
Ketika menyantap pempek, pernahkah terlintas di pikiran Moms tentang asal-usul makanan khas Palembang tersebut?Yuk, simak sejarah pempek Palembang berikut ini!
Sejarah pempek hingga menjadi salah satu kuliner favorit Nusantara sangat menarik untuk diketahui lho, Moms!
Pempek yang merupakan makanan khas Sumatera Selatan, khususnya Palembang dibuat dari olahan tepung dan ikan.
Dalam penyajiannya selalu ditemani saus berwarna cokelat kehitaman yang disebut cuko atau cuka.
Selain cuko, pempek juga disantap dengan hidangan pelengkap berupa irisan dadu timun segar dan mie kuning.
Berikut adalah penjelasan lengkap tentang sejarah pempek, lengkap dengan 4 resepnya!
Baca Juga: 10 Review Minyak Telon Favorit untuk Redakan Masuk Angin Anak, Mana yang Terbaik?
Foto: Sejarah Pempek Palembang
Pempek Palembang memiliki asal-usul yang unik. Sejarah pempek bermula dari seorang pria keturunan Tionghoa yang biasa dipanggil Apek.
Beliau hidup di masa pemeritahan Kesultanan Palembang Darussalam dipimpin oleh Sultan Mahmud Badaruddin II.
Apek yang tinggal di pinggiran Sungai Musi memiliki ide untuk memanfaatkan potensi ikan yang melimpah, dengan mengolahnya menjadi makanan selain digulai dan digoreng.
Hingga akhirnya, Apek mengolah ikan hasil tangkapannya dan mencampurnya dengan tepung.
Mirip dengan makanan bakso yang dibawa pedagang Tiongkok ke Palembang.
Apek pun berkeliling menjual panganan hasil buatannya yang pada saat itu belum memiliki nama.
Ketika ada yang membeli, mereka akan memanggil Apek dengan ujung namanya saja, yaitu "peek..peek", yang menjadi asal mula nama pempek.
Dengan demikian, bisa disimpulkan bahwa sejarah pempek melibatkan akulturasi kebudayaan kuliner dari Tiongkok.
Sementara cuko merupakan kuah resep asli Palembang yang dibuat dengan campuran:
Cuko khas Palembang dari dulu memiliki cita rasa yang pedas.
Namun, seiring masuknya pendatang dari luar Sumatera, saat ini banyak ditemukan cuko dengan rasa manis bagi yang tidak menyukai pedas.
Baca Juga: Peradangan Testis: Penyebab, Gejala, Pengobatan, dan Apakah Bisa Disembuhkan?
Foto: Pempek Kapal Selam
Pempek Palembang terdiri dari berbagai jenis, salah satu yang populer adalah pempek kapal selam.
Pempek kapal selam berisi telur dan berukuran besar, sehingga difavoritkan banyak orang.
Penamaan pempek kapal selam tergolong baru lho, Moms!
Masyarakat Palembang umumnya menyebutnya pempek telok besak, yang berarti pempek dengan telur besar.
Nama kapal selam sendiri diambil dari cara mengolahnya. Ketika adonan sudah jadi, akan direbus di dalam air panas.
Saat dimasukkan ke dalam air, pempek akan tenggelam ke dasar wadah. Lalu, setelah matang akan mengapung di permukaan.
Proses tenggelam dan mengapung inilah yang membuat jenis pempek satu ini disebut pempek kapal selam.
Pempek kapal selama dibuat dengan membentuk kantung menyerupai huruf D. Kemudian, telur mentah dimasukkan ke dalamnya.
Kulit adonan harus tertutup rapat dan tidak boleh terlalu tipis agar telur di dalamnya tidak keluar, yang bisa menyebakan proses pembuatan jadi gagal.
Baca Juga: 13 Obat Alami Sakit Pinggang serta Pantangannya, Bisa Dicoba di Rumah!
Foto: Pempek
Ikan merupakan bahan baku utama olahan pempek.
Di masa kini ikan yang paling sering digunakan untuk membuat pempek adalah ikan tenggiri.
Namun di masa lalu, pempek dibuat dari ikan Belida.
Namun seiring dengan perkembangan jaman, ikan Belida menjadi semakin langka dan sulit ditemukan.
Harganya pun menjadi melambung tinggi.
Oleh karena itu ikan Gabus kemudian dijadikan pengganti ikan Belida, rasanya tetap gurih dan enak.
Namun sekarang ini, semakin banyak ikan yang bisa dipakai untuk membuat pempek.
Ada yang memakai ikan kakap merah, ikan ekor kuning, ikan putak, ikan toman, ikan lele, dan bahkan ada yang memakai ikan tuna.
Selain ikan, untuk membuat pempek juga diperlukan tepung tapioka.
Saat disajikan pempek akan ditemani dengan kuah saos yang disebut cuko.
Kuah pempek ini terbuat dari gula merah, ebi, cabai rawit, bawang putih dan garam.
Pempek disantap bersama dengan irisan mentimun dan mie kuning sebagai pelengkap.
Baca Juga: 10 Tempat Wisata Wakatobi dengan Pesona Keindahannya
Foto: Pempek Keriting (Pinterest.com)
Berikut adalah varian pempek Palembang lainnya, selain pempek kapal selam:
Dari segi bentuk, pempek Keriting memiliki bentuk yang unik. Seperti bentuk otak.
