Scroll untuk melanjutkan membaca

RESEP & MAKANAN
02 Oktober 2021

Resep dan Cara Membuat Tteokbokki, Camilan Khas Korea yang Lezat dan Nikmat

Tekstur tteokbokki kenyal dengan rasa gurih, manis, dan pedas yang diciptakan dari saus gochujang
Resep dan Cara Membuat Tteokbokki, Camilan Khas Korea yang Lezat dan Nikmat

Resep dan cara membuat tteokbokki ternyata tidak sulit, lho Moms.

Jika Moms salah satu penggemar masakan Korea, tentu tak asing lagi dengan camilan khas Negeri Gingseng yakni tteokbokki.

Makanan ringan yang terbuat dari tepung beras berbalut saus gochujang pedas ini sangat cocok disantap ketika sedang menonton drama Korea atau sekadar bersantai bersama keluarga.

Kepopuleran tteokbokki pun meluas hingga mancanegara termasuk Indonesia lantaran kerap muncul adegan drama-drama Korea.

Tekstur tteokbokki kenyal dengan rasa gurih, manis dan pedas yang diciptakan dari saus gochujang.

Selain itu, biasanya menyantap tteokbokki juga dilengkapi dengan isian telur rebus, irisan daun bawang, hingga taburan keju untuk memperkaya cita rasa.

Melansir dari Stripes Korea, tteokbokki adalah salah satu jenis makanan nostalgia yang penuh kenangan masa lalu bagi siapa pun yang menyantap.

Sebab, tteokbokki sudah ada sejak Dinasti Joseon dan menjadi panganan keluarga kerajaan.

Kini, tteokbokki tak hanya bisa dinikmati oleh keluarga kerajaan saja, namun juga masyarakat luas bahkan hingga ke seluruh dunia.

Yuk, simak lebih lanjut seperti apa cara membuat tteokbokki berikut ini!

Baca Juga: Resep Cheesy Tteokbokki, Camilan Korea Super Lezat!

Resep dan Cara Membuat Tteokbokki

Resep maupun cara membuat tteokbokki pun terbilang mudah, yakni menggunakan campuran tepung beras dan tepung tapioka.

Apakah Moms tertarik untuk mencobanya?

Berikut ini resep dan cara membuat tteokbokki yang bisa Moms praktikkan di rumah.

1. Resep Tteokbokki dengan Saus Gochujang

cara membuat tteokbokki

Foto: cara membuat tteokbokki

Foto: Instagram.com/hyuni_hyuni/

Umumnya, tteokbokki disajikan dengan saus gochujang yang pedas manis, sehingga menciptakan perpaduan rasa yang nikmat dan bikin ketagihan.

Berikut bahan dan cara membuat tteokbokki dengan saus gochujang.

Bahan Kue Beras (Tteok):

  • 6 sdm tepung beras
  • 5 sdm tepung tapioka
  • 1/2 - 1 sdt garam
  • 120 ml air mendidih

Bahan Saus Gochujang:

  • 3 teri kering berukuran sedang
  • 1 buah kombu kering jika tidak ada, Moms bisa menggantinya dengan 1 lembar rumput laut kering
  • 2 buah bawang bombay yang sudah diiris-iris
  • 2 siung bawang putih yang sudah dicincang halus
  • 15 gram odeng atau kue ikan Korea. Jika tidak ada, bisa opsional atau bisa diganti bakso ikan
  • 150 gram saus gochujang
  • 1 sdm kecap asin
  • 1/4 sdm gochugaru atau bubuk cabai korea
  • 3 batang daun bawang
  • 2 butir telur rebus
  • 2 sdm biji wijen yang sudah disangrai
  • Minyak untuk menumis secukupnya

Baca Juga: 5 Resep Kimchi, dari Nasi Goreng hingga Kimchi Jjiggae

Cara Membuat:

  1. Hal pertama yang harus dilakukan ialah membuat tteok atau kue beras. Caranya dengan menyangrai tepung beras lalu mencampurkannya dengan tepung tapioka dan garam.
  2. Selanjutnya, tuangkan air panas sedikit demi sedikit lalu aduk dan uleni hingga menjadi adonan.
  3. Bagi adonan menjadi 5 bagian atau bisa disesuaikan dengan selera, lalu pulung adonan tersebut.
  4. Rebus tteok dengan air mendidih dan masak hingga adonan mengembang. Angkat lalu pindahkan ke dalam air dingin dan tiriskan. Kini tteok telah siap digunakan.
  5. Setelah selesai membuat tteok, langkah kedua ialah membuat saus gochujang. Caranya, rebus ikan teri, kombu, 1/4 bawang bombay, bawang putih, dan 3,5 gelas air hingga mendidih atau selama 15-45 menit. Semakin lama direbus maka kaldu yang dihasilkan akan semakin kaya rasa.
  6. Kemudian, saring kaldu dan panaskan kembali dengan api sedang. Lalu masukkan odeng, dan masak selama 5 menit.
  7. Sambil menunggu odeng matang, campurkan gochujang, gochugaru, dan kecap asin ke dalam mangkuk yang terpisah.
  8. Panaskan minyak lalu tumis tteok selama lima menit sambil dibolak balik agar tidak gosong.
  9. Masukkan irisan bawang bombay, bawang putih, dan masak hingga lunak dan harum selama dua menit.
  10. Masukkan campuran saus gochujang yang telah disiapkan dalam mangkuk dan aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  11. Tambahkan kaldu ikan teri dan odeng ke dalam tteok yang sedang dimasak dan diamkan sampai mendidih dengan api kecil.
  12. Sesekali, aduklah hingga kuah mengental dan tekstur tteok empuk selama lima menit.
  13. Sebelum ditiriskan, tambahkan potongan daun bawang lalu masak kembali selama satu menit. Lalu, matikan api.
  14. Tuangkan tteokbokki ke dalam piring saji. Lalu tambahkan telur rebus yang sudah dipotong jadi dua serta taburi wijen sangrai. Kini, tteokbokki telah siap disantap selagi hangat.

