21 Maret 2024

15 Arti Mimpi Kesurupan, Tidak Selalu Bermakna Negatif!

Arti mimpi kesurupan harimau merupakan pertanda baik yang akan datang dalam waktu dekat
15 Arti Mimpi Kesurupan, Tidak Selalu Bermakna Negatif!

Arti mimpi kesurupan menjadi hal dicari bagi Moms yang mengalami mimpi tersebut.

Kesurupan selalu identik dengan hal gaib, hantu, setan, dan roh halus yang kerap membuat merinding.

Terlebih ketika mereka masuk dalam mimpi atau kita mimpi kesurupan, lalu membuat kita berpikir apa arti mimpi kesurupan tersebut?

Mimpi kesurupan juga selalu meninggalkan perasaan mengganggu hingga akhirnya Moms akan bertanya pertanda apa mimpi kesurupan tersebut? Apakah ada alasan untuk khawatir atau tidak.

Untuk memahami maknanya, seseorang harus mengetahui apa yang dilambangkan oleh teori populer tentang kesurupan.

Ketika roh merasuki tubuh manusia, seorang pria atau wanita akan kehilangan kendali atas indranya.

Roh mulai mengendalikan gerakannya, sehingga melemahkan pikiran dan tubuh manusia.

Mimpi memiliki cara yang menarik untuk menciptakan simbol tertentu sebagai metafora, sehingga mengirimkannya dengan cara yang aneh supaya Moms mengerti maksudnya.

Semakin menakutkan mimpi itu menunjukkan semakin Moms mengabaikan masalah.

Mimpi-mimpi ini biasanya terkait dengan perilaku bawah sadar Moms sendiri yang menimbulkan masalah dalam hidup, keluarga, atau hubungan.

Atau, dengan merenungkan beberapa sifat pengontrol ini membantu mengidentifikasi penyebab mimpi tersebut.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Obat Gerd di Apotek dan Bahan Alami, Coba Konsumsi Semangka dan Pisang, Moms!

Arti Mimpi Kesurupan

Mimpi
Foto: Mimpi (ranker.com)

Arti mimpi kesurupan bisa berarti Moms telah mengalah pada emosi.

Moms telah mencapai tahap dalam hidup, ketika Moms tidak bisa lagi menguasai indra hingga membuat perasaan seolah tercekik.

Misalnya, Moms tidak ingin menyakiti seseorang, tapi emosi membuat Moms menyakiti perasaan seseorang hingga membuat malu pada diri sendiri.

Perasaan tidak berdaya dan kurangnya kontrol itulah yang membuat Moms merasa kerasukan.

Jika melihat perspektif lain, arti mimpi kesurupan juga bisa berarti bahwa Moms tidak menjalani kehidupan yang sudah dipilih.

Moms merasa kerasukan karena memiliki sedikit kendali atas hidup, dan keadaan atau seseorang membuat segalanya sengsara.

Ini juga bisa berarti bahwa Moms sedang berusaha keras untuk menghadapi situasi yang menantang.

Tetapi apa pun yang sudah Moms lakukan, Moms tetap gagal mengatasi seluruh situasi tersebut.

Baca Juga: 16 Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan, Kaya Antioksidan, Bagus untuk Mata dan Kulit Wajah!

Ada beberapa arti mimpi kesurupan tergantung pada apa yang merasuki.

Tentu saja arti mimpi kesurupan tersebut bisa dilihat dari masalah yang terjadi pada kehidupan nyata Moms sendiri.

Berikut adalah beberapa arti mimpi kesurupan seperti dilansir Times Now News dan Dreams Dictionary.

1. Arti Mimpi Kesurupan Bayangan Manusia

Psikolog analitis Carl Jung percaya bahwa setiap orang memiliki bayangan yang telah ditekan atau diabaikan.

Arti mimpi kesurupan bayangan manusia bisa menjadi pertanda bahwa mungkin Moms memiliki perhatian pada bagian-bagian gelap dari kepribadian.

Bagian-bagian tergelap itulah yang mengendalikan Moms.

2. Arti Mimpi Kesurupan Setan

Arti mimpi kesurupan setan mungkin terjadi karena sesuatu telah bermanifestasi secara negatif di mana Moms tidak dapat mengeluarkannya.

Lebih jauh lagi, kesurupan mencerminkan semua emosi tersembunyi yang sepenuhnya telah menjebak Moms.

Bisa jadi, Moms mengalami kesulitan mengekspresikan perasaan ini dan perasaan itu muncul dengan cara lain.

Orang-orang di sekitar mungkin telah membentuk Moms untuk mempertahankan perasaan ini sepanjang hidup Moms.

Menekan emosi dapat membuat orang lain merasa tidak nyaman karena harus berurusan dengan perasaan Moms, memendam semuanya di dalam dapat menyebabkan lebih banyak kerusakan.

Kemarahan yang sudah lama terpendam seperti luka yang sudah bernanah mencerminkan kepemilikan, ketidakmampuan untuk menjadi diri sendiri, seseorang yang bukan diri Moms sendiri.