Tekstur pempek Keriting juga lebih lembut dan biasa disajikan dalam keadaan direbus saja.
Namun, beberapa orang suka menyajikan pempek Keriting yang digoreng.
Jika digoreng, jenis pempek satu ini menjadi garing. Apapun penyajiannya, semuanya tetap enak.
Nggak hanya direbus ataupun digoreng, jenis pempek ada juga yang dipanggang.
Pempek Panggang memiliki bagian tekstur luar yang sedikit lebih alot namun bagian tengah yang sangat lunak.
Pempek panggan disajikan dengan cara dibelah dan diberikan ebi (udang kering), kecap manis, dan juga cabai ijo.
Baca Juga: 5 Artis yang Pernah Berseteru dengan Fans Leslar, Salah Satunya Dewi Perssik!
Jenis pempek lenggang juga dibuat dengan proses dipanggang diatas mangkuk yang dibuat dari daun pisang.
Pempek lenggang merupakan potongan pempek yang dipanggang bersama telur.
Namun, kini orang banyak juga yang membuat pempek lenggang dengan cara digoreng seperti membuat telur dadar.
Tentunya pempek satu ini memiliki rasa yang sangat gurih.
Untuk yang menyukai tekstur renyah, maka jenis pempek satu ini pilihan yang tepat.
Pempek kulit ‘krispi’ dibuat dari daging ikan bagian kulit yang dibuat pipih dan digoreng hingga garing.
Foto: Pempek Sosis (Pinterest.com)
Jenis pempek satu ini merupakan kreasi modern dari pempek lenjer.
Yang membedakannya adalah ditambahkannya sosis pada bagian tengah. Rasanya? Boleh dicoba.
Baca Juga: 12+ Obat Masuk Angin Anak Rumahan dan Alami, Minim Efek Samping!
Jenis pempek satu ini sering juga disebut pempek adaan. Merupakan pempek yang diadon bersama potongan bawang dan santan.
Pempek ini tidak melalui proses perebusan dan langsung digoreng.
Pempek bulat memiliki aroma yang lebih sedap dan rasa yang lebih gurih.
Pempek belah merupakan pempek lenjer ukuran kecil dan dibelah.
Seperti jenis pempek panggang, pempek ini dinikmati dengan ebi, kecap, dan juga cabai ijo untuk yang suka pedas.
Jenis pempek satu ini memiliki bahan yang berbeda.
Tanpa ikan sama sekali. Bahan utama pempek dos adalah tepung kanji.
Beberapa orang sering menganggapnya sebagai pempek vegetarian.
Pada dasarnya setiap jenis pempek bisa dibuat menjadi pempek dos.
Pempek dos memiliki tekstur lebih garing, namun lebih kenyal dan lembut.
Baca Juga: Kenali Perbedaan Diabetes 1 dan 2, Gejala hingga Pengobatannya
Membicarakan macam-macam jenis pempek Palembang, tak lengkap jika tak memasukkan jenis pempek kapal selam yang sangat populer ini.
Berisi telur, jenis pempek satu ini ada yang disajikan dalam ukuran besar, ada pula yang disajikan dalam ukuran yang lebih kecil.
Foto: Pempek Lenjer (Pinterest.com)
Selain pempek kapal selam, jenis pempek Palembang lainnya yang cukup populer dan jadi pilihan pempek favorit adalah pempek lenjer.
Tipe pempek Lenjer juga ada yang disajikan dalam ukuran besar ada pula yang kecil.
Untuk jenis pempek lenjer yang berukuran besar, umumnya pempek ini disajikan dengan dipotong-potong menjadi ukuran lebih kecil.
Baca Juga: Berbagai Menu Kopi Kenangan, dari Coffee hingga Non Coffee!
Moms setelah mengetahui sejarah pempek dan jenisnya, kurang rasanya jika tak membahas aneka resepnya.
Resep pempek ini bisa Moms coba sendiri di rumah, lho. Bahannya juga mudah ditemukan dan cara pembuatannya tidak begitu rumit.
Berikut resep pempek yang bisa Moms coba:
Bagi pecinta pempek telur, tentu resep ini juga harus dicoba.
Pempek telur salah satu jenis pempek Palembang yang banyak diminati. Berikut cara mudah membuat pempek telur ala rumahan.
Isian Telur:
Pelengkap
Jika ingin mengonsumsi pempek yang berisikan telur, mungkin Moms bisa coba untuk membuat pempek kapal selam khas Palembang.
Dengan ditambahkannya telur pada pempek, memperkaya nutrisi serta cita rasa dalam pempek ini.
Mari simak resep pempek kapal selam khas Palembang ala Niung yang dikutip dari Cookpad.
Menjadi salah satu hidangan khas Palembang membuat pempek banyak diminati oleh masyarakat Indonesia.
Berasal dari olahan ikan tenggiri giling yang dicampur dengan aneka bahan lainnya membuat cita rasa pempek begitu khas.
Salah satu varian pempek yang banyak digemari adalah pempek adaan dengan bentuk bulat.
Simak resep pempek adaan ala Riya yang dikutip dari Cookpad.
Nah, itu dia sejarah pempek Palembang, termasuk sejarah pempek kapal selam. Pempek jenis apa yang Moms paling suka?
Copyright © 2023 Orami. All rights reserved.