Baca Juga: Resep Dadar Gulung Mawar Korean Lezat untuk Takjil Buka Puasa

2. Cara Membuat Tteokbokki Tanpa Saus Gochujang

cara membuat tteokbokki

Foto: cara membuat tteokbokki

Foto: Instagram.com/cheez__z/

Jika sebelumnya Moms belajar cara membuat tteokbokki dengan saus khas Korea yakni gochujang, kini saatnya membuat tteokbokki tanpa saus Korea.

Sebab, tidak semua bahan yang disebutkan di atas bisa ditemukan di seluruh Indonesia.

Berikut ini cara membuat tteokbokki ala Indonesia dengan bahan-bahan lokal tanpa saus gochujang. Soal rasa memang sedikit berbeda, tapi tak mengurangi kenikmatannya.

Bahan untuk Tteok atau Kue Beras:

  • 125 gram tepung beras
  • 1 sdm tepung tapioka
  • Garam secukupnya
  • 120 ml air mendidih

Bahan untuk Saus:

  • 500 ml air
  • 4 sdm bubuk cabai atau sesuai selera
  • 2 sdm bubuk paprika atau sesuai selera
  • 1 sdm kecap asin
  • 2 sdm gula
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1/2 sdm tepung tapioka

Baca Juga: Resep Telur Gulung Korea yang Lezat dan lembut

Bahan Isian Lainnya:

  • Sosis yang sudah dipotong sesuai selera
  • Fish cake atau odeng
  • Daun bawang yang sudah dipotong-potong
  • Telur rebus
  • Wijen

Cara Membuat Kue Beras atau Tteok:

  1. Campurkan tepung beras, tepung tapioka, dan garam lalu aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  2. Tuangkan air panas sedikit demi sedikit ke dalam adonan sambil diaduk atau diuleni.
  3. Setelah adonan menggumpal, uleni sebentar atau hingga adonan agak dingin.
  4. Bagi adonan menjadi beberapa bagian lalu bentuk memanjang seperti pipa lalu potong sesuai selera.
  5. Didihkan air dan masukkan kue beras yang sudah dibentuk dan dipotong-potong ke dalam air yang mendidih.
  6. Tunggu hingga kue beras mengapung sebagai pertanda bahwa kue sudah matang lalu angkat dan tiriskan. Kini, kue beras atau tteok sudah bisa digunakan.

Baca Juga: Resep Korean Spicy Wings Enak dan Mudah Dibuat

Cara Membuat Saus:

  1. Campurkan bubuk cabai, bubuk paprika, dan tepung tapioka ke dalam sebuah wadah. Lalu tambahkan dua sendok makan air kemudian aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  2. Siapkan wajan, masukkan air, campurkan bubuk cabai, tepung tapioka, dan semua bahan saus yang sudah disiapkan lalu aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  3. Masak bahan-bahan tersebut menggunakan api kecil sambil diaduk-aduk perlahan.
  4. Koreksi rasanya dan tambahkan bumbu lainnya jika dirasa kurang gurih atau pedas.
  5. Jika sudah mendidih, masukkan tteok atau kue beras dan masak bersama dengan saus hingga matang.
  6. Masukkan juga bahan-bahan lainnya seperti sosis, telur rebus, dan fish cake. Lalu aduk hingga semua bahan mengental dan tercampur.
  7. Jika bumbu sudah meresap ke dalam tteok dan bahan-bahan lainnya, maka masukkan potongan daun bawang.
  8. Kini tteokbokki tanpa saus gochujang siap dihidangkan. Jangan lupa taburi dengan wijen dan disantap saat hangat.

Nah, itulah resep dan cara membuat tteokbokki menggunakan saus gochujang dan tanpa saus gochujang alias bahan-bahan lokal Indonesia.

Kira-kira resep mana yang akan Moms coba lebih dulu?

  • http://www.dapurkobe.co.id/tteokbokki-keju
  • https://today.line.me/id/v2/article/YYQmZa
  • https://cookandrecipe.com/957-6-cara-buat-tteokbokki-tanpa-gouchujang-yang-mudah.html
  • https://resepkoki.id/resep/resep-tteokbokki/
  • https://korea.stripes.com/food-drink/korea%E2%80%99s-tasty-tteokbokki-and-how-make-it%20

Copyright © 2023 Orami. All rights reserved.