Tubuh Moms telah diambil alih oleh entitas yang telah memilih untuk memiliki Moms.

Mimpi ini tidak boleh dianggap sebagai 'mimpi buruk', tetapi mimpi positif yang menjelaskan emosi yang telah mengambil kendali penuh atas diri Moms.

Pada dasarnya hati terdalam Moms ingin memperbaiki masalah internal ini sehingga Moms dapat secara metaforis menyingkirkan iblis ini dari tubuh (pikiran).

Jika masalah ini tidak diatasi, mimpi itu akan berulang dan menyebabkan kerusakan fisik dan psikologis jangka panjang pada kesejahteraan Moms.

Baca Juga: Pahami Gejala HIV pada Anak dan Dewasa, serta Penyebab, Diagnosis, Juga Cara Pencegahan Penularannya


3. Arti Mimpi Kesurupan Roh Jahat

Arti mimpi kesurupan roh jahat bisa jadi cermin Moms yang sedang kewalahan secara emosional tentang masa lalu di kehidupan nyata.

Moms seolah sedang merasa terpenjara dari kenangan buruk di masa lalu.

Misalnya, ada kenangan dari masa kecil Moms yang sudah membuat kesal.

Seperti ditinggalkan sendiri di rumah saat kecil, dan dilecehkan hingga Moms tidak bisa menghentikan kenangan buruk tersebut dari masa lalu.

4. Arti Mimpi Kesurupan Setan Merah

Merah adalah warna yang paling intens dalam spektrum pelangi.

Warna ini juga memiliki panjang gelombang terpanjang dan terhubung dengan cinta, kemarahan, seks dan dapat melambangkan kekuatan hidup seseorang.

Arti mimpi kesurupan setan merah bisa jadi Moms sedang merasa tertekan atau frustasi menghadapi kehidupan.

Sementara jika Moms bermimpi menjadi setan merah, bisa berarti Moms merasa vital dan hidup dalam situasi itu.

Memimpikan kesurupan setan dapat mengakibatkan perasaan atau emosi tertentu yang sulit Moms ungkapkan.

Menjadi iblis setan merah dengan gigi tajam berarti Moms memiliki ketakutan akan kesehatan.

Jika Moms melihat setan yang berwarna terang, seperti kuning, biru atau putih adalah pertanda keberuntungan besar.

Baca Juga: 7 Desain Tangga Rumah Minimalis Type 36, Sederhana dan Tak Banyak Makan Lahan

5. Arti Mimpi Kesurupan Harimau

Harimau Sumatera
Foto: Harimau Sumatera (Orami Photo Stocks)

Arti mimpi kesurupan harimau bisa menjadi pertanda baik yang akan datang dalam waktu dekat.

Harimau sering disebut sebagai simbol kewibawaan yang dihormati dan diagung-agungkan banyak orang.

Jika Moms memimpikan kesurupan harimau, artinya Moms akan menjadi orang yang berwibawa seperti harimau.

6. Arti Mimpi Kesurupan pada Orang Lain

Selain pada diri sendiri, kesurupan juga bisa terjadi pada orang lain.

Moms, mungkin saja bermimpi melihat orang lain kesurupan.

Berikut ini adalah beberapa arti mimpi kesurupan pada orang lain yang mungkin tidak sengaja terlihat atau masuk ke mimpi Moms. 

7. Arti Mimpi Lihat Anak Kecil Kesurupan

Arti mimpi melihat anak kecil kesurupan bisa menjadi agak mengkhawatirkan.

Ini bisa menjadi pertanda bawah Moms merasa rentan.

Wujud anak dalam mimpi tersebut adalah “anak batin Anda” bahkan jika anak kecil yang Moms lihat dalam mimpi adalah anak Moms sendiri.

Alasan mengapa Moms melihat serangan iblis seperti itu adalah karena Moms mengalami perubahan keyakinan tentang hubungan dengan orang lain. 

Ketika dalam mimpi Moms melihat mata anak itu menjadi hitam menunjukkan bahwa Moms mungkin akan diserang secara verbal.

Baca Juga: Olahraga Tenis Meja: Sejarah, Teknik Dasar, Cara Bermain, Peralatan yang Diperlukan

8. Arti Mimpi Melihat Seorang Nenek Kesurupan

Arti mimpi melihat seorang nenek kesurupan bisa menjadi pertanda positif.

Moms akan dengan mudah mengatasi masalah yang sedang dialami.

Dalam waktu tertentu, Moms akan memiliki tempat untuk berteduh.

Jika dalam mimpi tersebut nenek yang kesurupannya adalah nenek sendiri, ini bisa menjadi indikator bahwa Moms sedang merasa tidak bahagia.

Simbol cinta dan stabilitas adalah nenek Moms. Ini adalah indikator bahwa saat ini, hidup itu sulit dan dengan demikian setan batin Moms sedang bekerja.


9. Arti Mimpi Melihat Wanita Kesurupan

Arti mimpi melihat wanita kesurupan dan bertingkah aneh mewakili hubungan masa depan Moms dengan kekasih atau pasangan.

Wanita dalam mimpi itu bisa menjadi simbol rasa sakit dan kesulitan yang akan Moms alami di masa depan.

Artinya, Moms harus mempertimbangkan apakah Moms ingin melanjutkan suatu hubungan.

Sementara Moms memimpikan hamil dan kesurupan, hal itu bisa menyiratkan bahwa Moms memiliki ketakutan yang tersembunyi.

Kehamilan yang terlihat dalam mimpi  sering menunjukkan bahwa Moms mengalami masa-masa sulit dalam hidup dengan kekasih atau pasangan.

Baca Juga: Dialisis atau Cuci Darah, Prosedur untuk Penderita Penyakit Ginjal

10. Arti Mimpi Kesurupan Menurut Islam

Mimpi Buruk (Orami Photo Stock)
Foto: Mimpi Buruk (Orami Photo Stock)

Untuk menafsirkan mimpi, Moms perlu memperhatikan kronologis mimpi yang dialami.

Namun arti mimpi kesurupan menurut Islam selalu dikaitkan dengan kondisi kesehatan.

Moms mungkin akan terserang penyakit dalam waktu dekat atau harus menghadai suatu kesulitan dalam hidup.

Arti mimpi kesurupan lainnya menurut Islam yaitu menjadi pertanda akan datangnya gangguan jin dan setan yang mencoba ingin menggoda.

Gangguan spiritual ini misalnya gangguan seperti malas beribadah dan selalu ingin berbuat maksiat.

Arti mimpi kesurupan menurut Islam adalah pertanda untuk bisa menjaga iman dengan baik.

Oleh karena itu, penting bagi Moms berjaga-jaga jika sudah melihat petunjuk tersebut dari mimpi.

11. Mimpi Dikejar Orang Kesurupan

Mimpi kesurupan ini tentu akan membuat jantung berdegup kencang dan Moms pun harus waspada apabila mengalaminya.

Sebab menurut primbon Jawa, mimpi satu ini merupakan sebuah pertanda buruk di mana keadaan finansial Moms akan tergoncang hingga membuat terlilit hutang.

Baca Juga: Kenali Perbedaan Anjing Laut dan Singa Laut untuk Edukasi Anak

12. Mimpi Mengobati Orang Kesurupan

Moms patut merasa berbahagia apabila saat tidur mengalami mimpi mengobati orang yang tengah kesurupan.

Diramalkan, Moms akan mendapat kemudahan dalam urusan mencari rezeki serta mendapat kebahagiaan dalam hidup.

13. Mimpi Kesurupan Masal

Dari kalimat kesurupan masal saja sudah memberikan gambaran yang menyeramkan dan menakutkan.

Namun jika dilihat dari artinya, ternyata mimpi kesurupan masal bisa menjadi pertanda baik lho.

Pasalnya ketika kalian memiliki mimpi kesurupan masal.

Itu artinya keinginan atau cita-cita yang kalian miliki akan segera terwujud dalam waktu dekat.

Wah selamat ya jika Moms sedang mengalami mimpi ini karena akan segera mendapatkan apa yang diinginkan.

14. Mimpi Melihat Adik Kesurupan

Mimpi melihat adik kesurupan juga akan memberikan sebuah pertanda kurang baik bagi kalian.

Mimpi kesurupan ini akan memberikan gambaran jika kalian akan memberikan bantuan kepada orang lain dari segi uang.

Akan tetapi bantuan yang kalian berikan tersebut bukan serta merta ikhlas melainkan karena terpaksa.

Mimpi melihat adik kesurupan juga bisa memberikan gambaran lain seperti hutang yang kalian miliki akan ditagih dan harus segera dibayarkan oleh mereka yang memberikan pinjaman.

15. Arti Mimpi Kesurupan Jin Baik

Mimpi Buruk
Foto: Mimpi Buruk (thejournal.ie)

Pernah mengalami mimpi kesurupan jin baik? Siapa sangka mimpi tersebut akan membawa sebuah pertanda buruk bagi kalian.

Mimpi kerasukan jin baik akan memberikan gambaran jika kalian akan mengalami penurunan kesehatan dalam waktu dekat ini.

Selain itu mimpi tersebut juga akan memberikan gambaran jika kalian akan mendapatkan sebuah kesulitan yang begitu rumit dalam kehidupan kalian saat ini.

Baca Juga: 12 Manfaat Singkong untuk Ibu Hamil, Cegah Lahir Prematur

Itulah beberapa arti mimpi kesurupan yang perlu Moms ketahui.

Mimpi memang merupakan bunga tidur. Namun, tidak jarang juga mimpi berperan sebagai pertanda atau peringatan.

Jadi, pahami dengan bijak dan jangan terlalu dipikirkan, ya!

  • https://www.timesnownews.com/spiritual/dreams-meaning/article/should-you-be-worried-after-dreaming-about-being-possessed/563974
  • https://www.dreamdictionary.org/meaning/dreams-of-possession/
  • https://www.auntyflo.com/dream-dictionary/demon-possession

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb