Konsumen Cepat Bergerak (FMCG) yang mendapat pengakuan global.

Produk-produk dari Mayora dikelompokkan ke dalam berbagai lini, termasuk wafer dan cokelat, yang berperan sebagai pionir dalam menciptakan wafer cokelat berkualitas tinggi di Indonesia.

Salah satu varian wafer yang sangat terkenal adalah cokelat Beng Beng.

Di bawah ini, terdapat rangkuman informasi seputar nilai gizi, komposisi, serta beberapa informasi penting lainnya mengenai produk ini.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Snack Rendah Gula untuk Penderita Diabetes

Menurut data eNutrisi, berikut nilai gizi dan kalori Beng Beng Chocolate Caramel:

  • Kalori: 100kkal (5% dari Angka Kecukupan Gizi harian)
  • Protein: 1g (2% dari Angka Kecukupan Gizi harian)
  • Karbohidrat: 13g (4% dari Angka Kecukupan Gizi harian)
  • Lemak: 5g (8% dari Angka Kecukupan Gizi harian)

Adapun komposisinya terdiri atas glukosa, gula, tepung terigu, susu bubuk, sereal, lemak nabati, lemak kakao, kakao massa, maltodekstrin, lemak susu, pemanis alami sorbitol, krimer nabati, pengemulsi, garam, pengembang, telur bubuk, dan perisa sintetik.

Varian selanjutnya adalah Beng Beng Nuts. Menurut informasi Fatsecret, berikut nilai gizi dan kalori Beng Beng Nuts.

  • Kalori: 200kkal (9% dari Angka Kecukupan Gizi harian)
  • Protein: 3g (5% dari Angka Kecukupan Gizi harian)
  • Karbohidrat: 18g (5% dari Angka Kecukupan Gizi harian)
  • Lemak: 13g (22% dari Angka Kecukupan Gizi harian)

Adapun komposisi bahannya terdiri atas gula, kacang almond, susu bubuk, tepung terigu, lemak nabati, lemak kakao (8%) , kakao massa (16%), sereal, maltodekstrin, lemak susu, dekstrosa, pengemulsi, garam, pengembang, dan perisa artifisial.

Baca Juga: 9 Manfaat Ikan Selar dan Kandungan Gizinya yang Melimpah

Dilansir dari Fatsecret, berikut nilai gizi yang terkandung dalam Beng Beng Share It:

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb